Woro-woro β’
Sebagai pengingat, halaman ini adalah forum diskusi semata, sebagai media berbagi informasi, bukan sebagai pengganti dokter.
Pemilik blog tidak bertanggung jawab bila informasi di halaman ini dipakai untuk tindakan medis sendiri. * Formalnya begitu kan ? *
Karenanya, apabila mengalami masalah kesehatan sebaiknya tetap berkonsultasi kepada dokter masing-masing.
Semoga kita semua tetap sehat. Monggo dipersilahkan.
Jika scroll dirasa terlalu panjang, dan untuk memudahkan spesifikasi silahkan berinteraksi ( Tanya Jawab ) di halaman: Tanya Jawab 2
:: :: :: :: :: :: KATEGORI :: :: :: :: ::
Sejak hari ini, Senin 24 Desember 2007, halaman Tanya Jawab dipisah berdasarkan Kategori agar lebih spesifik. Pembagiannya silahkan menuju halaman Tanya 2. Atau langsung klik tautan per kategori di bagian bawah halaman ini. ( update )
Adapun arsip Tanya Jawab sebelumnya yang sudah sangat panjang, tetap disimpan di halaman Arsip 2007. Mohon maaf, belum sempat bikin versi PDF, so sorry π
:: :: :: :: :: Agar lebih spesifik dan memudahkan forum Tanya Jawab, maka untuk selanjutnya disediakan halaman khusus sesuai kategori di bawah ini:
:: :: :: :: :: KESEHATAN ANAK :: :: :: :: ::
Masalah seputar Kesehatan Anak
Silahkan klik di sini.
:: :: :: :: :: KESEHATAN WANITA :: :: :: :: ::
Masalah seputar Kesehatan Wanita
Silahkan klik di sini.
:: :: :: :: :: PENYAKIT KULIT :: :: :: :: ::
Masalah seputar Penyakit Kulit dan K3lamin
Silahkan klik di sini.
:: :: :: :: :: KESEHATAN MASYARAKAT :: :: :: :: ::
Tanya Jawab masalah seputar Kesehatan Masyarakat
Silahkan klik di sini.
:: :: :: :: :: LAIN-LAIN :: :: :: :: ::
Tanya Jawab masalah Kesehatan lain yang tidak termasuk kategori di atas
Silahkan klik di sini.
:: :: :: :: :: ARSIP :: :: :: :: ::
Adapun arsip ( April 2007-24 Desember 2007 ) tanya jawab sebelumnya (pindahan Tanya Jawab 1) silahkan klik di sini.
Dan arsip Tanya Jawab 2 silahkan mengintip di sini.
NB: pertanyaan pribadi silahkan via email ini
Maaf lho ya … mau gak mau, tanya jawab harus sesuai dengan kategori, agar lebih spesifik.
Terimakasih … see you
:: :: :: :: :: Moga berguna :: :: :: :: ::
:: :: :: :: :: cakmoki :: :: :: :: ::
hore saya pasen pertamax!!! congratulations atas kolom tanya jawabnya..
Gini dok, istri saya 2 hari terakhir ini lemes, panas-dingin. Dulu pernah kena hepatitis.. mungkin kambuh ya dok.. selain istirahat ada saran lain? makasih dok!
@ grandiosa12,
Nggak usah pakai dok ah, hehehe kayak orang baru kenal aja.
Belum tentu kambuh pak. Gejala lain jika curiga ke arah itu, selain tanda diatas, antara lain:
warna urine menjadi kuning tua, selaput mata atas berwarna kuning (icterus), nyeri ulu hati atau perut kanan atas, nafsu makan berkurang, mual kadang muntah.
Sudah betul istirahat. Selain itu, makan TKTP (tinggi kalori, tinggi protein dan rendah lemak). Menghindari makanan berlemak seperti minyak dan santan, jika kepingin masakan goreng, bisa dipilih minyak rendah lemak.
Apabila hasil lab menunjukkan HBsAg (-): tidak ada virus dan HBsAntibody (+), berarti sudah terbentuk kekebalan. Inipun masih dicocokkan setidaknya pemeriksaan fungsi liver, yakni SGOT dan SGPT.
Kalau semua normal, bisa jadi karena kelelahan atau infeksi lain.
Semoga jawaban singkat ini membantu.
Dan semoga istri bapak cepat sembuh.
Terimaksih.
waduh cepet juga responnya, terimakasih sekali udah memberikan tanggapan. semoga cakdokter tambah sukses!
@ grandiosa12,
Kembali kasih π
Ini sarana yang sangat, sangat berguna untuk kita semua.
Mau nanya juga ah….
Saya punya pacar umur 23 tahun, dia sering kali merasa sakit kepala sebelah atau yang lebih di kenal dengan migran. Yang mau saya tanyakan adalah apa yang menyebabkan orang terserang penyakit itu. Dan bagaimana cara menanganinya? dampak negatifnya apa saja?
Atas jawabannya saya ucapakn terima kasih.
@ prayogo,
Maaf lho, saya biasa online habis praktek, jadi jawabnya terlambat.
Betul, sakit kepala sebelah disebut migrain. Di praktek sehari-hari kasusnya cukup lumayan.
Penyebabnya dikelompokkan (secara garis besar) menjadi 3 faktor:
1. Diduga (hipotesa) berhubungan dengan faktor keturunan.
2. Gangguan aliran darah ke otak dengan sebab yang belum diketahui.
3. Kelainan pembuluh darah
Dengan membaca 3 faktor tersebut jangan keburu risau. Perlu dilihat apakah ada gangguan mata (misalnya minus atau silindris yang belum dikoreksi), cek juga ada tidaknya kelainan gigi (misalnya berlubang, dll), ada tidaknya Rhinitis alergika (pilek karena alergi).
Jika ada salah satu kelainan tersebut, obatnya (penanganannya) adalah dengan mengobati penyebabnya (misalnya mata minus, koreksi dengan kaca mata. Bila ada gigi bolong, tambal giginya, bila ada rhinitis obati rhinitisnya) dan juga diobati migrainnya dengan analgetika dikombinasi ergotamin coffein. Hanya saja analgetika dan ergotamin coffein memiliki efek samping iritasi lambung, yakni: mual, perih ulu hati. Karenanya harus diminum sesudah makan.
Kebanyakan malah tidak ditemukan penyebab apapun, kendati sudah di rontgen dll. Nah bila demikian, maka penanganan cukup diberi obat simptomatis (pereda gejala/migrain) saja. Obatnya seperti di atas, yakni kombinasi analgetika dan ergotamin coffein.
Duh maaf saya tidak menyebut nama dagangnya, tidak etis.
Gini aja, contoh analgetika diantaranya: parasetamol (asetaminofen), antalgin (metamphiron) dll. Kedua obat tersebut nama dagangnya (paten) sudah ratusan nama. Begitu juga ergotamin coffein.
Dampak negatif dari migrain-nya tidak ada, karena migrain adalah suatu gejala dari kelainan seperti tertulis di faktor penyebab.
Oya, bila mau baca lebih jauh, silahkan buka halaman download, lalu di bagian agak bawah ada file flash swf Beberapa Jenis Sakit Kepala.
Jika belum jelas boleh dilanjut. hehehe.
Semoga bermanfaat, dan semoga pula si dia nggak migrain lagi.
(kalau di praktek sering saya guyoni: cepet kawin deh) π
» ke atas
Terima kasih banyak Cak atas informasinya. Informasi yang sangat-sangat berguna.
Ini ruang sangat berguna untuk perkembangan ilmu kesehatan.
Semoga makin hari kita (rakyat) makin sehat, apalagi ada blog seperti punya Cak Moki ini.
Makasih Dok….
CakMoki, ini bukan saya lho, cuma menyampaikan pertanyaan temans, pertanyaannya gini:
@ prayogo,
Ya mudah-mudahan ada gunanya dikit-dikit.
Btw, gak usah dok ah, kayak baru kenal.
Enak seperti biasa, di tempat saya orang-orang saya minta membiasakan panggil nama aja, biar akrab dan supaya saya gak takabur π
@ wadehel,
Ok kita bicara sisi medis ya. Tolong disampaikan ke temans.
Pertama:
Ejakulasi gak usah ditahan, itu karunia kenikmatan. Menahan dengan cara tekan antara testis dan dubur (namanya area: perineum) secara medis gak ada bukti membahayakan. Tapi secara psikis sedikit banyaknya ada juga kerugiannya, yakni “perasaan gak lego”. So keluarin aja. Perkara lap, gimana kalo sementara siapkan tissue, ntar juga segera cuci biar gak jamuren. Jangan lupa tissunya dibuang, sebab kalo ketemu anak-anak dikira “kripik tissue”. Maaf kalo jawabannya agak serem.
Kedua:
Latihan perlu dong agar kelak bisa seimbang orgasmenya dengan pasangan.
Latihan secara umum sih, pria sebaiknya tetap fit dengan fitness, dimanapun bisa dilakukan.
Khusus daerah panggul, salah satunya dengan sit-up. Minggu pertama sekuatnya gak usah dipaksa, misalnya cukup lima kali setiap hari, lalu ditambah porsi setiap minggu sampai misalnya dipertahankan 20-30 kali setiap hari. Sisihkan waktu sekitar 15 menit.
Supaya nambah semangat, saya masih rajin sit-up 25 kali perhari lho.
Awalnya sulit, yah seperti mau nulis posting pertama kan gitu juga.
Untuk melatih khusus ketahanan ejakulasi bisa dengan menahan ejakulasi dengan cara membayangkan hal lain yang bisa mengurangi gairah di saat mau ejakulasi, misalnya membayangkan sepakbola dll, tapi jangan membayangkan orang muntah lho, ntar si kecil malah mengkeret.
Hal itu dilakukan berulang-ulang, lama-lama bisa.
Bagi yang sudah punya istri, tentu perlu bantuan pasangan dan dibicarakan secara terbuka, misalnya setiap mau ejakulasi, keduanya menghentikan gerakan, atau off dulu sesaat.
Bagaimana jika tidak berhasil ? Tenang aja, caranya buat si pasangan bergairah sampai menjelang orgasme. Nah setelah mau orgasme (pasangan ngasih tahu, misalnya: udah mau Bang), barulah on air.
Gimana ? Aku bisaaaa π
hehehe cocoknya yang beginian dijawab dokter Boyke.
Semoga bermanfaat.
» ke atas
@ Prayogo
Nuwun sewu cak…nderek..nggedabruss…
Tambahan dikit neeh barangkali giginya juga harus diperiksa, sakit kepala itu simptom (gejala) penyebab aslinya yang kudu di cari. Gigi geraham bungsu yang tumbuhnya miring sering menjadi penyebab sakit kepala ini jadi harus dibuang, penyebabnya bisa karena arah tumbuh gigi tersebut menggaggu jalannya syaraf atau menekan syaraf.
Maurnuwun
Evy
@ senyumsehat,
Monggo langsung aja Mbak.
Hehehe, temen saya drg ada yang begitu, akhirnya dibedah.
Saya juga, dulu M3 bawah dua-duanya diperkosa eh dibedah ding.
Maturnuwun π
@ prayogo,
Ada tambahan dari Bu drg senyumsehat.
» ke atas
@ senyumsehat: Terima kasih atas tambahan informasinya.
Terimakasih ulasannya Pak Dr Cakmoki, jadi ditahanpun ga ada bahayanya ya, cuma akan kurang plong.
Sekalian saya ikut nanya nih, ada anggapan bahwa kalau sperma sering dibuang-buang bikin lemes, boros energi karena untuk memproduksinya perlu sumberdaya yang tidak sedikit, makanya itu dianjurkan untuk di irit-irit. Dari pandangan medis, itu gimana Cak?
Maaf nanya-nya soal selangkangan mulu π Masih muda soale, hehe *pembenaran*
@ wadehel,
Nggak ada keharusan diirit-irit koq, kan bukan mobil. hehehe
Dari sudut medis nggak ada pengaruh apapun, walaupun tiap hari sperma upload gak bakalan habis, mau banjir sehari 3 kali 2 sendok makan juga nggak habis. Dan nggak ada pengaruh terhadap fisik
Nggak percaya, silahkan dibuktikan, lho nggak abis kan π
» ke atas
heh he jadi ikutan tugasnya dr. Iwan nih cak.. j/k
BTW mo nanya juga nih : abis ejakulasi sebaiknya dicabut dulu bersiin dulu, atau tetap on air nya diterusin?
@ Biho,
Keduanya boleh Pak, yang penting tetep asoy.
Yang di atas itu jawaban untuk temennya pak wadehel, yang gak punya “musuh” π
» ke atas
Ada yang mau tanya nih cak. Kasus saya sendiri. Sewaktu jongkok yang cukup lama (waktu bab misalnya), begitu bangkit kenapa yah lutut saya sakit sekali rasanya. tapi gak lama sih sakitnya.
@ helgeduelbek,
Keluhan semacam ini banyak saya temukan, tiap hari ada kasusnya.
Pada dasarnya, bila hilang sendiri tidak apa-apa dan tidak perlu obat.
Kebanyakan penyebabnya “kaku sendi”. Bisa hanya karena beban tubuh, bisa pula karena rematik ringan (rematik ada ratusan jenis).
Keluhan tersebut dapat terjadi saat perubahan posisi seperti yang Pak Guru sebutkan, atau nyeri saat bangun tidur (terutama bagun pagi).
Jika dirasa mengganggu, dapat diberikan obat anti nyeri, misalnya golongan “natrium diklofenat”. Di setiap Puskesmas obat ini tersedia. Diminum hanya kalau nyeri sesudah makan.
Sedangkan untuk Pak Guru, menurut saya tidak perlu obat, karena dalam waktu singkat hilang sendiri.
Mungkin kelamaan nggak badminton Pak (hobinya badminton kan ?) π
» ke atas
Begitu yah cak?. terimakasih, atas tanggapannya. mungkin benar karena gak pernah olah raga lagi, sejak pasangan main saya kena musibah tenggelamnya kapal senopati itu. Lagian yang sakit itu di lutut sebelah kiri saja. semoga bukan sakit yang beresiko. Matur nuwun Cak.
@ helgeduelbek,
Sami-sami Pak. Semoga tetap sehat
Cak ada vitamin namanya glucosamin dan condroitin untuk pengobatan osteoarthitis, menjaga cairan sinovial sendi, sepertinya manjur, soalnya bapakku ku kasih vitamin itu jadi berkurang sakitnya, di Indonesia udah ada belum ya? Ini link-nya
http://arthritis.about.com/cs/glucosamine/a/glucosamine.htm
@ senyumsehat,
Ya obat tsb mulai diteliti sejak tahun 80-an, berdasarkan pemikiran bahwa Glukosamin, Chondroitin dan asam hyaluronat adalah komponen tulang rawan. Malah dalam pemasaran dikombinasi dengan vitamin dan mineral. Makanya diberikan pada osteoarthritis yang dianggap dapat mencegah kerusakan tulang rawan . Saat ini di Indonesia dipasarkan lebih 20 produk dengan komponen glucosamin.
Tahun 2003 salah satu produk yang mengandung glucosamin ditarik bersama 100 produk herbal lainnya oleh BPOM berdasarkan penarikan ratusan produk herbal oleh Pan Pharmaceuticals Ltd Australia.
Sayangnya di Indonesia belum ada kajian lebih lanjut soal itu secara independen, yang ada kebanyakan sponshorship produsen obat.
Di Belgia, peneliti independen pada th 2005 menemukan adanya kenaikan kolesterol pada pemakaian glucosamin berdasarkan uji klinis terhadap 212 penderita osteoarthritis setelah pemberian obat tsb selama 3 tahun. Pertanyaannya: apakah hanya terjadi pada beberapa orang atau menyeluruh.
Di sisi lain disebutkan bahwa pemakaiannya aman berdasarkan trial terhadap hewan dan manusia.
Masih ramai ya π
» ke atas
Wah di US di jual bebas cak, di toko2 wholesale bangasane wallmart, di bandung dulu temenku ngeresepin. Kenapa di Indo ditarik yo…? Opo kurang pelicine…halah jd negative thinking…Oh yo Cak, emaile njenengan nopo?
@ senyumsehat,
Podo koq Mbak, sing ditarik cuman siji, liyane tetep lancar.
Gak perlu resep iso. Biasa, tarik=menarik antara BPOM karo produsen & ahli farmako. Istilahe dudu pelicin, tapi “pemutihan”. hehehe
email: cakmoki@yahoo.com
» ke atas
cak dokter aku mau nanya nih…
anak aku umur 19 bulan alias satu setengah tahun, dan dia sudah mulai tak ajarin sikatan dari umur 7 bulan kali ya*lali aku, biasanya hanya dengan sikat gigi saja, ndak pake pasta gigi. nah baru2 ini aku mulai kasih odol khusus anak2 merk switzal yang katanya aman bila tertelan*karena anakku rung iso kumur2. tapi karena aku takut efeknya aku hanya kasih odol seminggu sekali, itupun pas mau tidur..
pertanyaan saya, aman gak ya pak kalau itu odol tertelan…walaupun ada tulisannya aman jika tertelan.
suwun buat penjelasannya
@ mei,
Oke, masalah gigi dan kandungan fluor dalam pasta gigi serta ada tidaknya dampak jika tertelan, ntar dijawab Mbak Evy ya.
Ibu bisa juga langsung tanya beliau di:
http://senyumsehat.wordpress.com
» ke atas
yup cak, sudah saya kirim ke yang bersangkutan..maturnuwun buat bantuannya
cak, saya mau tanya dok. Bapak saya tu kadar gula darahnya sangat tinggi, tapi sama dokter tidak di vonis kencing manis dan sampai saat ini sehat-sehat saja. (hasil lab kandungan gula darah di point 450-an).
cak, apa efek negatif dari gula darah yang terlalu tinggi?
cak, apakah hal tersebut menurun secara genetis? (ibu saya juga kebetulan kena darah tinggi)
kalo gak salah, gula darah yang terlalau tinggi tu menyebabkan luka tidak cepat sembuh, benar ga cak? saya kalo digigit nyamuk gak bisa langsung hilang bekasnya dan biasanya menghitam/berbercak hitam kira2 1 minggu baru hilang (padahal tidak saya garuk/terluka)
@ mei,
Sami-sami Bu.
@ ndarualqaz,
Mungkin dokter yang ngobati ayahanda tidak ingin melukai perasaan beliau. Atau bisa saja ada alasan lain.
Memang benar, bila kadar gula darah puasa maupun tidak puasa mencapai 450 mg% (mg/dl), kencing manis or diabet.
Ada edisi baca “mengenal diabetes mellitus” di halaman download, silahkan diunduh.
Efek negatif bisa dihindari atau dibatasi jika gula darah dikendalikan. Caranya, kontrol teratur untuk evaluasi pengobatan. Bila kadarnya turun, dosis obat juga diturunkan sampai normal. Setelah gula terkendali dalam kadar normal, selanjutnya hanya mengatur jadwal dan jumlah makanan.
Diabetes kebanyakan faktor keturunan, tetapi tidak selalu begitu, ada sebab lain misalnya infeksi virus atau minum obat tertentu terlalu lama.
Soal luka pada diabet, cerita singkatnya begini:
Pada penderita Diabet, makanan yang mengandung gula tidak mampu diolah (dimetabolisme) oleh tubuh menjadi glikogen, sehingga gula darah tetap tinggi. Akibatnya terjadi penyempitan pembuluh darah kapiler di ujung-ujung tubuh (perifer) terutama kaki karena tidak cukup mendapatkan makanan. Proses penyempitan kapiler tidak serta merta terjadi tetapi makan waktu lama.
Jika kaki tidak sengaja terluka, sulit sembuh karena kadar obat menuju kapiler berkurang dan sel-sel pemberantas kuman (sel fagosit) yang diproduksi tubuh juga sedikit (karena penyempitan kapiler, disebut: micro-angiopathy). Itulah penjelasan mengapa luka pada penderita diabet lama sembuhnya. hal ini bisa dihindari bila kadar gula dikendalikan dengan obat, pengaturan makan dan olahraga sesuai umur.
So, diabet atawa kencing manis bukan “momok” asalkan rajin kontrol.
Adapun bekas gigitan nyamuk yang menghitam, kemungkinan penyakit kulit sejenis alergi atau “prurigo von hebra”, hebra artinya hitam sedangkan prurigo artinya bercak yang gatal. Ih namanya keren ya.
Semoga membantu dan semoga ayahanda tetap sehat.
» ke atas
Mau nanya lagi donk …
Temen saya lagi di Rumah Sakit, mulai bagian pinggul sampe ujung kaki pegal-pegal, di pencet-pencet ama dokter gak kerasa apapun. Katanya dokter kena Nyamuk Cikungunya *gak tau spellingnya :D*
Itu bahaya gak yah ..? denger-denger bisa bikin lumpuh ..? kaya DB gak? menular gak ..? udah ada obatnya belum ..?
Oh iya, dia juga dianjurkan banyak-banyak minum Pocari Sweat. Kenapa ya? kurang cairan gitu ..?
Eh iya, saya emang ganti nick *was GΓ©* π
Thx sebelumnya π
udah kujawab di blogku ya cak, buka tanya jawab juga deh, abis kashan ntar numpuk disini, di konsul aja silahkan hehehe
@ leeloos,
Demam Chikungunya TIDAK BERBAHAYA tapi sangat menyiksa, karena selain demam, juga nyeri di sendi dan sekujur tubuh. Belum lagi anggota badan sulit digerakkan sehingga penderita “merasa lumpuh”, terus panik, terus nangis. π temennya sudah nangis belum.
Selain itu timbul bercak merah, kadang merata kadang tidak.
Penyebabnya adalah virus chikungunya, kelompok Alphavirus Grup A sedang DBD grup B, masih bersaudara tapi beda akibatnya.
Penularan melalui gigitan nyamuk Aedes aegypti (sama dengan DBD).
Jika daya tahan bagus sembuh sendiri dalam beberapa hari, tapi mana tahan. Minuman bebas, teh kotak juga boleh yang penting tetap makan nasi dan minum dalam jumlah cukup. Mandinya pakai air hangat ya, karena kalo pakai air dingin bisa tambah nyeri otot dan sendinya.
Mestinya gak perlu opname, obatnya mudah, pakai anti nyeri atau obat panas dan jika ada infeksi sekunder, misalnya di tenggorokan, bisa diberi antibiotika.
Di tempat kami tiap tahun ada, setiap musim DBD maka Chikungunya juga ada karena virusnya bersaudara dan nyamuk pembawa virus sama.
Edisi baca, dapat di download di halaman download paling bawah.
Semoga cepat sembuh
@ senyumsehat,
Yo yo maturnuwun.
Hahaha akhirnya buka juga, soale di milis kadang lebih telung ndino nganti seminggu lagi dijawab.
Yuk, menghasut liyane π
» ke atas
Maaf Cak,
onok gak tulisan neng internet sing isine soal tipe/jenis/carane nyuntik.
cak moki sampeyan iso jelasno tipe/carane nyuntik
Suwun yo cak
Intan
@ Intan,
Nginfus ono Mbak, nyuntik durung ketemu.
Sabar yo, sik ngerancang tutorial cara nyuntik. Kebetulan waktu nulis posting:
Tindakan medis dasar untuk mahasiswa kedokteran , ono usulan sejenis.
Sabar yo, mohon waktu π
» ke atas
Cak Moki, terima kasih atas tanggapannya. Alhamdulillah bapak saya sehat walafiat. update test gula darah bapak saya sekarang sudah di point 200-an. kemaren saya juga test gula darah di health center di kampus hasilnya di point 160, dan pas saya tanyakan ke dilter di kampus juga, ternyata bercak hitam gara2 nyamuk yang saya alami bukan karena kadar gula yang tinggi, karena juga saya alami di tangan. katanya sih kalo bercak yang saya alami itu tibul di kaki dan jika di tangan tidak, kemungkinan bisa jadi gara-gara gula darah yang terlalu tinggi.
@ ndarualqaz,
Ok, sama-sama Mas.
Semoga sehat semua sekeluarga. Amin
» ke atas
cak, mau konsultasi lagi. (hehehe, maap ya cak ngerepoyin terus).
4 tahun lalu saya pernah patah di lengan kiri dan kemudian di sambung pake pen ( tulang keluar, kedua tulang (hasta dan pengumpil) patah (ato lebih tepatnya pecah kayak pipa di keprukkan ke besi)). 1 tahun kemudian tangan saya yang kiri patah lagi pada suatu kecelakaan (weleh2, keelakaan kok langganan) tepat diatas patahan lama (diatas pen). tapi tidak dioperasi karena hanya patah satu dan rapi, jadi cuma di gif.
yang mau saya tanyakan, apakah ada efeknya terlalu lama memakai pen pada tulang?, soalnya saya males (malu buat bilang takut) nyopotnya. sekarang tangan kiri saya sebenarnya sudah bisa digunakan seperti sebelum kecelakan.
(nb. saya tidak hanya patah di tangan kiri, tapi juga di pundak kanan dan juga pakai platina)
terimakasih
Cak mau nanya lagi ini….
Kenapa ya, telapak dari kedua tangan serta kaki saya itu selalu basah atau berkeringat. Kata orang itu artinya saya punya penyakit dalam, benarkah? kalau memang iya, sakit dalam apakah saya….bagaimana cara mengobatinya.
Berkeringat di telapak kaki dan tangan ini saya rasakan kurang lebih 2 tahunan.
Dan satu lagi cak, kok saya orangnya gampak capek ya, jalan2 ke mall, jalan kaki yang agak jauh sudah membuat kaki saya pegel dan akhirnya kalau sudah pegel badan ikut capek semua, sakit apalagi ini?
Maturnuwon cak atas balasannya
@ ndarualqaz,
Ini benar-benar langganan patah. Hehehe
Dari sudut bahannya pen tidak pengaruh. Dari sudut pemasangan sebenarnya nggak pengaruh juga, sepanjang tidak mengganggu aktifitas lengan tersebut dan tidak mengganggu selaput otot. Saya rasa yang lebih tahu adalah dokter bedah yang operasi, karena beliau yang masang plat dan skrupnya.
Mudahan tidak patah lagi ya π
@ prayogo,
Pertama:
Telapak tangan berkeringat tidak berhubungan dengan penyakit dalam ataupun penyakit jantung. Bila ada seseorang tangannya berkeringat, kemudian di saat yang bersamaan menderita penyakit tertentu, hal tersebut kebetulan semata.
Kedua:
Capek yang bersifat insidental tanpa ada keluhan lain yang spesifik, biasanya tidak apa-apa.
Kalau berlangsung lama (misalnya sampai berbulan-bulan), sebaiknya konsul dokter terdekat atau periksa laboratorium lengkap.
Jika ternyata tidak ada kelainan, berarti aman. Bisa saja karena faktor pekerjaan, atau kurang aktifitas, atau kurang istirahat.
Kan tempo hari kalau nggak salah ada postingan habis jatuh ya ?
Atau sementara minum vitamin dosis tinggi yang mudah larut dalam air, misalnya nerobion atau sejenisnya selama 10 hari.
Semoga segera sehat kembali Pak π
» ke atas
Terima kasih banyak Cak atas saran dan informasinya. Semoga Tuhan membalas segala kebaikan CakMoki, AMIN.
Lain kali saya tanya lagi ya
@ prayogo,
Sama-sama Pak. Amin.
» ke atas
Dear Cakmoki yang baik hati,
Apa yah obat untuk keseleo ..?
Pacar saya keseleo dan sepertinya cukup parah, sampe ga bisa duduk, kalo jalan juga harus pegangan.
Sementara ini dia cuma pake “penghilang rasa sakit”, tapi bukan obat.
Naah, mungkin Cakmoki bisa bantu ..? ada referensi ..? please..?
Oh iya, sakitnya di bagian tulang ekor gitu. Penyebabnya gara-gara dia ngangkutin karung2 yg berat *sepertinya*, bisa krn gak pemanasan dulu, bisa juga karena terlalu bersemangat ngangkutin beban2 berat itu π
Saya sedih banget nih kalo pacar saya sakit, apalagi saya lagi gak ada disamping dia π¦
Jadi mohon dengan sangat bantuannya …
Terimakasih
Perasaan banyak yang nanyain penyakit pacarnya ya pak? Suruh cari pacar lain aja pak! Yang da penyakitan…
Saya mau tanya neh dok, pacar saya (GLEPAK!) tiap bulan kena sariawan, kayanya mulutnya sensitif. Kalo salah make pasta gigi, langsung bengkak-bengkak. Kena benturan sedikit, langsung luka. Beberapa kali diperiksa dokter, cuma dikasih multivitamin. Pas pake pasta gigi herbal, rada mendingan tapi tetap suka sariawan parah, meski lebih jarang.
Kenapa ya pak?
@manusiasuper
halah, sendirinya ga ganti pacar π
Kena sariawan, kalo gak kekurangan vitamin C ya berarti kebanyakan vitamin C.
Vitamin “C” disini bisa Cium atau “C” vitamin beneran π
*maaf ya cak, numpang OOT :D*
@ leeloos,
Yang ditanyakan obat sedih apa obatnya pacar ? *becanda*
Membaca jalan cerita penyebab sakitnya sang pacar, kemungkinan yang nyeri di persendian antara tulang ekor dan pinggang (lumbosacral). Daerah tersebut bisa nyeri sekali akibat mengangkat beban berat secara mendadak (saking semangatnya), atau perubahan posisi mendadak.
Apa betul di tulang ekor ? Apa bukan di atas tulang ekor ?
Kalau gak bisa duduk dan jalan harus pegangan, kemungkinannya antara lain: otot di sekitar sendi tersebut kaku (spasme), terjepitnya syaraf atau HNP (Hernia Nucleus Pulposus, yang ini mudah-mudahan tidak). Jangan keburu sedih dulu ya, ini kan hanya kemungkinan-2 tanpa pemeriksaan.
Menurut saya, sebaiknya sang pacar dianjurkan periksa ke dokter spesialis Rehabilitasi Medis (fisio terapi).
Jika ternyata tidak ada kelainan serius, biasanya dilakukan fisioterapi atau obat pereda nyeri.
Andaikan karena berbagai hal belum sempat ke dokter, untuk sementara bisa minum obat pereda nyeri, misalnya: Natrium Diclofenat 50 mg 3×1 atau Piroksikam 10 mg 2×1 diminum sesudah makan. (dengan catatan tidak pernah ada riwayat alergi terhadap obat tersebut).
Bila dalam 3 hari setelah minum obat di atas masih nyeri, mau tidak mau periksa ke dokter setempat.
Semoga sang pacar sehat kembali.
Referensi: coba link artikel di sini, ada obat-obatnya.
Gambar daerah yang sering nyeri: lihat di sini
@ manusiasuper,
Jika sudah berulang periksa ke dokter, tentu beliau sudah tahu faktor penyebab dan obatnya. Sariawan, yang terbanyak “stomatitis”, peradangan lokal atau luka di permukaan mulut.
Kenapa ?
Kalau timbulnya berulang, selain sensitif kemungkinan lain: gangguan di gigi, faktor kecemasan (maaf), misalnya beban pekerjaan dan sejenisnya.
Adakalanya seseorang mengalami seperti itu, salah mengunyah dikit langsung luka dan bengkak. Enak-enaknya bercanda, tergigit sendiri trus luka. Kadang lama sembuh dan menjengkelkan bagi yang mengalaminya, tapi bisa hilang juga koq.
Dengan pasta bisa, contoh: Solcoseryl. Bisa juga menggunakan antiseptik mulut, misalnya: FG troche dihisap tiap 4 jam. Bisa juga Albhotyl, dioleskan di luka (perih lho, bisa sampai menitikkan air mata) atau untuk kumur (10-15 tetes dilarutkan dalam segelas air), atau Kenalog orabase (bentuk jelly, dioleskan di luka sesudah makan dan sebelum tidur).
Pilih yang paling nyaman untuk sang pacar (si dia mungkin dah hapal obat yang paling cepat menyembuhkan).
Menurut saya pemakaian vitamin tidak banyak membantu.
Kalau toh tetap berulang, paling tidak lebih jarang.
Sebenarnya ada juga jawaban becanda, tapi hanya untuk pasien di praktek yang sudah akrab. Di halaman ini kan kebaca orang lain. Hehehe.
Semoga pacar tidak (jarang) sariwan ya.
@ berdua:,
Sama-sama membicarakan pacar, dilarang saling mendahului π
» ke atas
@cakmoki
Ke Fisioterapi yah …
dia lagi di tempat yang cuma ada dukun beranak-nya, mau kembali ke peradaban tapi sakitnya menghambat.
Jadi emang sementara ini harus makan obat penghilang nyeri doank donk.
anyway, terimakasih banyak yah cak … *tapi masih khawatir aja*
Semoga beliau lekas sembuh .. *Amin*
Thx again π
@ leeloos,
Maaf, maaf, baru ingat si dia ada di seberang. hehehe.
Betul, sementara pakai anti nyeri.
Ya, Semoga beliau cepat sembuh π
» ke atas
Sama mau jawaban yang akrab pak, silahkan via manusiasuper[at]gmail[dot]com…
@leelos
Gimana kalo kita…. *kedip2*
eh, lupa bilang terima kasih..
Makasih Pak! Kalo ada yang bisa saya bantu, bilang saja..
manusiasuper,
Hanya satu kalimat koq (namanya juga bercanda), email sudah saya back-up.
Sama-sama Pak, terima kasih juga atas tawaran bantuannya …
Cak tanya lagi nih….
Pacar saya sering sakit kepala yang berlebihan dan kadang migran. Sakit kepalanya itu di rasa kalau:
1. Terlambat makan nasi pada siang hari. Yang sering terjadi kalau makan lewat dari jam 12 sampai 12-30an maka akan datang sakit kepala itu.
2. Pada waktu jalan di siang hari dengan udara yang cukup panas, pasti sakit kepalanya itu datang.
Ini apa yang Cak, sakit kepala biasa, atau ada sakit yang lain.
Ini dulu Cak, lain kali pasti saya nanya lagi.
Maturnuwon atas jawabannya
@ prayogo,
Maaf ya, koneksi lagi kambuh letoynya.
Sakit kepala ada beberapa jenis: cephalgia (sakit kepala), Tension headache (sakit kepala dengan ketegangan otot leher), migrain (sakit kepala sebelah).
Penyebabnya juga banyak, bisa dari mata minus atau silindris, bisa dari alergi hidung (rhinitis), bisa dari gigi, bisa faktor pekerjaan (misalnya kerja didepan komputer berjam-jam), bisa karena posisi tubuh yang cenderung tetap di satu posisi dalam tempo lama, dll.
Tetapi bisa juga TANPA kelainan apapun. Oya sakit kepala tidak selalu berhubungan dengan tekanan darah, artinya tekanan darah normalpun bisa mengalami sakit kepala.
1. Jika ini yang terjadi, kemungkinan berhubungan dengan dispepsia (sakit maag). Jika tidak ada riwayat sakit maag, solusinya tetap sama, yakni: siapkan makanan kecil agar tidak sampai terlambat makan, sehingga bila karena suatu hal pada jam tersebut tidak sempat makan, sementara bisa makan makanan kecil agar tidak terjadi kekosongan lambung.
2. Kondisi demikian juga dialami oleh beberapa pasien di praktek, setiap kena terik matahari, sakit kepala muncul. Jika tidak ditemukan kelainan biasanya saya anjurkan pakai payung atau pelindung kepala. Pernah coba?
Saya masih perlu info tambahan Pak.
Tentang sakit kepala karena terlambat makan.
Apakah sang pacar pernah sakit maag (dispepsia)?
Tentang sakit kepala jika berada di terik matahari:
1. Apakah pernah mengalami benturan kepala (maaf, misalnya beberapa tahun sebelumnya pernah jatuh) ?
2. Apakah sakit kepala selalu muncul saat terik matahari ? Ataukah hanya kadang-kadang saja ?
Tentu sudah ke dokter kan ? Jika sudah apa yang dikatakan dokter dan apa saja obat yang pernah diminum ?
Lho koq malah saya yang nanya nih. hehehe saya perlu gambaran lebih lengkap.
Namun demikian, untuk sementara: jika munculnya sakit kepala seperti yang digambarkan 2 kondisi di atas, sepertinya tidak berhubungan dengan penyakit serius.
Bagaimanapun juga sakit kepala tetaplah menyiksa. Oleh karena itu perlu obat pereda sakit kepala untuk menanggulanginya.
Obat yang perlu disiapkan: (pilih salah satu saja ya)
Pyronal, Panstop, Novalgin, Neuro Panstop.
Sedangkan Analsik, Metaneuron, Hedix, Neurodial harus dengan resep dokter.
Maaf, saya sebutkan langsung nama dagangnya biar gampang, bukan untuk promosi.
Adapun yang ringan-ringan: Biogesic, Dumin, Sanmol dan sejenisnya.
Langkah terbaik adalah periksa ke dokter setempat.
Bila dengan salah satu obat tersebut di atas sudah bisa menanggulangi sakit kepala dan jarang kambuh, ya gak perlu periksa.
Semoga membantu π
» ke atas
Terima kasih Cak atas informasinya….
Sekedar informasi, memang pacar saya juga mengalami sakit mang, tetapi kalau terbentur sepertinya tidak pernah.
Ok…sekali lagi terima kasih atas informasinya, nanti perkembangan selanjutnya akan saya kasih tahu.
Maturnuwon Cak….
@ prayogo,
Nggih sami-sami. Semoga penjenengan berdua tetap sehat. Amin
» ke atas
Cak, nanya lagi… semoga da jadi pasien tetap di sini..
Sekitar 3 bulan lalu, pergelangan tangan kanan saya nyeri, karena kesalahan prosedur saat nyuci motor. Waktu itu nyerinya biasa saja, seperti pegal otot.
Sempat sembuh beberapa saat, tapi 4 minggu kemudian, saya terlalu bersemangat menghidupkan Genset Listrik di rumah pas mati lampu. Ketika menarik tali starter (GENSET NDESO PAK, MASIH PAKE TALI, He…)pergelangan tangan yang sama langsung ‘menjerit’.
Sempat saya biarkan, siapa tahu sembuh sendiri lagi. Tapi ternyata samapi sekarang, malah tambah sakit. Sakitnya terasa ketika telapak tangan di miringkan atau lengan diputar. Terasa nyeri persis di persendian atas antara telapak tangan dan lengan.
Sudah saya urut ke berbagai tukang urut traidisional, namun rata-rata bilang tangan saya tidak apa-apa. Tapi TETEP SAKIT!
Beberapa bilang tangan saya sudah permanen sakit – apa maksudnya pak? Disuruh direndam air hangat setiap hari 5 menitan. Atau diolesi obat buat rematik katanya…
Tangan ini belum saya ajak ke spesialis tulang, takut biaya, he…
Apa mungkin persendian saya kemasukan udara pak?
Atau cairan pelumas persendian bisa kering?
@ manusiasuper,
Berdasarkan cerita di atas, menurut saya nyeri sendi tersebut tidak permanen (tidak menetap). Apalagi nyerinya ketika telapak tangan di miringkan atau lengan diputar. Artinya di posisi tertentu saja.
Apa mungkin persendian saya kemasukan udara ?
Tidak. Sendi tidak akan kemasukan udara, isinya adalah cairan sendi.
Atau cairan pelumas persendian bisa kering?.
Tidak. Cairan sendi tidak akan kering. walaupun diseot sampai habis, cairan diproduksi kembali.
Menilik kondisi di atas, sementara bisa diobati dengan pereda nyeri (pereda nyeri otot, sendi dan tulang)
Contoh: (pilih salah satu ya)
Natrium diklofenat 50 mg (nama dagangnya: divoltar, klotaren, fenavel, voltaren *yang ini mahal*)
Diminum 3×1 sehari sesudah makan, kalau perlu saja, artinya jika minum 1 tablet nyerinya hilang maka sisanya disimpan dan dapat diminum lagi jika nyeri kambuh.
atau:
piroksikam 10 mg (nama dagangnya: infeld, lanarheuma, maxicam, roxiden, dll). Diminum 2×1 sesudah makan, kalau perlu saja.
Jika obat tersebut tidak membantu, mau tidak mau ke spesialis rehabilitasi medik (poliklinik rehabilitasi medik/fisioterapi)
Semoga cepat sembuh
» ke atas
pa dokter ada vitamin yang bagus buat ngegemukin badan engga kalau ada apa ini untuk adik saya saya sudah coba obat-obatan tapi hasilnya sama saja minum susu apalagi tiap hari.
Makasih pa Dokter
@ jokotaroeb,
Obat untuk menggemukkan badan tidak ada Pak.
Kalau ada yang nawarin obat yang mengandung deksametason dan siproheptadin, sebaiknya tidak diminum. Karena jika diminum akan nampak gemuk tapi sesungguhnya bengkak dan gembyur.
Minum susu sudah bagus.
Menurut saya tidak perlu gemuk, ntar banyak resikonya. Nanti kalau terlanjur gemuk malah repot menurunkan berat badan. Sekarang malah banyak orang kepingin kurus lho.
Yang penting sehat.
Semoga jawaban singkat ini membantu.
Terima kasih pak, saya copy ya resepnya…
@ manusiasuper,
Sama-sama, monggo silahkan
halo Dok, ikutan konsultasi boleh..
hari ini saya buang air agak ngedan keras sampe2 ada rasa nyeri di dubur. malamnya saya raba ternyata ada benjolan yg keluar sedikit di dubur. mungkin kah hernia itu Dok? kalo memang hernia, ada nggak ya posisi2 tidur ato terapi yg bisa mengantisipasi kambuhnya hernia tanpa operasi. soalnya saya lagi jauh dr tanah air dan biaya operasi mahal sekali di negara t4 saya sekarang.
ada pantangan makan? ato ada makanan yg justru disarankan supaya meringankan gejala hernia?
terima kasih dok.
Cak Dokter, mo nanya pendek aja. Waktu itu pernah bilang kan kalo ngobatin sariawan jangan pake yg karsinogenik? Nah, Albothyl tu boleh ga buat ngobatin sariawan?
*Sedang sariawan… hiks…*
@ bubud,
Halo juga,
Benjolan di dubur adalah hemorrhoid alias ambeien, bukan hernia. Bisa disertai tetesan darah segar, bisa juga tidak.
Menurut saya, kalau masih kecil tidak perlu operasi. Bisa dipakai obat antihemorrhoid supposutoria (obat seperti peluru kendali mini yang dimasukkan ke dalam dubur), misalnya: anusol, borraginol, ultraproct.
Cara pakai: setelah dikupas bungkusnya, basahi dengan air sabun lalu masukkan obat tersebut ke dalam dubur sebelum tidur dan setelah buang air besar pagi, atau cukup malam hari saja.
Obat ini disimpan di kulkas agar tetap keras.
Biasanya perlu waktu beberapa hari masa pengobatan, so sabar dan telaten ya.
Kalau risih pakai yang bentuk ini bisa pilih yang cream atau salep.
Di Malaysia ketiga obat tersebut rasanya mudah didapat.
Bila sudah membaik, obat tersebut bisa disimpan dan dipakai lagi jika kambuh.
Untuk makanan sebaiknya pilih sayuran berserat tinggi semisal kangkung, agar kotoran tidak keras dan saat buang air besar tidak perlu mengejan. Selain itu sedapat mungkin menghindari angkat berat.
perlu diketahui, timbulnya hemorrhoid (benjolan di dubur) disebabkan tekanan rongga perut yang meningkat, misalnya karena mengejan, angkat berat, dll.
Semoga cepat sembuh.
@ Yandhie Dono,
Albothyl gak apa-apa, kan hanya jangka pendek. Lebih cepat tuh sembuhnya, asal tahan perihnya. Bisa menitikkan air mata lho.
Moga cepat sembuh ya, biar bisa merasakan nikmatnya sate, hahaha
Terima kasih pa dokter sarannya sangat membantu, kapa2 main kesinggasanaku ya, ku tunggu 8)
Hatur Nuhun
terima kasih dok atas sarannya. saya akan cari obatnya disini. ngeri juga khan dok kalo sampe operasi. hiiiyyy..
wah dokter kok bisa tau saya suka angkat berat? hebat.
sekali lagi terima kasih atas sarannya. blog nya bagus dan bermanfaat sekali.
Hehehe, plong rasanya. Soalnya ada yg bilang Albothyl tu obat buat keputihan, bikin kangker, etc. etc. Sempat takut.
Wah matur nuwun sanget, Cak. Semoga dibalas oleh yang Maha Memberi.
Cak dokter, mbok aku d wenehi jelas tentang G6PD???
Pak Dok..nanya donk..
Ibu saya sering nyeri di perutnya ,sampe ga bisa ngapa2in ,haidnya pun bisa sampai sebulan baru berhenti..kata bu dokter sie gara2 mo brenti haid..memang setiap prempuan menjelang menopause *bener ga ya tulisannya?* slalu nyeri dan haidnya berkepanjangan sperti yang ibu saya alami?
makasi sebelumnya ya dokter ^_^
@ jokotaroeb,
Ya-ya-ya, ntar keliling-keliling.
Maaf ya
@ bubud,
Oke, sama-sama.
Hehehe, angkat-angkat berat yang di foto itu ya, itu mah angkat ringan kali *becanda*
@ Yandhie Dono,
Kalo baca etiket obat memang ada disebutkan untuk sariawan “mulut bawah”, hahaha, tapi ada keterangan penggunaan stomatologi bisa untuk “sariawan” mulut atas.
Sama-sama. Amin
@ mei,
G6PD=glucose-6-phosphate dehydrogenase.
Singkatnya: G6PD adalah enzim yang berfungsi sebagai katalisator proses oksidasi Glukosa-6 fosfat. Jika kekurangan (defisiensi) enzim tersebut, sel darah merah (eritrosit) mudah pecah (hemolisis intravaskuler), sehingga bisa terjadi anemia.
Penderita defisiensi G6PD sedapat mungkin menghindari faktor pencetus, misalnya: infeksi, obat tertentu misalnya aspiri dan zat kimia tertentu, misalnya kapur barus.
Semoga ringkasan ini bisa sedikit menambah informasi G6PD.
@ chielicious,
Ooo berkaitan dengan menstruasi tho. Kalo emang nyeri haid namanya: “dysmenorrhea”, dan haid yang berlebihan jumlah dan lamanya disebut “menometrorrhagia”. Keduanya bisa dialami wanita yang menstruasi, bukan hanya pre-menopause. Gadis juga bisa.
Jika dokter mengatakan gak apa-apa berarti kemungkinannya adalah gangguan keseimbangan hormon (udah periksa USG?).
Menurut saya, kalo berkepanjangan coba diperiksakan ke dokter kandungan. Kalo sudah periksa dan diberi obat masih tetap, sebaiknya kontrol. Kasihan dong kalau haid berkepanjangan apalagi disertai rasa nyeri. Betul nggak ?
Semoga ibunda tercinta lekas sembuh ya
» ke atas
bisa di bahas lebih lanjut cak, atau kalau terlalu panjang, tolong d imel k saya saja..
thanks buat bantuannya
makasi banyak pa dokter ^_^ kemarin sudah di bawa ke dokter kandungan ..tapi ga di usg ..ga di saranin juga ma bu dokterna..cuma di kasi obat..dan syukurnya sekarang dah ga nyeri lagi..:D
@ mei,
ok bisa, maksudnya masalah khusus G6PD atau anemia nya ?
kalau bersifat sangat pribadi dan kasuistik ntar saya lengkapi dan kirim via email. Kalo sifatnya umum, mungkin akan saya buat postingan yang umum juga. Gimana?
@ chielicious,
Saya ikut bersyukur Ibunda sudah baikan.
Semoga beliau tetap sehat π
» ke atas
@ mei,
Tambahan:
Boleh email saya di :
cakmoki2006@yahoo.com
Trims
gini, saya punya bayi umur 2 bulan (kembar). mereka anak pertama, mesti gimana klo :
1. Mereka menolak total pemberian ASI, maunya susu botol terus. sejak lahir mereka cuma dapet supply ASI 10 hari, itu pun ga ekslusif, campur dgn susu botol. Ada ga cara buat nge-bujuk mereka minum ASI lagi?
2. Anak2 saya lehernya sangat2 berlipat, jadi kulit sekitar lehernya lecet & iritasi. sudah di bawa ke dokter trus di kasih krim Eloskin,sy coba sampe 2 minggu ga sembuh2. saya pindah ke dokter lain, dikasih obat Elocon, bukannya sembuh tapi makin parah, saya ganti dokter lagi ktanya pake Erla Neo Hydrocort, tp masih gitu2 aja, bisa kasih saran sebaiknya diapakan leher anak2 ini?
3. Saya melahirkan secara Caesar, kadang badan suka gemetar tanpa sebab. apa itu normal?
ok cak, thanks
@ munnasyah,
Pertama:
Sebenarnya langkah ibu sudah benar, yakni selang-seling susu botol dengan ASI untuk mengembalikan ke ASI. Pernah mindah ASI ke dalam botol ? Jika cara ini gagal, tidak perlu risau. Idealnya ASI Eksklusif, namun jika si bayi tidak mau dan lebih memilih susu botol bukan berarti kiamat koq. Menurut saya kalau memang tidak mau ASI, tidak mengapa memakai susu botol, yang penting si kembar tetap sehat.
Kedua:
Obat cream yang diberikan adalah anti alergi dan sepertinya gagal. Idealnya sih saya perlu melihat, minimal melalui foto tempat yang lecet. Berdasarkan pengalaman di praktek saya, kebanyakan lecet pada bayi disebabkan jamur karena lembab oleh keringat di daerah lipatan leher, ketiak atau pelipatan paha. Jika memang jamur, akan tambah melebar dan tambah basah kalau diberi anti-alergi.
Oleh karena itu, jika ibu berkenan, bisa dibelikan obat anti jamur yakni Bedak Daktarin atau bedak Mycorine (jangan salep atau krim). Keduanya mengandung anti jamur mikonazol 2%. (bedak lain tidak ada)
Cara pemberian: usapkan di daerah yang lecet sedikitnya 2 kali, setelah mandi pagi dan sore, selama sekitar 4-6 minggu. Adakalanya 2 minggu sudah sembuh dan bekasnya hilang dalam beberapa bulan.
(mohon beri kabar tentang perkembangan pengobatan kulitnya ya)
Ketiga:
Menurut saya, tidak ada hubungan antara operasi cesar dengan badan gemetar, terlebih operasi sudah 2 bulan yg lalu.
Kemungkinannya, kurang istirahat (lelah) karena ngurus 2 bayi sekaligus, anemia, atau hipotensi.
Jangan keburu cemas ya,
Sebaiknya konsultasi ke dokter ibu.
Semoga seluruh keluarga diberikan kesehatan. Amin
» ke atas
Jawaban tentang pertanyaan saya perihal Flex di sini aja ya dok.
terima kasih
@ Biho,
Tentang Flex (fleks), maaf Pak, saya paling tidak setuju dengan diagnosa semudah itu, apalagi rata-rata bayi sudah imunisasi BCG.
Anak dengan diagnosa flex (TBC) dengan obat selama enam bulan hanya berdasarkan Rontgen dan Test kulit (Mantoux test) jadi pedebatan di dunia kedokteran.
Sebagai gambaran, di tempat kami sudah puluhan didiagnosa flex hanya karena batuk kro-krok berkepanjangan.
Beberapa diantaranya saya rujuk ke ahli Paru dan TIDAK satupun yang TBC. Nah !!!
Kebanyakan, batuk berkepanjangan disertai sesak atau napas berbunyi (krok-krok) disebabkan virus, mungkin juga alergi, mungkin juga asma mulai ringan sampai berat. Terbukti anak yang mendapatkan obat Flex setelah 6 bulan, 1 tahun atau bahkan 2 tahun, TETAP BATUK.
Pada umumnya, pada usia dini (1-2 Tahun) batuk tersebut mudah kambuh, ada yang 2 minggu kambuh, atau sebulan kambuh, terutama jika di sekitarnya ada yang batuk, maka si anak mudah ketularan. Atau habis jalan-jalan di Mall, lalu batuk. Jadi batuk lama TIDAK serta merta flex (TBC). Dengan tumbuhnya si anak, daya tahan akan meningkat dan lama kelamaan jarang batuk.
Saya sudah mendiskusikan dengan teman spesialis Anak di Surabaya dan kakak saya spesialis anak di Magelang, nggak ada tuh ngobati flex.
Kakak saya (dr Sp Anak) pasiennya lumayan, lebih 40 per hari, rata-rata batuk alergi, rasanya tidak begitu mudahnya mendiagnosa Flex.
Bayangkan, jika banyak yang didiagnosa Flex, berarti imunisasi BCG gagal dong.
Di tempat kami, orang tua yang anaknya didiagnosa Flex sudah kapok Pak, tiap bulan beli obat ratusan ribu, setelah selesai pengobatan masih batuk juga. Buang uang dan waktu.
Pasien di praktek, biasanya datang lagi setelah diobati flex gak sembuh. Beberapa diantaranya saya minta untuk membutikan sendiri. Ternyata sama, gak sembuh. Ada juga yang langsung saya hentikan. Kasihan, dong.
Ketika saya pulang kampung ada tetangga sudah minum obat TBC (flex) 1 tahun, gak sembuh-sembuh, padahal saya tahu persis si anak sakit asma. Langsung aja saya minta menghentikan obat Flex, ganti obat asma, diminum saat kambuh saja.
Sejujurnya, saya TIDAK SEPENDAPAT anak dengan batuk berulang begitu mudahnya diobati obat TBC (flex)
Saya nggak tahu di Sangatta ada berapa dokter anak, salah satunya adalah teman saya, dr. S Sp Anak (wanita berkacamata tebal).
Mungkin di Sangatta tidak banyak pilihan, tapi sebaiknya cari dokter lain. Atau kalau pas ke Samarinda, silahkan ke dr. Emil Bachtiar Moerad Spesialis Paru di jalan Imam Bonjol (apotik 99)
Semoga penjelasan ini bermanfaat.
» ke atas
Terima kasih dok,
Informasi : anak saya rajin berobat ke dr. Suryantini, beliau dr. S Sp Anak di RSU Sangatta.
@ Biho,
Beliau teman saya. Kalau ketemu salam ya, bilang aja dari temannya yang di Palaran Samarinda. Dulu saya suka nggodain beliau karena beliau serius, sedang saya suka bercanda sih. Hehehe
Oke pak, sama-sama
Assalamu alaikum,
sebelumnya salam kenal, terus saya mau nanya tentang suatu hal; akhir-akhir ini saya sering mengalami hal2 berikut:
1. mual2 kalo pagi hari (baru bangun)
2. saya sering berdahak (cairan lendir)padahal tidak influensa
3. jari2 tangan saya terkadang mengalam kram, bahkan jari tangan saya sering bergerak di luar kemauan saya (bukan di luar kesadaran).
-kemudian apakah ada hubungan hal di atas dengan keseringan saya minum cofi mix dan begadang hingga pukul 02 dini hari?
-hal-hal yg saya alami di atas menandakan gejala penyakit apa?
mohon di jawab dok!
gw punya temn yang melakukan aborsi melalui dukun, namun setelah hal itu dia lakukan, dia merasa takut karena jangan sampai rahimnya tidak bersih atau masih ada yg tersis. untuk itu kiranya dokter memberi keterangan, bagaimana cara membersihkan rahimnya, apakah ada obat atau bagaimana dengan anggur koleson, apakah mujarab? sebenarnya gw udah sarankan ke dia untuk memeriksakan ke dokter tapi dia takut jadi mohon dijelaskan dok. masih ada dok, apakah hal tersebut bisa menyebabkan kista!
@ Anjaz,
Wa’alaikum salam, salam kenal juga.
1. Mual: Bisa jadi karena coffee mix dan begadang. Kepekaan seseorang terhadap kafein dalam coffee mix tidak sama, ada yang sehari 3 bungkus tidak apa-apa, ada yang hanya sebungkus sudah mual karena rangsangan kafein dalam lambung memicu produksi asam lambung yang menyebabkan mual.
Demikian pula begadang, kurangnya istirahat dapat menyebabkan mual.
Solusinya, coba kurangi coffee mix dan jam tidur dimajukan lebih awal. Jika masih mual, kemungkinan (masih mungkin lho, jangan keburu cemas ya)ada penyebab lain, misalnya dyspepsia (maag) ringan bila hanya mual tanpa keluhan lainnya, kadang disertai rasa tidak enak di daerah lambung.
2. Dahak: Produksi cairan di saluran pernafasan adalah normal, hanya saja menjadi terganggu jika produksinya meningkat (sering berdahak). Produksi dahak berlebihan jika ada faktor pencetus, misalnya asap, debu dan sejenisnya. Untuk mengatasinya adalah dengan ekspektoran (pencair dahak) antara lain minum air putih.
Kalau masih berlanjut dan dirasa mengganggu, sebaiknya periksa ke dokter setempat.
3. Kram: Tangan sering kram (bukan nyeri) belum tentu karena penyakit. Bisa juga karena mengerjakan sesuatu dengan tangan yang sama dalam jangka lama. Contoh: seseorang yang bekerja mengaduk lem (glue) di suatu industri dalam jangka lama dapat mengalami seperti di atas.
Selain itu bisa karena terganggunya aliran darah ke tangan karena tangan sering dalam posisi tertekuk. Menulis lama, menggambar atau aktifitas tangan dalam waktu lama dapat juga menyebabkan kram.
Sekali lagi belum tentu penyakit.
Maaf, saya kurang mendapatkan gambaran tentang bergerak di luar kemauan. Tapi perlu saya beri gambaran bahwa kram adakalanya disertai inkoordinasi fungsi motoris (disadari/kemauan) dengan fungsi sensoris (tanpa kemauan).
Untuk mengatasinya:
Tanpa obat, dengan relaksasi jika pekerjaan atau aktifitas menyebabkan terjadinya kram, misalnya dengan merentangkan lengan.
Obat (sebaiknya jangan dulu), dengan minum obat yang mengandung Vit B1, B6 dan B12, seperti Nerviton, Neurobion, Daneuron dan sejenisnya.
Semoga bermanfaat dan maaf jika jawabannya terlalu umum.
@ selvi,
Ya betul, yang dikhawatirkan jika ada sisa hasil pembuahan, misalnya sisa-sisa plasenta (tembuni), tetapi tidak selalu.
Kewaspadaan penting untuk jangka panjang, jadi saya sependapat untuk konsultasi ke dokter kandungan, makin dini makin baik.
Anggur Kolesom (kalau tidak salah, mengandung alkohol sekitar 12-17%) bukan dan tidak dapat membersihkan kandungan hanya karena rasa panas yang ditimbulkannya.
Jika bicara kemungkinan, sisa-sisa aborsi memang bisa berdampak, misalnya infeksi, jaringan parut dll, tapi bukan kista.
Sebaiknya sang teman jangan keburu diberi tahu masalah dampaknya agar tidak tambah cemas. Kondisi psikisnya perlu kita jaga kan?
Menurut saya, sekali lagi konsultasi ke dokter ahli kandungan adalah langkah bijak, tidak perlu takut untuk berkonsultasi, dari pada menanggung rasa cemas berkepanjangan.
Jika tidak ada kelainan akan terasa lega, dan jika ada gangguan bisa ditemukan secara dini sehingga dapat dilakukan tidakan medis oleh dokter agar tidak timbul masalah dikemudian hari.
Semoga sedikit penjelasan ini bermanfaat π
» ke atas
terima kasih atas saran sebelumnya, sekarang si kembar sedang di berikan bedak daktarin. jadi ketagihan pengen nanya2 lagi nih..hehehe..
1. Si kembar pilek sejak usianya 2 minggu sampai sekarang pun masih berlanjut, salah satu dokter bilang “jangan di berikan obat apapun, sedot aja lendirnya”, tapi dokter lain bilang bahwa “jangan disedot, miringkan saja posisi tidurnya”. yang bener yang mana nih?
2. Aman kan bila Transpulmin (obat pilek) dan Garamycin (Obat luka) *bener ga penulisannya?* di berikan pada bayi?
3. Telinga si bungsu mengeluarkan cairan hijau yg kental seperti *maaf* ingus, namun tidak berbau busuk, baunya seperti bau pemutih pakaian.namun tidak mengganggu tidurnya, atau dia merasa sakit pada telinga. apakah tidak apa2?
4. sekedar menjelaskan, lecet iritasi pada lehernya, marnanya merah agak orange, basah, dan bau.
terimakasih sebelum dan sesudahnya.
sebenarnya dalam ilmu kedokteran ada istilah masuk angin apa ngga sih???
@ munnasyah,
No.1.Kedua dokter tsb sepertinya tidak menginginkan si kembar minum obat karena masih kecil. Sedangkan masalah advis hanya beda cara. Pilek yang berkepanjangan beresiko terjadinya infeksi Telinga bagian Tengah karena penjalaran dari hidung ke rongga telinga (antara hidung dan telinga bagian tengah dihubungkan oleh saluran kecil untuk mengatur keseimbangan tekanan udara rongga telinga). Menjawab pertanyaan No.3, kemungkinan sudah terjadi Infeksi Telinga bagian Tengah (Otitis Media Purulenta) terbukti dengan keluarnya cairan dari dalam telinga.
Sebaiknya diperiksakan ke dokter anak.
No.2. Keduanya bisa.
No.4. Sayang gak ada gambarnya ya. Di halaman download ternyata belum saya upload seputar penyakit kulit.
Moga perkiraan saya tidak salah berdasarkan gambaran yang ibu berikan.
Semoga si kembar segera sehat kembali.
» ke atas
@ …XWOMEN,
Gak ada, saya gak pernah pakai istilah itu. Kalo ada pasien yang mengatakannya, saya luruskan sesuai keluhannya.
Diskripsi masuk angin setiap orang gak sama. Gak enak badan dikatakan masuk angin, perut terasa penuh disebut juga masuk angin, kembung idem, kaku leher eh masuk angin juga.
Maklumlah, ilmu kedokteran masuk Indonesia kan awal 1990-an, UI dan Unair berdiri 1930-an, informasi kurang menyebar, di satu sisi kultur turun temurun begitu kuatnya. Sedangkan petugas kesehatan (paramedis) sebagai petugas lapangan umumnya malas baca, bahkan tak jarang ikutan makai istilah masuk angin, asam urat dll. Hehehe
Nah melalui media ini (blog) temen-temen berupaya menyebar luaskan informasi kesehatan. Nunggu depkes rasanya sulit, ada sih tapi istilah medis asli minim penjelasan.
Kami berusaha menjalin komunikasi dengan semua pihak, diskusi, saran, kritik dan sebangsanya.
kamipun berusaha menyerap disiplin ilmu lain untuk melengkapi.
Mari kita bersama-sama saling mengisi, siiiip kan ?
Assalamu`alaikum cak…
aku bertanya 2 kali dalam sehari gpp kan??? hehehe…
mau nanya nih…
1. Apa sebenarnya yang membuat seseorang menjadi insomnia ?
2. Apakah isomnia bisa disembuhkan?
3. Apakah penyakit insomnia berhubungan dengan kegiatan yang dilakukan sehari-hari???
Terima kasih cak sebelumnya π
@ X W O M E N,
Wa`alaikumsalam,
Boleh, berkali-kali juga boleh
1. Penyebab Insomnia,
Insomnia dapat disebabkan oleh beberapa hal, antara lain:
Faktor psikis, misalnya kecemasan, ketegangan di tempat kerja yang terbawa ke rumah, tanggungan pekerjaan yg belum selesai dan sejenisnya.
Faktor fisik, misalnya dyspepsia (sakit maag), nyeri tulang, termasuk tidur siang terlalu banyak dapat menyebabkan insomnia.
Faktor lingkungan, misalnya berisik atau bising, lalu lintas ramai, lampu terlalu terang, kondisi ruangan yang tidak nyaman (terlalu panas, terlalu dingin) dll.
Faktor makanan dan minuman, misalnya kopi, coklat, makanan berpengawet, makanan kaleng atau gula yang dapat menghasilkan kalori secara cepat sehingga menyebabkan gangguan tidur.
2. Apakah Insomnia bisa disembuhkan ?, BISA.
Caranya: dengan relaksasi. Selain itu makanan ringan seperti cracker, segelas susu hangat dapat mempercepat rasa mengantuk.
3. Betul.
Semoga bermanfaat dan bisa tidur nyenyak
Sedikit tambahan untuk penyebab insomnia:
– juga alkohol dan nikotin (rokok) mengandung zat yang berefek sbg. stimulans bagi tubuh kita, sehingga bisa mengganggu kenyenyakan tidur.
– periodic leg movement (gerakan-gerakan yang tdk. terkontrol dari kaki selama 1-2 detik), gangguan pernafasan (sleep apnea syndrom, sesak nafas karena COPD), aktivitas otak yang tidak berkurang dalam fase tidur
– misuse obat tidur
– ritme tidur yang tidak teratur (shift worker)
@ tukangkomentar,
Terimakasih Pak, siiip
@ XWOMEN,
Ada tambahan dari dr. tukangkomentar melengkapi kekurangan jawaban saya di atas.
Semoga membantu
» ke atas
terima kasih cakmoki n tukangkomentar.. nanti saya sampaikan ke tmen saya mudah2an bermanfaat
@ XWOMEN,
Sama-sama
Saya kopi pes aja yah di sini …
pak dokter.. papa saya sakit alergi menahun⦠sudah minum berbagai macam obat, tapi belum sembuh.. alerginya tetap ada⦠nah, selama beberapa minggu ini, dia ke dokter, dimana dokter menyarankan tes suntik (mungkin tes seperti yang diuraikan di atas). Tes hanya bisa dilakukan saat papa saya tidak dalam keadaan alergi tanpa bantuan obat (3 hari tidak bole minum obat alergi) karena kalau dites saat penderita sedang alergi, katanya bisa pingsan⦠(saya juga kurang tau soal hal itu) ..
nah, hari ini, mama saya telp, katanya, dari semua tes itu, ga ada yang positif, tapi ternyata waktu darah papa saya diambil lalu dikocok2, lalu disuntikkan lagi ke dalam, kulitnya langsung bereaksi, dan katanya itu artinya alergi terhadap serum darahnya sendiri, sulit untuk sembuh.
yang saya mau tanyakan :
1. Apakah alergi semacam itu dapat sembuh total dok ?
2. Obat apa yang disarankan?
3. Apakah kesembuhannya bergantung pada obat ?
4. Apakah biayanya mahal ?
Saya mengucapkan terima kasih sebelumnya untuk jawabannya dok..
Cak, saya kirim email beserta attachment. Bahasannya tentang imunisasi (anjuran untuk JANGAN mengimunisasikan anak, tepatnya).
Penting banget, mohon dikritisi.
Note: pada waktu luang saja, jangan sampai mengganggu tugas praktek ya.
Saya kirim ke alamat yahoo! cak Moki yang disetor ke kolom komentar saya π
@ astri,
Alergi adalah reaksi berlebihan tubuh kita terhadap alergen (bahan, makanan, atau apapun yang dapat menimbulkan reaksi alergi)
Reaksi alergi berkaitan dengan faktor imunologi (faktor kekebalan tubuh) dan bersifat individual, artinya sesuatu yang dapat menimbulkan reaksi alergi bagi seseorang, belum tentu untuk orang lain. Manifestasi reaksi alergi juga bermacam-macam, ditinjau dari tipenya, reaksi alergi ada 4 tipe mulai yang ringan sampai berat.
Jawaban:
No.1 dan 2. Masih ada peluang bisa disembuhkan, yakni dengan cara “desensitisasi”, artinya memberikan bahan penyebab alergi (misalnya melalui suntikan atau melalui tetesan di bawah lidah/sub-lingual) secara bertahap dari dosis rendah sampai pasien tidak mengalami alergi. Waktunya bisa berlangsung lama, sekitar 2-3 tahun, bergantung kepada berat ringannya alergi.
Adapun obat untuk menanggulanginya, banyak pilihan, saat ini sering dipakai antialergi: prednisolon (nama generik, nama dagangnya banyak lho) dan antihistamin (pereda gatal). Biasanya diberikan secara “tappering”, artinya dosisnya diturunkan bertahap dalam kurun waktu tertentu, sampai dosis minimal.
No.3, sementara iya. Jika cara desensitisasi berhasil, berarti tidak perlu obat lagi.
No.4, wahhh, yang ini relatif Mbak. Ada yang sekali periksa puluhan ribu (spesialis: 50,60,70 dll) belum termasuk obatnya dan tetk bengek lainnya. Total bisa ratusan ribu.
Kalau saya kan tinggal di desa, murah meriah. Mana tega membebani dengan biaya mahal. Berapa ? hahaha, maluuuuu.
Oh iya di bawah ini ada link menuju bahasan lengkap seputar alergi (ada 2 seri), ditulis oleh dokter ahli di Jerman. Jangan kuatir, pakai bahasa indonesia koq dan bisa tanya jawab. Monggo silahkan klik linknya:
http://amargiamargo.wordpress.com/2007/02/15/alergi-bagian1/
Semoga sedikit penjelasan ini bermanfaat. Dan semoga ayahanda segera sembuh. Trims
@ Lita,
Ya Bu, terimakasih. Apa ada kaitan posting Bu Lita sebelumnya seputar imunisasi, or yang di wikimu ?
Eh koq malah nanya, maaf, ntar saya buka dan pesan saya perhatikan π
Ngga ada, cak. Baru dapet lewat email kemarin. Fresh, baru π
Sudah saya terima email tanggapannya. Saya juga sudah dapat balasan dari CDC. Nanti di-share lebih banyak, sesudah ditanggapi ‘serius’ sama cak Moki. Cerita ya kunjungan ke pasien kejang demam-nya gimana π
@ Lita,
Sudah saya baca serius, saking seriusnya hampir 1 jam.
Ditunggu sebentar ya π
» ke atas
terima kasih cak moki buat penjelasannya π
btw, apakah ada rujukan dokter yang bisa didatangi untuk konsultasi masalah ini yah dok ? Thx b4 … π
Dok saya nanya lagi yah π -nanyaaa muluuu-
Klo lagi flu kan biasanya keluar lendir (baca:ingus) kan yah..lendir ini sebenernya apa sie? virus ato cuma sekresi?eh bener ga ya sekresi?heheh tologn di benarkan ya dok..maklum anak IPA tidak sejati π
trus yang ke2..klo tahi lalat yang timbul itu termasuk tumor kulit kah? tadi pagi saya lihat perempuan tahi lalatnya besar skali..ampe ngeri ngeliatnya π
thx b4 ya ok
@ astri,
Kalau di pulau Jawa biasanya di setiap kota ada dokter spesialis kulit. Syukur jika lebih dari 1 sehingga ada pilihan. Kalau tinggal di kota besar selain spesialis kulit, perlu dipertimbangkan untuk konsultasi ke dokter penyakit dalam subspesialis imunologi (maksudnya spesialis penyakit dalam yang punye keahlian di bidang imunologi).
Sebaiknya konsultasi ke dokter spesialis kulit untuk mendapatkan penjelasan lebih lanjut. Jika memang harus minum obat karena penyakitnya menuntut begitu, tentu dokter akan memberikannya dengan mempertimbangkan efek samping sekecil mungkin.
Semoga bermanfaat.
@ chielicious,
Nanya tidak dilarang koq π
Betul, sekresi itu prosesnya sedangkan produknya ingus disebut sekret.
Kedua:
Betul juga, berdasarkan definisi umum: tumor adalah benjolan yang tidak normal pada tubuh kita (kecuali yang menyangkut darah tidak berbentuk benjolan). Tumor dibagi 2, tumor jinak dan tumor ganas. Yang ganas disebut kanker. Demikian pula tahi lalat, ada yang jinak ada pula yang ganas (dibuktikan dengan pemeriksaan patologi anatomi, itu tuh: ngelihat sel-selnya).
Jadi, mengacu pada definisi, tumor tidak selalu terbayangkan sesuatu yang mengerikan. Waspada tentu tetap diperlukan jika makin membesar. Tidak semua benjolan yang tidak normal lantas disebut tumor hanya karena patuh pada definisi lho.
Contoh: jerawat, adalah benjolan kecil yang seharusnya tidak ada. Tapi tidak disebut tumor, cukup jerawat atau acne. Kan bisa takut kalau jerawat disebut tumor, padahal asyik bolak-balik lihat cermin menghitung jerawat π
» ke atas
halo cak moki, soal pertanyaan saya yang terakhir soal patah tangan, akhirnya saya konsul sama dokter saya, eh ternyata yang dikawatirkan bukan pada lengan kiri saya, tapi malah yang dipundak kanan saya, soalnya platinanya agak lepas dan mencuat dan sedikit menusuk ke oto katanya, mungkin beberapa minggu kedepan bakal dicopot. doakan ya pak….
Satu contoh lagi yang sering dijumpai ialah tumor lemak (kumpulan lemak di bawah kulit, jadi jinak) yang disebut lipom (biasanya empuk-empuk elastis seperti onde-onde mirip bakpau π )
@ ndarualqaz,
Ealah pen koq rombongan.
Ya saya do’akan mas Ndaru.
Semoga operasinya sukses dan sehat kembali.
» ke atas
@ tukangkomentar,
Hehehe, empuk-empuk elastis …
@chielicious, ada tambahan contoh dari pak dokter tukangkomentar, penjelasannya silahkan tanya langsung π
Ho~ sip2..tengkyuw π
pak dokter nanya donk π
gini aku habis operasi ringan kemarin lusa,. well berjalan baik sih. Tapi aku gregetan setalah operasi itu.. selalu aja bleeding, gak kerasa pula. Mo ganti perban sendiri takut gak steril, nunggu jadwal kontrol kelamaan trus bayar mahal pula! 15rb untuk 2 buah kassa steril! gila kan? blom lagi daftar ke klinik 12 rb, mending beli sendiri yah tuh kassa,..
aku pengen ganti sendiri tuh kassa, tapi gimana langkah2nya yang baik, sarat kesehatan, hemat dan hasilnya rapih π
trus buat ngurangin bleeding nya gmn?
matur nuwun
@ alle,
Boleh koq merawat sendiri kalau hanya operasi kecil. Biasanya sih diajari cara rawat luka di rumah.
Maaf, saya belum jelas soal jenis operasi, daerahnya dan berat tidaknya bleeding.
Penilaian umum, masih bisa aktif ngeblog, moga bleeding ringan.
Cara rawat luka operasi:
1. Beli sekotak kasa steril, bethadin dan hypafix (lebih bagus daripada plester) sebagai perekat. Hypafix ada yang lembaran atau gulungan lebar 5cm.
2. Setelah membuka pembungkus luka operasi, bersihkan dengan kasa steril yang sudah dibasahi bethadin.
3. Selanjutnya, ambil kasa steril lagi, basahi dengan bethadin dan tempelkan di luka operasi. Setelah itu tempelkan lagi kasa steril diatasnya sebagi lapisan kedua.
4. Langkah terakhir adalah menutup dengan Hypafix melebihi lebarnya kasa steril.
Ulangi langkah di atas setiap hari.
Untuk mengurangi bleeding, bisa dilakukan penekanan pada kasa penutup luka tersebut, berulang-ulang.
Atau, jika tempat operasi memungkinkan dibalut melingkar, bisa dilakukan bebat tekan (asalkan tidak terlalu kencang).
Semoga cepat sembuh ya π
» ke atas
cak mau usul boleh kan,
gimana klo anda membuat artikel tentang kura-kura brasil.
bisa gak tuh pak dokter manusia jadi dokter hewan?
Yth cakmoki,
Saya baru nemu blog ttg campak ini melalui search di internet. Saya sdg menderita penyakit campak (atau kira2 begitu diagnosisnya menurut buku). Padahal, saya waktu kecil mendapat imunisasi lengkap, dan saya tidak menderita penyakit apa pun yg bisa menurunkan kekebalan tubuh. Logikanya, saya tidak mungkin terkena penyakit yg disebabkan virus ini kan? Kalau boleh saya ingin mendapatkan informasi lbh lanjut mengenai angka kejadian campak pada org dewasa yg telah mendapat imunisasi lengkap, apa mungkin terjadi? Ohya, saya penderita asma, beberapa bln lalu memang saya sempat minum prednison, tapi itu pun hanya untuk beberapa hari.Saya pengguna kortikosteroid inhaler untuk pengendali asma saya, tapi sakarang pun sudah tak saya pakai lagi.Byk trima kasih atas segala informasinya.
@ iphan,
Usul boleh dong.
duhh, maaf kalau usulannya itu. Yang lebih berkompeten membahasnya adalah teman saya: drh. Tito. Beliau adalah dokter hewan yang ahli komik. Silahkan klik link-nya. Sekali lagi maaf ya.
@ aure,
Terimakasih telah mampir, dan mohon maaf keterlambatan jawaban saya.
Angka kejadian campak di indonesia untuk semua golongan umur sekitar 3000-4000 per tahun. Sayang tidak disebutkan persentase untuk golongan dewasa. Dalam referensi terbitan IDAI (Ikatan Dokter Anak Indonesia) hanya disebutkan kwalitatif, terbanyak usia di bawah 1 tahun, diikuti kelompok umur 1-4 tahun, 5-14 tahun dan seterusnya, tanpa proporsi maupun persentase.
Imunisasi campak di Indonesia dimulai tahun 1982. Pada tahun 1990-1991, teknisnya berubah dari cara penyuntikan memakai disinfektan alkohol sebelum tahun 1990-1991 menjadi disinfektan kapas basah steril tanpa alkohol sejak tahun 1990-1991. Artinya jika imunisasi dilakukan sebelum 1990-1991 besar kemungkinan memakai disinfektan alkohol, akibatnya kekebalan yang terbentuk tidak optimal sehingga kemungkinan terkena campak lebih besar dibanding yang imunisasi setelah tahun 1990-1991. Kalaupun mendapatkan imunisasi campak setelah tahun 1990-1991, masih ada beberapa faktor yang mempengaruhi terbentuknya tingkat kekebalan. (rantai dingin atau cold-chain perjalanan vaksin dari depkes ke masing-masing kota, ketepatan dosis, kadar antibodi yang terbentuk, efektifitas vaksin dan kondisi tubuh seseorang yang sangat individual)
Terlepas dari itu, kemungkinan tertular tetap ada walaupun tidak seberat jika tidak diimunisasi.
Steroid, baik inhaler maupun obat minum (misalnya prednison) mempengaruhi daya dahan tubuh. Mengingat pemakaian terakhir sudah beberapa bulan yang lalu, kemungkinan ini dapat diabaikan.
Di daerah kami juga sama, masih ada orang dewasa yang terjangkit campak padahal sudah pernah imunisasi, namun manifestasi klinis lebih ringan dibanding yang tidak pernah imunisasi.
Karena itulah perlunya dilakukan imunisasi campak ulangan (booster) untuk meningkatkan kekebalan. Saat ini Indonesia sedang melakukannya.
Besar kemungkinan mbak/mas aure tidak mendapatkan booster pada saat imunisasi campak, sehingga kekebalan yang terbentuk kurang optimal. Akibatnya, masih bisa tertular, terutama saat kondisi tubuh kurang fit. Mudah-mudahan penjelasan ini dapat membantu.
Semoga cepat sembuh ya
» ke atas
mmm,.. memang operasi ringan sih Pak,.. tapi yah gt deh
boleh minta emailnya gak?
agak gak baik klo kasus saya diekspos disini
hehehe,.. gaya -sokPenting!- π
Maaf mas, siang nemani mhs kedokteran di klinik.
Ya, boleh
email: cakmoki2006@yahoo.com
Saya tunggu
» ke atas
Terima kasih banyak cak atas penjelasannya, sangat membantu. Memang saya imunisasi sebelum tahun 1990. Thanx again, sukses selalu.
mw tabya obat buat rasa sakit dan gatal herpes simplex
@ aure,
Sama-sama
@ lina,
Untuk mengurangi rasa nyeri digunakan analgesik, antara lain:
Golongan asam mefenamat, misalnya: stanza, ponstelax, ponstan, molasic dll. Atau golongan metampiron dan metamizol, misalnya: pyronal, panstop, novalgin, dll. Atau golongan asetaminofen (parasetamol), misalnya: dumin, sumagesic, panadol, dll. Diminum 3×1 sesudah makan atau jika perlu saja. Jika alergi terhadap salah satunya, jangan diminum.
Untuk mengurangi rasa gatal digunakan antihistamin, antara lain:
interhistin, incidal, polarist, polamec (ngantuk), inclarin, rihest, sohotin (diminum 1×1, sehari sekali), dll
Semoga membantu.
» ke atas
Sore Cak,
Mau tanya donk. Gimana caranya supaya bisa cepat hamil lagi. Anak pertama saya udah mau 8th. Trus, pas bulan Mei & Dec 2006, saya mengalami keguguran. Dengan identifikasi yang sama, yaitu ‘janin ga berkembang’.
Sebetulnya apa yang menyebabkan janin ga berkembang itu, ya cak?
Trus, knapa saya bisa 2 kali mengalami hal yang sama? Terus terang, sekarang memang saya kayak trauma dan jadi putus asa.
Tapi, kadang2, Saya merasa kepengeeen banget cepet2 punya bayi lagi.
Tolong informasinya ya Cak.
And Untuk rekan netter yang lain, ditunggu sharingnya.
Thanks.
@ birulaut,
Pernah hamil, berarti bisa hamil lagi, terlebih sudah punya anak 8 tahun. Hanya saja, jika nanti hamil lagi hendaknya rajin konsultasi ke dokter kandungan. Biasanya diberi obat untuk “memperkuat” kandungan sampai usia kandungan dianggap cukup mandiri (sekitar 4 bulan).
Menurut pendapat saya, sebaiknya ke dokter kandungan (bersama suami). Nanti akan diberi obat, misalnya profertil yang diminum pada hari kelima menstruasi, selama 5 hari dan dapat diulang sampai hamil.
Banyak penyebab terjadinya keguguran (misalnya janin tidak berkembang).
Jika tidak ada masalah di organ reproduksi, tidak menutup kemungkinan dipengaruhi juga oleh faktor kecemasan, fisik, dll.
Pemeriksaan menyeluruh diperlukan guna mendukung keinginan ibu untuk hamil lagi.
Mengingat sudah 3 bulan sejak keguguran kedua (desember 2006), alangkah baiknya ke dokter kandungan untuk persiapan kehamilan selanjutnya.
Semoga penjelasan singkat ini bermanfaat.
TS yang lain silahkan menambahkan.
Trims
» ke atas
Pagi dr Cak,
Makasih banyak atas penjelasannya.
Mungkin ga cak, janin ga berkembang itu disebabkan faktor genetik?
Karena terus terang, suami adalah pernikahan kedua buat saya, dan anak pertama saya itu dari pernikahan pertama.
Kalau memang iya, atau kalau ingin memastikan, langkah apa yang harus saya dan suami lakukan? Pemeriksaan apa yang dibutuhkan?
Dan satu lagi nih cak, boleh ga, minta tabel soal imunisasi anak, dari mulai lahir, lengkap beserta usia wajib imunisasinya, dan apa aja yg boleh diulang.
Makasih banyak yah…
@ birulaut,
Faktor genetik dan faktor lain mungkin saja, langkah terbaik adalah konsultasi ke dokter ahli Andrologi atau ke dokter kandungan (jika di kota ibu tidak ada dokter ahli andrologi) untuk memastikan. Selain itu perlu diperiksa kualitas sperma suami untuk mengetahui persentase spermatozoa yang hidup, persentase yang aktif dan pergerakannya.
Saya sependapat, idealnya periksa berdua bersama suami.
Untuk jadwal imunisasi sudah saya buat, hanya saja formatnya exe standalone. Nanti malam akan saya ubah ke format PDF atau gambar dan akan saya letakkan di halaman download. Sabar ya …
» ke atas
pak,..
email saya dibales dunk..
urgent nih masih bleeding pagi2..
thx sebelumnya
π
Dok, kenapa kalo saya lagi sedih selalu mencret-mencret ..? (bisa 3x atau lebih bolak balik ke kamar mandi)
Tapi kalo saya sedih dan nangis sepuasnya, saya gak mencret-mencret, cuma sakit kepala aja.
Sebenernya saya lebih suka nangis kalo lagi sedih, tapi masalahnya mata saya selalu bengkak bagai mata ikan mas koki kalo abis nangis.
Gak mau ketauan orang lain kalo abis nangis, jadi ada resep biar mata tetap normal gak, walaupun abis nangis semaleman ..?
Terkadang, karena “tuntutan peran” saya suka menahan untuk tidak menangis. Dan itu yang bikin saya jadi mencret-mencret seperti sekarang.
Punya solusi yang masuk akal gak dok ..?
Terimakasih yah
@ alle,
Sudah saya jawab barusan.
Maaf ya, saya tunggu emailnya gak ada.
Sementara saya jawab secara umum dan pilihan obatnya.
email saya:
cakmoki2006@yahoo.com
@ leeloos,
Saya senyum sendiri baca ini. Obatnya ya nangis aja biar lega dan nggak mencret (ini serius lho). Sayangnya tidak ada obat tetes mata yang dapat ngurangi mbendolnya mata habis nangis. Kalo hanya mengurangi merah, bisa dengan Fitto tetes mata, atau Augentonic, tapi mbendolnya gak ilang. Gimana kalo pakai kacamata agak gelap ?
Mudah-mudahan masuk akal.
Yang ini gak serius: koq betah nangis semaleman, ntar air matanya habis gimana π
Serius lagi: nangis itu normal aja, sebaiknya gak usah ditahan, karena dapat membantu mengurangi “beban”, kecuali didepan umum.
Semoga membantu
» ke atas
@ birulaut,
Jadwal imunisasi silahkan download di sini.
Sumber: IDAI (Ikatan Dokter Anak Indonesia)
Semoga bermanfaat
» ke atas
pengen nanya banyak neh sebenernya dok, ga semua soal kesehatan sih, gpp ya dok, maap…
1. dok, lokasinya di kaltim apa dimana nih? gw liat di link ada IDI Samarinda ma Puskesmas Palaran. cuma nanya, soalnya gw juga di kaltim, balikpapan-samarinda
2. dok, diagnosa dokter ahli kandungan sejak 2005 lalu, gw ada endometriosis ma myomauterus di dalam dan di luar kandungan. dah pernah mengecil sebenernya dan gw ga sakit2 lagi pas haid. tapi bulan lalu tiba2 kumat lagi, gw pingsan lagi hari pertama haid saking sakitnya. sebelum hari pertama yg sakit buanget itu, ada flek2 gitu…! Sakit kek gini gw alami tahun lalu, bulan Juni 2006 dan baru kumat lagi bulan Februari-maret 2007 ini. Tahun 2005 yang parah banget, setiap bulan pingsan2 mulu dan saat ke dokter, USG, ya gitu hasilnya. dan gw dikasih Azol 500.
pertanyaannya: apa iya, myom-nya kumat lagi? mmm…apa sebaiknya diangkat aja? oh iya, gw lom menikah (dan lom pernah kawin…hehehe, menikah dan kawin beda kan dok?)
3. dah, cukup…ini aja dulu. sebenernya besok mo kontrol lagi ke samarinda. di balikpapan dokter ahli kandungan yg di RS Pertamina cowok semua…males :d Jadi gw bela2in ke samarinda aja, dah cocok juga sama dokter yg disana. cuma, pengen nanya2 dulu di blog ini, mumpung gratis. gpp kan dok? hehehe…! Kopdar yuk dok… (ups…pasien centil ini)
ok, ma kasih waktunya dok….ditunggu lho jawabannya
@ yati,
Gak papa, nanya apa aja boleh sepanjang saya bisa jawab.
hiks gimana kalo tanpa dok, biar akrab kayak yg lain, gak keberatan?
1. Samarinda, tepatnya di Palaran. Link IDI Smd, dulunya diminta bikinkan blog awal, ya udah tak bikinkan. Setelahnya diserahkan. Entah kalo nanti diminta bantu-bantu. Dan Puskesmas Palaran, khususnya Rawat Inap, dibuat dengan misi berbagi info, sekalian mencoba mengenalkan layanan kesehatan di tingkat kecamatan. Sekarang saya sudah tidak di situ lagi. Namun oleh petinggi kota masih diminta ngawasi. Untuk blog sudah diserahkan kepada teman pengganti, mungkin aja masih sibuk atau tidak sempat. Mungkin nanti masih saya bantu supaya tidak macet.
balikpapan-samarinda, di mana tuh ? Balikpapan ya π
2. Azol 200 mg untuk Endometriosis. Lom nikah (kawin, sama-lah) gak ada pengaruhnya jika dokter kandungan memutuskan diangkat, karena ngangkatnya lewat perut bagian bawah, bukan lewat “yang lain”.
Myoma tidak kumat, dan tidak hilang dengan obat, beda dengan endometriosis.
Menurut saya, jika memang Myoma, sebaiknya diangkat. Pada saat yang sama mungkin dokter kandungan akan menangani endometriosis-nya.
Baiknya dicek ulang tuh myoma-nya, supaya lebih pasti, terutama ukuran dan letaknya. Setelah pasti dan siap, barulah diangkat kalo dokter kandungan memang menyarankan begitu.
3. walahh, jauhnya ke samarinda. Di Bpp ada dokter kandungan senior kan ? Gak pa-pa lah cowok, udah biasa lihat koq, kecuali Mbak yati merasa gak nyaman. Ke dr. montes ?
Ok deh, semoga cepat sembuh dan gak pingsan lagi.
Ups sorry, jawab komen-nya telat, nunggu habis praktek. hehehe
» ke atas
Dok nanya lagi π
apa susu untuk tulang bener2 pengaruh ke tulang kita? dan apa aj yang harus diperhatikan sebelum mebeli susu nya ,klo bisa sie rekomendasinya juga π ..makasi sebelumnya dok π
*chie-yang-katanya-lagi-hiatus-tapi-ga-tahan-buat-nanya2*
Pagiii…
Pa dokter saya mau tanya nich permasalahannya sih sederhana mumpung ada pak dokter he…obat yang bagus untuk jerawat apa ya dok? kemarin tiba2 saya ada jerawat he…. mau diobatin tapi ga tau pake obat apa cari obat yang bagus juga takut alergi sama kulit, terima kasih atas sarannya.
Aduuuhh..dr cak..makasih banyak yah tabelnya.. blom saya liat sih tapi mo bilang makasih dulu..
Klo soal sperma yang musti diperiksa, (sori niii..) spermanya ‘didapatkan’ dgn cara ‘bawa’ dari rumah, or ‘dihasilkan’ di tempat periksa, cak? Maap nih..rada2 malu nanyanya..
Tengs ya..
@ chielicious,
Semua jenis susu mengandung kalsium dan vit D.So, sama aja koq, biasanya tawaran produk mengunggulkan spesifikasi masing-masing yang sebenarnya tidak jauh berbeda.
Jika senang minum susu, tak ada tips khusus, ini soal cita rasa aja.
Tentang kalsium untuk tulang, sepanjang kita masih makan sayur segar, ikan, dll, sudah lebih dari cukup untuk tulang kita. Tidak perlu tambahan khusus, kecuali sedang hamil, patah tulang dalam masa pengobatan atau kondisi khusus yang memerlukan tambahan kalsium.
Cepat kelar kerjaannya ya, trus ngeblog lagi.
Semoga membantu π
@ jokotaroeb,
Obat luar: Erymed krim atau Medi-klin agne Gel.
Dioleskan 2 kali sehari.
Maaf, saya tidak menyertakan obat minum karena tidak lihat langsung.
Semoga jerawat hilang, kulit jadi mulus.
@ birulaut,
Kalo malu, bisik-bisik aja, hehehe
Ngeluarkannya di tempat periksa. Disediakan tempat khusus koq. Rahasia terjaga dan nggak ada yang tahu π
Semoga berhasil
» ke atas
udah periksa kok dok. kok tau saya di dr montes? saya udah sempet nanya soal ‘pengangkatan’ atau bedah. tapi dokternya bilang, selama masih bisa disembuhin dengan obat atau cara lain, sebaiknya ga usah operasi. sayang kalo harus melukai rahim padahal Nona masih mungkin punya anak. Obat paling mujarab buat endometriosis sebenernya, ya nikah. Tapi karena saya ngeyel, saya jawab aja: Kalo aja resep satu itu bisa ditebus di apotek dok :p
ma kasih jawabannya. sering2 share dsini gpp kan dok? ga dibocorin ke dr montes kan dok? hehehe…maap, canda.
hmmm…sampe skrg masih di Samarinda dok? kalo di balikpapan, pernah sih ditangani dr Bisma pas saya opname di RS Pertamina. Tapi dah cocok ma dr Montes dok, keknya sesama perempuan lebih klik gitu :d
maap, comment selalu kepanjangan
@ yati,
iya sih, kalau masih bisa pakai obat emang gak usah operasi.
Tul tuh, obatnya nikah, ngeyel juga boleh. hehehe
Share boleh, nggak bakalan dibocorin koq, tenang aja.
Jam segini masih gak tidur ? Hebat, jago melekan ya
» ke atas
Cak, ada yang kesasar ke blog saya, nih. Ini pertanyaannya:
—
Saat ini saya ada 3 benjolan di kepala.
1. paling terasa.. tepat di belakang telinga kanan saya..
2. di raba sedikit baru terasa.. di dekat telinga kiri saya.. agak dekat ke leher..
3. sama dengan no 2.. di dekat telinga kanan saya.. agak dekat ke leher.. jarak +/- 1 ruas jari dibawah benjolan no 1.
saya mual.. tapi bila saya makan, rasa mual itu sedikit menghilang. tetapi semenjak ini, saya menjadi semakin sering makan, dikarenakan pikiran saya βkalau saya makan, saya jadi tidak mualβ
saya agak hangat.. tapi tidak tentu..
kepala saya pusing sekali.. (senut..senut..) apalagi jika saya hentakkan..
kemarin saya ke dokter umum,
berhubung saya saat itu gatal2 dan di kulit muka memerah dan muncul bintik2 merah di sekitar tangan, dokter tersebut mengatakan saya ada kemungkinan kena menyakit campak/tampak (saya kurang menyimak..
dan benjolan tersebut ada karena penyakit saya yang diasumsinya tersebut..
saya diberi obat antibiotik cefadroxil 500 mg. dosis 2x sehari. sampai saat ini saya sudah habiskan 5 buah..
tetapi, setelah saya lihat2 di internet, ternyata pembengkakan kelenjar getah bening bisa berakibat fatal..
apalagi jika tidak segera disembuhkan..
tapi karena teman2 saya mengatakan itu hanyalah penyakit biasa, jadi saya ragu untuk memeriksakannya ke dokter yang lebih spesialis..
—
Aneh yo, cak. Campak kok dikasih antibiotik sih.
Kelenjar getah bening membengkak itu pertanda infeksi, kan? Bisa karena virus atau bakteri.
Mohon lurusken… π
Maturnuwun.
ini saya lagi dok …
Tadi saya ke kawah putih, dan kayanya si kawah itu lagi ‘mateng’. Bau belerangnya menusuk banget sampe ke paru-paru, dan bikin batuk pula.
Udah gitu paru-paru rasanya berat …
beberapa jam setelah menjauhi dan meninggalkan kawah itu juga paru-paru masih gatal dan sakit.
Pertanyaannya adalah :
“Emang bahaya gitu kalo menghirup hawa belerang dalam jumlah yang relatif banyak ..? atau biasa-biasa aja ..? ga ada efek kelanjutan apapun kan ..?”
Terimakasih atas kesediannya untuk menjawab pertanyaan saya ^_^
@ Lita,
Maaf, tadi habis praktek ada acara sampai lewat tengah malam.
Gak nyasar ah, saya nambahi aja ya.
Kalau memang benar Morbili (kita gak lihat sendiri), cukup obat simptomatis. Timbulnya pembesaran kelenjar di sekitar leher dan telinga dimungkinkan oleh infeksi sekunder di rongga mulut/tenggorokan. Biasanya akibat stomatitis, pharingitis dan sejenisnya sebagai penyulit. Kuman penyebab kebanyakan golongan streptococcus atau sthaphylococcus. Ini perlu antibiotik.
Obatnya boleh pakai Cefadroxyl 500 mg, diminum 3×1 (untuk infeksi kelenjar leher dan sekitar telinga atau lymphadenitis). Dua kali gak ngefek untuk kelenjar (3 biji kan)
Diminta neruskan aja sampai 4-5 hari. Kalau masih mbendol, perlu dievaluasi lebih lanjut. Biasanya sih sekitar 7 hari sudah kempes.
Anti nyeri bisa minum asam mefenamat 500 mg 3×1 sesudah makan, dengan catatan jika tidak alergi dan tidak memiliki riwayat dyspepsia (maag). Atau cukup parasetamol 500 mg 3-4 x1.
Gatelnya, dah tahu obatnya kan? Anhihistamin, tinggal pilih aja.
Istirahat dan makan-nya sudah benar.
Biasanya sembuh sekitar seminggu, kecuali ada bonus penyakit lain.
Tolong diingatkan, tetap mandi. hehehe
@ leeloos,
Wuih dimana itu kawah koq warnanya kehijauan.
iya tentu batuk, nafas jadi berat kena uap sulfur.
Kalau sebentar, efeknya akan hilang dengan sendirinya.
Moga dalam 2-3 hari sudah normal.
Efek kelanjutan: bau belerang. hehehe yang ini becanda.
» ke atas
Sebaiknya memang dilihat langsung ya, cak? Rupa bercaknya beda toh antara campak dan rubella?
Saya pernah kena Rubella, dan salah satu yang di’cari’ dokter saat itu adalah benjolan di kelenjar belakang telinga. Anjurannya cuma istirahat dan tetap makan-minum saja. Tidak diberi antibiotik. Tidak perlu diapa-apakan.
Email itu bikin jidat saya berkerut-kerut (wah, tambah cepet tampak tua nih), jangan-jangan itu bukan campak tapi rubella? Dan radang tenggorokannya itu juga sebaiknya dikonfirmasi tho, cak? Strep atau karena virus?
Wis… sok tau bener sayah. *jeduk-jedukin kepala*
salam kenal pak dari fredy..saya mau tanya bapak punya info tentang penyakit rematik klasik gak?, trus pengobatannya gimana?kalo punya saya boleh minta?kirim ke email saya di fredy_marsetya@yahoo.com atau blog saya http//campret.wordpress.com trimakasih sebelumnya
@ Lita,
Iya betul, gejalanya mirip. Diperlukan sedikit ketelitian dan penjelasan kepada yang sakit. Jika memang virus dan yakin tidak ada sekunder infeksi, istirohat.
Menurut saya, tulisan Bu Lita di atas sudah bisa menjelaskannya kedua kemungkinan tersebut untuk menjawab email.
Pantesan tadi pagi saya cari di postingan BananaTalk gak ketemu. Hehehe, jebule via email.
Bukan sok bener, memang bener koq. *halah konspirasi* π
@ fredy,
Aduhhh, maaf, tulisan seputar rematik belum sempat saya edit. Bahasanya masih terlalu medis. Lagian tersimpan di komputer lawas.
Oke deh, suatu saat saya sempatkan bongkar-bongkar arsip.
Gak buru-buru kan ? Hiks, pr-nya nambah π
Salam kenal juga, trims kunjungannya.
» ke atas
Sebetulnya ada cak, di posting lawas berjudul Radang tenggorokan. Tambahan lagi, saya dapat pertanyaan tentang beda khasiat vitamin C yang diinjeksi dengan yang dioles. Diminta menjelaskan secara medis dan rasional. Walah… apa ada tho medis yang tidak rasional? Hehehe…
@ Lita,
Saya belum baca tuh, postingan lamanya. Ntar saya telusuri, boleh to.
Vitamin C atau obat lain yang diinjeksikan berbeda dengan dioles atau diminum, dalam hal:
Kecepatan distribusi, besarnya absorbsi, proses metabolisme, kadar dan khasiatnya, hingga ekskresinya.
Yang injeksi jauh lebih cepat dalam segala hal, sedangkan oles atau diminum masih harus melalui barier.
sebagai contoh, jika diminum maka vitamin c sudah mengalami “proses” sejak di mulut karena pengaruh saliva (liur), sampai lambung masih harus berhadapan dengan asam lambung dan berbagai enzim, absorbsi juga terpengaruh. Demikian juga kadarnya, setelah melalui proses farmakodinamika dan farmakokinetika.
Otomatis khasiatnya berbeda dibanding suntikan.
Penjelasan umum seperti itu. Dosis yang sama dengan cara pemberian yang berbeda, hasilnya akan berbeda.
Jika yang ditanyakan masalah khasiat, kita akan menyentuh juga soal keperluan vitamin C.
Dalam keadaan normal, kebutuhan vit C orang dewasa sekitar 60 mg sehari. Dalam keadaan tertentu misalnya hamil, kebutuhan vitamin C meningkat.
Vitamin C mudah diabsorbsi dan mudah larut dalam air.
Untuk apa diinjeksikan ? hehehe, balik ditanya.
» ke atas
Diinjeksi untuk keperluan kecantikan, cak. Katanya jadi lebih putih, kulit lebih kenyal, halus, ya pokoknya gitu kata yang melakukan (ada di posting ‘Kisah di balik 1000 mg vitamin C’. Isunya, KD juga pake. Walah, mana saya tau hihihi…
Yang pasti, sekarang memang semakin banyak produk kosmetik pemutih dan pengenyal kulit yang mengandung vitamin C. Ngga ngerti, belum nyari bahannya. Masih kebanyakan PR (sama tho?).
Apa di sana ndak pernah ada yang minta disuntik vitamin C tho?
Jawaban-jawabannya saya copy-paste, ya. Maturnuwun. Saya juga jadi belajar buanyaak sejak kenal cak Moki π
@ Lita,
Oooo itu tho. Di dunia medis masih kontroversi. Tahun 2004 FDA pernah mempertanyakan segala macam pemutih, terutama yang disisipi Hydroquinone dan kawan-kawannya. Ada juga yang ditambah kalao gak salah placenta, darah pedhet (anak sapi). Hehehe
Cem macem aja. Mungkin mau ikut jejak M. Jackson. Kalo yang putih hanya wajah dan leher sampai dada, malah medeni. Kalau aman dan tidak potensi jadi kanker dikemudian hari sih gak apa-apa. Maksudnya disuntikkan itu biar putih semua ya? Gak ada campuran bahan kimia lain ?
Nanti kamis mau ke surabaya 2 hari, kalau sempat saya tanyaken teman-teman yang spesialis kulit.
Di sini ada beberapa orang gadis dan ibu-ibu, bukan minta diputihkan, melepuh dan bengkak karena pakai pemutih. Padahal pria kulit putih senang sama kulit agak gelap lho. Wanita kulit putih malah direwangi berjemur telanjang (katanya) demi menggelapkan kulit biar keliatan sedep dan miroso ( katanya juga π )
Jawaban ini jangan dicopy ya, asli guyonan
Maturnuwun juga, saya sama-sama dapat buanyaak pelajaran π
» ke atas
Pak Dokter, saya orang baru, boleh nanya juga kan ya? saya baca ada yg cepat, dan langsung dijawab…smoga!
Akhir2 ini tulang punggung pojok kanan (saja) saya terasa nyeri, kadang seperti di-strum listrik sehingga setiap sakitnya datang saya pijit-2 utk mengurangi sakit. Apakah sakit itu pertanda saya mulai terkena kangker tulang?. Seingat saya, saya tdk pernah terkena rematik. Tetapi memang saya sedang diakhir pengobatan berat (minum obat TBC) yg tinggal sebulan lagi. Apakah itu karena pengaruh obat obat yg mungkin semakin resisten atau kangker tulang?
Terima Kasih,
Salam,
@ Toto,
Maaf terlambat menjawab, mulai tengah hari ada acara. Saya biasanya sempat menjawab pertanyaan setelah tengah malam.
“akhir-akhir ini”, berarti belum terlalu lama.
Nyeri tulang tidak serta merta kanker tulang, masih banyak kemungkinan. Bisa karena gangguan otot, sendi, tulang. Dan tidak semua gangguan lantas dikaitkan dengan macem-macem penyakit bahaya.
Kalau toh saat ini minum obat TBC, lalu nyeri di punggung bukan berarti resisten. Bisa jadi karena pengaruh penyakitnya, bisa juga tidak ada kaitannya. Andai sudah sembuhpun kadang ada rasa nyeri di dada atau punggung, itu tidak bahaya, hanya gejala sisa (sequelle).
Kemungkinan terjelek, sekali lagi kemungkinan, penyebaran TBC ke tulang, disebut TBC tulang, BUKAN kanker. Karena sudah mendapatkan obat rutin, kemungkinan tersebut sangat kecil.
Jika khawatir bisa rontgen sekalian saat akhir masa pengobatan.
Sebaiknya minta obat pereda nyeri kepada dokter yang merawat.
Semoga cepat sembuh π
» ke atas
cakmoki aku mau tanya, seminggu yll, anak rekan kerja meninggal, usia 25 tahun, alm terserang virus tubercolosis yang menyerang ke mata, hingga mengalami kebutaan, matanya sempet putih semua sebelum akhirnya hitam semua dan buta dan menyerang kelenjar-kelenjar yang ada dikepala. setelah sakit selama 14 hari akhirnya meninggal.
apakah selain menyerang paru-paru – virus tuberkolosis juga menyerang kelenjar dan tulang ?
cak moki,.. sibuk yah? email saya gak nyampe lagi apa?
tanya dong dok, obat buat mempercepat pengeringan luka operasi apa yah? masih basah nih kelihatannya.. π
trims
Mas Cakmoki,
urun rembug:
mengenai pertanyaan sdr. Toto, apakah bukan mungkin:
1. efek sampingan dari pirasinamid (hiperurikaemia)?
2. kalau TBC, apakah bukan kemungkinan TBC tulang?
@ panca,
Pertama: ikut belasungkawa.
Kedua:
Apakah kuman tuberkulosis bisa menyerang kelenjar dan kuman ?
Ya, bisa. Selain di paru dapat menyebar ke organ lain, disebut: Extrapulmonary Tuberculosis, Miliary Tuberculosis.
Biasanya ke tulang (TBC Tulang) dan kelenjar, dll. Dapat juga ke otak disebut: tuberculous meningitis.
Jika sejak awal diobati selama 6 bulan biasanya sembuh sempurna.
Kemungkinan lain, sudah ditambah oleh pak tukangkomentar di bawah.
@ alle,
Sudah saya jawab koq.
Cefadroxyl, sama dengan yang dari dokter.
Memang agak lama.
Sabar ya, dan semoga cepat sembuh π
@ tukangkomentar,
Maturnuwun tambahannya
» ke atas
Pak, saya mau cerita panjaaang..di mail boleh?? Please send saya duluan kesediaannya ya.
Cak Saya Juga Mau tanya Nich. (Boleh..?)
Pak 5 th yag lalu saya kena TBC (dada saya ada cairan sekitar 2 ltr)
Gejala Awalnya Sakit dipunggung,(biasanya muncul kalo kedinginan)saya periksakan beberapa kali ke fisioterapi dan dr syaraf. ternyata setelah lama timbul batuk keras,nafas sesak dan baru ketahuan ada cairan.
sekarang saya kena Batuk akibat gatel di tenggorokan dan kedinginan.
APakah saya bisa kena TBC lagi ??
Terima Kasih YA Cak.
@ Qee,
Boleh, silahkan via email jika panjang.
@ ajikgungadi,
Cairan sebanyak itu di dada namanya: efusi pleura, penyebabnya bisa TBC, bisa juga lainnya.
Jika sudah diobati TBC-nya (minimal selama 6 bulan) berarti penyebabnya (TBC) sudah tidak ada, apabila sudah dinyatakan sembuh oleh dokter yang merawat.
Jika sekarang Batuk, belum tentu kena TBC lagi, kecuali ketularan dari orang lain. Bisa saja karena alergi, virus, atau penyabab lain.
Coba periksakan ke dokter yang merawat dulu.
Atau kalau tidak sempat, sementara dapat diobati dengan obat batuk jenis ekspektoran.
Semoga cepat sembuh
» ke atas
Dokter mau ikutan konsultasi.
Keluarga saya secara genetis punya asthma semua. Nah, salah satu kaka saya asthma-nya kronis. Jika di RS suka diberi pengobatan via Nebulizer. Kami ingin beli nebulizer itu (portable), namun bingung nebulizer apa yang kualitasnya baik. Mohon saran dan dijamin gak akan dianggap iklan kalopun Anda menyebutkan suatu brand.
Thanks a lot before.
n0vri,
Banner blog-nya bagus lho π
Saya sependapat punya nebulizer portable bagi penderita asthma.
Banyak pilihan untuk brand. Menurut saya, yang cukup friendly salah satunya: Omron. Type bisa pilih sesuai keinginan setelah dicoba pakai. Kalau bisa Portable Ultrasonic Nebulizer, bisa pakai baterry dan lebih ringan. Cuman harganya lebih mahal.
Produk sejenis yang lebih murah misalnya Citizen ultrasonic.
Menurut saya yang penting adalah rasa nyaman saat dipakai.
Semoga membantu
» ke atas
KAPAN MULEH NENG MANGLI CAK???????????????
@ WongMangli,
Sesuk ke surabaya, Insya Allah tak sempatkan ke Jember.
Saya nang ngarep stadion Jember.
Mangli-ne nang endi tho ?
» ke atas
Thanks Cak…
nanti lunchtime saya mau cari barangnya. Udah liat di internet, tapi kayaknya mesti lihat fisiknya biar puas, sekalian lihat cara pakainya.
Btw, nambah pertanyaan.
Saya waktu kecil punya asmthma yang lumayan parah, malah waktu umur 9 tahun sempat dirawat segala. Tapi sejak akil baligh udah nggak pernah datang lagi. Kata seorang teman, nanti ketika umur 60-an si athma bisa datang lagi, bener tuh?
thanks sekali lagi…
dok, saya mo tanya gejala2 usus buntu itu kayak apa, trus apakah semua usus buntu harus dioperasi? soale saya bingung dengan penjelasan dokter di makassar yang beda2…
lengkapnya bisa liat blog saya aja dok, di http://pramesti_kusumaningtyas.blogs.friendster.com/catatan_harian_zombie/2007/03/dokter_oh_dokte.html
matur nuwun sebelumnya π
Lha alamat imelnya bapak mana??
dok, setelah dikasih bedak daktarin selama lebih kurang 2 minggu, iritasi & bruntus2 pada leher anak saya sudah hilang.thx yaaa….
dok,,nanya dunk aku bentar lg insyaAllah mw ko-Ass tp ms bngung niy dgn IPK,,takut nyesel,,IPK ku belum nyampe 2,75 huhuhu,,yg aku mw tanya apakah nanti ketika kita dokter dan akan mengambil program spesialisasi akan dipertimbangkan IPK?? mengingat banyak gosip yang tdk bertanggung jawab bahwa untuk program spesialisasi tidak pernah melihat IPk asalkan ada koneksi,,apakah benar??tolong beritahu saya mekanismenya yaa dok,,apa saya perlu ambil semester tambahan hanya untuk memperbaiki IPK saya?? terimakasih,,,
kak,,tanya dunk di kedokteran apakah IPK selama kuliah akan dipertimbangkan untuk masuk program spesialisasi nanti mengingat banyak kabar burung yang mengatakan bahwa asal ada koneksi orang dalam IPK tidak akan pernah dilihat, apakah benar?? mengingat saya sudah tingkat terakhir namun IPK saya belum mencapai 2,75,,apakah saya perlu mengambil semester tambahan hanya untuk meningkatkan IPK?? saya takut menyesal di kemudian hari,,, tolong bantu saya ya kak,,terima kasih,,,
Kak…saya tu punya masalah sama berat badan..jaman sekrang orang sibuk nurunin berat badan,saya amlah sibuk menggemukkan badan he he, tpai ga berhasil2, juga dari mulai makan banyak,susu penggemuk sampe obat sinshe ga berhasil. sya waktu kuliah dulu beratnya 144/152 cm,sekrang kok malah 139 kg,bayangkan!! pertambahan usia jg tidak membuat tambah BB. apakah golongan darah ikut menentukan makanan apa yg patut dikonsumsi unt menambah BB? bagaimana mengatasinya ya kak biarbb naik, trs saya jg mempunyai riwayat penyakit asam almbung..maag dan sejenisnya sampe sekarang,,kalo makan pagi2 pasti mules2..please help yaa
jawabannya sangat saya harapkan
matur nuwun…
Pak, masuk angin itu anginnya lewat mana sih?
Trus kalo disuntik obat tidur supaya pasien istirahat gitu masih bisa mimpi gak ya?
I’m in serious lho Pak. Ditunggu jawaban and alamat mailnya.
Ada mitos seperti ini:
Kandungan bisa kering kalau
-Kebanyakan minum jamu (padahal orang jawa yang minum jamu pada sehat2)
-Pakai pembalut yang dijual di pasaran, mustinya pakai kain (nda tau darimana ini tapi banyak remaja yang terpengaruh, jadinya malah jorok ^_^)
-Minum obat pereda nyeri saat haid seperti feminax dll
Mohon diluruskan ya Pak.
Satu lagi:
Kalo minum obat tidak boleh makan tape ya Pka? atau boleh tapi dengan interval waktu tertentu setelah minum obat?
Makasih Pak…
Pertama saya mau ucapkan terima kasih atas infonya, Cak. Saya menjadi lebih tahu tentang panu. Cak, ada yang saya mau tanyakan nihβ¦
Jujur, saat ini saya sedang bingung untuk mengobati panu saya ini. Keadaan tersebut awalnya saya tidak merasakan sama sekali. Baru waktu saya kelas 1 SMA, saya merasa ada yang tidak beres dengan badan saya. Tubuh saya waktu itu gatal β gatal, kalau digaruk menjadi kemerahan. Saya tidak menyangka kalau itu adalah awal tumbuhnya jamur di badan saya!! (Mesakno aku Cakβ¦) Saat itu saya mengira hanya alergi saja karena saya orangnya cukup bersih. Saya tidak pernah menggunakan handuk orang lain begitu juga dengan pemakaian alat β alat mandi lainnya, seperti sabun dan lain β lain. Entah dari mana jamur ini berasal, saya tidak menyangka sama sekali. Waktu saya mengaca ke cermin saya melihat ada bercak putih di punggung yang lumayan banyak. Setelah diperhatikan, ternyata itu adalah panu!(No Wayβ¦ ο) Alhasil, mamaku mengobati badan saya secara tradisional dengan menggunakan belerang yang sudah ditumbuk halus dicampur dengan minyak tanah kemudian digosokkan. Karena kebanyakan waktu saya tersita oleh kegiatan ekstrakurikuler, akhirnya pengobatan tersebut dilakukan dengan frekuensi yang tak menentu. Apakah cara ini sebenarnya bisa Cak ? Soalnya banyak tetangga + kerabat yang melakukan dengan car ayang serupa tapi sembuh β¦. (Kok aku ga bisa yaβ¦)
Bosan dengan hasilnya yang tak kunjung nampak, saya pun akhirnya mencoba semua cara dari penggunaan Neo Ultrasiline cream 5 g, menggosok dengan lengkuas hingga ke dokter, hasilnya pun tak kunjung nampak. Oleh dokter saya diberi resep: THICAZOLE Tablet 200 mg diminum 1 kali sehari dengan jadwal yang tetap & CLEANSING LOTION 200 ML yang berwarna kecoklatan dioleskan ke tubuh 2 kali sehari sehabis mandi. Namun, sampai obatnya habis pun juga tak kunjung sembuh bahkan kadang β kadang gatal itu makin menjadi. Oh ya Cak, warna kulit badan dan lengan saya juga ga rata, belang gitu. Apakah itu juga disebabkan oleh jamur? Soalnya di situs http://www.mydaktarin.com dituliskan bahwa warna yang tidak merata di tubuh juga bisa jadi disebabkan oleh jamur. Untuk lebih lengkapnya, coba Cak Moki cek situsnya coz aku takut salah tulis! Hehe β¦
Cak, yang ingin saya tanyakan:
1. Apakah yang menyebabkan kegagalan dalam pengobatan jamur kulit ini?
2. Bagaimanakah caranya agar penyakit ini hilang ?
3. Bagaimanakah prosedur terapi & dosis pengobatan yang tercantum di artikel Cak Moki ? Tolong diupload / dikirimkan beserta penjelasannya ke saya ya Cakβ¦ Plissssssssss :β)
4. Di situs http://www.mydaktarin.com , ada produk DAKTARIN LIQUID SOAP. Saya ingin mencobanya karena menurut saya dapat dipakai saat mandi. Namun kendalanya adalah saya tidak menemukannya baik di seluruh apotek kota Probolinggo bahkan di Surabaya pun juga tidak ada. Menurut Cacak, gimanakah caranya agar bisa mendapatkannya?
5. Cak, saya sudah beli Ketokenasol 200 mg yang Cacak Moki sebutkan, apakah boleh kalo dikombinasikan dengan produk DAKTARIN LIQUID SOAP?
6. Di situs http://www.yeastinfectionsnomore.com disebutkan bahwa jamur kulit dapat diobati tanpa meminum obat. Ada metode β metodenya yakni dengan pemilihan nutrisi makanan, dll. Saya tidak tahu gimana prosedurnya karena kita harus beli dulu untuk bisa membaca e-booknya. Coba Cacak Moki cek juga tuh informasi. Apakah itu benar Cak? Apakah ada kaitannya jamur dengan makanan yang kita makan?
Tolong Cak dibales yoβ¦ Dulurmu iki butuh pengobatan sesegera mungkin β¦.. Mesakno aku Cak β¦β¦. Tak enteni lo Cakβ¦. Matur Suwunβ¦
Kepada: rekan-rekan tercinta,
Mohon maaf, sejak hari Kamis, 29 Maret 2007 saya ke Surabaya karena ada urusan keluarga. Untuk itu, komentar dan pertanyaan baru dapat saya jawab saat ini. Terimakasih atas pengertiannya.
@ n0vri,
Ok, sebaiknya lihat langsung dan coba kenyamanan pemakaiannya.
Asthma yang diderita sejak kecil adakalanya “menghilang” saat aqil baliq. Kalau toh kambuh biasanya frekuensinya jarang.
Suatu saat bisa kambuh jika ada faktor pencetus yang cukup kuat. Jadi kita tidak pernah tahu kapan datangnya. Biasanya sih penderita asthma sudah tahu tanda-tanda akan kambuh.
Pada usia lanjut, daya tahan semua orang menurun sehingga lebih rentan terhadap “faktor pencetus”. Contoh, jika pada usia muda kena hujan nggak apa-apa, pada usia lanjut kena gerimis aja sudah batuk.
Menurut saya, hal terpenting adalah mengetahui faktor pencetusnya dan selalu tersedia obat yang sudah biasa dipakai jika asthma mula kambuh. Dengan makin beragamnya obat-obat yang dapat dipakai sebagai perawatan sendiri di rumah, hal tersebut tidak perlu terlalu dirisaukan.
Semoga jawaban ini membantu dan semoga tetap sehat.
@ tyas,
Wah dah banyak ahli yang terlibat tuh.Lagian sudah berlangsung 4 tahun 4 bulan ya.
Menurut saya, jika memang appendisitis, seharusnya operasi (Appendektomi). Sebaiknya ke dokter bedah lain untuk cek ulang. Jika dokter bedah menyatakan bukan appendisitis, masih ada penyakit lain yang mirip, misalnya entero-kolitis (infeksi usus besar), adneksitis (peradangan jaringan ikat penyangga organ reproduksi), dll.
Atau sebelum ke dokter bedah, ada baiknya konsultasi blogger dokter bedah di sini.
Moga cepat sembuh ya
@ munnasyah,
Sama-sama Bu, sisanya disimpan saja, karena kalau berkeringat bisa muncul jamur lagi.
Moga si kecil sehat.
@ shasya,
Duhhh maaf nih, tentang “koneksi” gak tahu persis. Yang jelas sih harus test. IPK dan WKS tetap dipertimbangkan. Adapun ngulang tidaknya bidang spesialisasi yang dikehendaki, menurut saya bisa diperbaiki untuk jaga-jaga dalam persaingan nanti. Siapa tahu nantinya pada saat masuk spesialis semua prasyarat dari para calon residen seimbang, setidaknya IPK bisa diunggulkan.
Selamat menjalani ko-ass, moga sukses π
@ wanty,
Pingin gemuk ya ? Jangan ah. Yang penting sehat, soal berat badan gak perlu terlalu dirisaukan. Menilik riwayat pola makan di atas, sebaiknya dilatih makan teratur, termasuk sarapan. Jika sarapan kemudian mules, coba dimulai dengan sarapan sedikit demi sedikit.
Obat penggemuk tidak perlu, yang terjadi bukan gemuk tapi bengkak (edema) karena adanya retensi cairan dalam tubuh.
Berat badan tidak berhubungan dengan golongan darah. Ada dugaan berhubungan dengan faktor genetik.
Sekali lagi usahakan makan normal dengan asupan gizi seimbang.
Susu boleh, bukan untuk menggemukkan lho, tapi sebagai pelengkap tambahan kalori, mineral dan vitamin.
Semoga membantu dan tetap sehat.
@ Qee,
Masuk angin hanya istilah terutama suku Jawa. Istilah tersebut menggambarkan kondisi tubuh yang tidak sama untuk setiap orang. Contoh, seseorang merasa mual disebut masuk angin, ada yang sakit kepala disebut juga masuk angin, lainnya merasa pegal-pegal disebut juga masuk angin, kembung juga dikatakan masuk angin.
Anginnya masuk lewat mana? Gak ada angin yang masuk koq, namanya juga istilah. Kita maklum karena orang tua kita dulu tidak banyak mengenal penyakit, sehingga rasa nggak enak apapun bentuknya disebut masuk angin.
Soal injkesi obat penenang tidak berhubungan langsung dengan mimpi, karena mimpi lebih dipengaruhi oleh memori.
Kandungan kering hanya mitos. Kandungan TIDAK bisa kering, karena selalu ada cairan (sekresi) yang selalu diproduksi oleh sel-sel (epitel) dinding rahim untuk menjaga kelembaban, dan itu normal.
Minum obat (secara umum) tidak berhubungan dengan tape. Maksudya tambah keras gitu ya ? Enggak ah.
Kecuali jika tape tersebut diyakini mengandung alkohol. Ada obat tertentu yang berinteraksi dengan alkohol, misalnya obat penenang, obat pereda nyeri, yang menambah daya kerjanya.
Semoga jawaban singkat ini membantu.
email saya:
cakmoki2006@yahoo.com
» ke atas
Pak..mungkin bisa dibahas tentang Maag. Karena saya merasa kembung dan pegal pegal..setelah dibahas sama dokter eh ternyata Maag, padahal tidak pernah perih di ulu hati seperti yang banyak saya lihat pada penderita Maag. Bisa nih pak diulas..biar kita kita yang pada lugu ini bisa cepat antisipasi. Trus maag bisa sembuh total ga pak?
@ Qee,
Ya deh, sabar dulu ya, saya masih punya hutang beberapa artikel.
Maag atau dispepsia bisa sembuh, bahasan dan diskusinya menyusul, tenang aja π
@ yudi,
Maaf mas yudi, pertanyaannya terjaring moderasi karena ada 2 link/lebih dan baru sempat saya buka.
Jamur jenis ini memang agak sulit dihilangkan dibanding yang lain, jangan kecil hati dulu ya, sabar.
Thicazole itu isinya ketoconazole 200 mg, diminum 1×1 sedikitnya selama 2 minggu berturut-turut. Bisa dikombinasi dengan obat luar, misalnya bedak Daktarin atau mycorine selama 4-6 minggu. Saya lebih menganjurkan bedak jika bercaknya luas, selain itu bedak tersebut berfungsi menyerap keringat.
Perlu diketahui bahwa jamur tersebut mudah tumbuh jika berkeringat, karenanya sedapat mungkin ganti baju jika berkeringat.
Untuk makanan tidak ada pantangan, bebas.
Semoga cepat sembuh π
» ke atas
salam kenal cakmoki..
Mau tanya soal anak saya (2,5 th) nih, dia batuk sdh hampir 2 bln blm sembuh.. tapi batuknya cuma malem aja. Jadi tengah malem dia kebangun terus terbatuk2 bbrp kali gitu baru kemudian batuk berdahak. Padahal kalo siang, dia pecicilan abis, nafsu makan & minum bagus. Selain alergi, kira2 penyebabnya apa ya cak?
tolong dibantu ya cak.. makasih
@ viana,
salam kenal juga.
Trims pertanyaannya. Mungkin bisa mewakili sebagian para ibu, mengingat kasus semacam ini selalu ada di praktek sehari-hari.
Sudah dijawab sendiri koq, hehehe. Iya, kemungkinan besar penyebabnya alergi. Adapun faktor pencetusnya bisa hawa dingin (malam hari), debu rumah (dari sisa-sisa serangga), asap, dan lain-lain.
Manifestasi alergi bisa beragam, mulai yang ringan, lalu batuk berdahak disertai bunyi krok-krok atau ngikil, atau nafas berbunyi ngik-ngik.
Obatnya tidak jauh dari: pengencer dahak (misalnya: ambroxol, bromhexin, glyceryl guaicolat), antialergi (antihistamin) dan mungkin juga diberikan bronkodilator (melebarkan saluran nafas, misalnya: salbutamol, teofilin, aminofilin), atau kadang ditambah streroid (misalnya: deksametason, prednison, metilprednisolon).
Keputusan pemberian jenis obat ditentukan berdasarkan pemeriksaan dokter, dan saya yakin sudah diberikan sekitar obat di atas atau sejenisnya.
Biasanya, batuk alergi berlangsung agak lama, bisa lebih seminggu, 2 minggu, 3 minggu, dan makin nampak terutama pada malam hari karena suhu dingin.
Menilik gambaran di atas (pecicilan, aktif dan makan or minum baik) rasanya tidak ada penyebab lain.
Kondisi tersebut pada umumnya akan membaik seiring dengan bertambahnya umur dan makin baiknya daya tahan tubuh anak.
Seusia itu biasanya masih sering kambuh, kadang sebulan sekali kambuh, nanti lama-lama makin jarang. Contoh, jika disekitarnya ada yang pilek ringan saja, bisa jadi si kecil batuk berkepanjangan lantaran ketularan orang sekitar. Apalagi jika banyak yang mencium, diantara para penyayang si kecil bisa saja ada yang membawa virus atau mikroorganisme lain.
Saya ikut senang ibu mengerti bahwa batuk si kecil karena alergi. Ada sebagian ibu panik lalu rekreasi berobat kemana-mana, bisa-bisa malah diobati dengan obat yang tidak pada tempatnya, misalnya diberi obat tbc selama 6 bulan, padahal anaknya hanya batuk alergi yang kebetulan saja berlangsung lama.
Semoga si kecil segera sembuh dan tetap aktif pecicilan π
» ke atas
1) Pak, katanya minum obat tidakboleh sambil minum bersoda (Sprite, Cola, dll) krna menyebabkan keracunan, begitu juga dengan tape. Benar tidak pak?
2) Setiap minum teh hijau saya selalu merasa pening, tapi kalau teh merah tidak. Pertanyaannya: Itu berarti ada βerrorβ yang sedang dalam tahap perbaikan tapi melewati βmasa kritisβ, atau justru teh itu yang bikin βerrorβ karena tidak cocok?
3) Tiap kali minum teh merah pasti sakit perut, dan pasti diikuti buang angin, pasti deh⦠Kenapa begitu ya Pak?
4) Benarkah susu dan air kelapa bisa menetralisir obat dan racun? Kalau iya berapa lama jeda antara minum racunβ¦ehβ¦obatβ¦dengan minum susu/air kelapa?
5) Menekan buku-buku jari maupun membengkokkan sendi leher sampai bunyi βplekβ gitu nda boleh ya Pak? Kenapa?
6) Kalau yang namanya masuk angin itu tidak ada, lalu darimana munculnya bahan βgas dadakanβ itu pak? Kenapa bisa terjadi yg namanya kembung?
7) Apa ada cara swadaya bersihkan telinga sendiri selain dnegan cutton buds?
8)Katanya tidak baik membungkus makanan dengan kompek plastik, apalagi panas. Kenapa begitu pak?
9) Saat ini ada 6 ramuan salep yang harus saya pakai sebagai ritual harian. Pertanyaannya, haruskah cuci tangan dahulu setiap peralihan satu salep ke yg lain? Atau boleh langsung gasak aja? Kalo dipikir bikin kue aja baskomnya ga boleh gantian kecuali dicuci dulu, apalagi obat. Mohon dijelaskan efeknya Pak.
hello.. cakmoki sebenernya singkatan dari apa sih cakmoki itu? aku dapet situs ini dari temen aku gara2nya aku nanya dia soal kesehatan dan dia menyarankan agar aku hubungi cakmoki..
begini lhoo… aku tuh dulu kurus dari masih kecil sampe aku mulai kerja.. umur aku sekarang 25 thn.. setelah beberapa bulan kerja, berat badan aku langsung naik tajam.. yang tadinya 50 sekarang udah 58.. dan walhasil ketika aku gembil begini, daerah di sekitar paha, dan bokong jadi terdapat guratan2 merah seperti strech mark gitu.. kaya orang hamil. nah yang aku mau tanya gimana cara ngilangin nya dan apakah penyebabnya karena badan aku tambah melar? dan apakah suatu hari nanti bisa ilang atau nantinya membekas? thaks ya sebelumnya…
Salam hormat,
Saya mempunyai keluhan nyeri pinggang kiri, yang sudah berlangsung +/- 2 tahun yang lalu.
Mula-mula hanya kecil, sehingga saya abaikan. Kira-kira 2 bulan lalu nyerinya semakin tinggi.
Kemudian melakukan pemeriksaan ke dokter dan dinyatakan asam urat, karena hasil Lab. uric acid = 7.13 (tinggi), urin normal, tidak ada gangguan ginjal (hasil USG) dan diberi allopurinol selama 20 hari.
Selama minum obat sampai habis, nyeri saya tidak ada perubahan, tetap saja nyerinya.
Kembali lagi ke dokter, masih asam urat, hasil lab. uric acid = 7.17 (tinggi), urin normal.
Dari artikel yang saya baca, asam urat akan menyebabkan Gout secara mendadak dan langsung sembuh untuk pertama kali. Sedangkan saya nyeri-nya lama sekali, dan belum pernah Gout.
Mungkinkah ada sebab lain selain asam urat?
Terima kasih,
Broto M.
@ Qee,
1. Minuman beruap, tape atau sejenisnya merangsang produksi asam lambung yang menyebabkan mual, kembung, dll, bagi yang tak tahan.
Keracunan sih enggak. beberapa obat tertentu, misalnya: pereda nyeri, akan menambah produksi asam lambung makin banyak dan ada efek iritasi lambung. efek ikutan inilah yang dapat menimbulkan keluhan lambung.
2 dan 3. Teh apapun jenisnya memiliki kandungan xanthin, kadarnya berbeda untuk setiap jenisnya. Nah, xanthin ini merangsang bertambahnya produksi asam lambung. Untuk orang tertentu (maag atau dyspepsia) adakalanya dapat menyebabkan gangguan pencernaan, misalnya kembung, mual, diare.
4. Air kelapa tidak menetralisir obat. Sedang susu dapat mengganggu absorbsi (penyerapan) beberapa jenis obat, tidak semua jenis obat lho. Contohnya, tetrasiklin, penyerapannya akan berkurang hingga 40% (tidak sama setiap referensi). Berarti bisa dianggap khasiatnya berkurang. Bukan lantas hilang sama sekali.
Waktu jeda sama dengan makanan lain, sekitar 3 jam sesuai waktu pengosongan lambung.
5. Nggak apa, karena yang berbunyi itu tendon atau jaringan ikat di ujung otot. Yang nggak boleh jika bengkoknya nggak kembali. hehehe
6. Gas itu selalu ada dalam lambung dan usus sebagai produk metabolisme makanan dalam sistem pencernaan. Mengingat gas itu mencari tempat tertinggi, maka gas akan menumpuk di perut atau ulu hati pada posisi berdiri atau duduk, sehingga terasa tidak nyaman, kadang nyesak. Bisa juga karena produksi asam lambung yang berlebihan.
7. Nggak ada. Kalo kotoran telinga numpuk dinamakan cerumen obsturans yang dapat mengganggu pendengaran. Jika ini terjadi, maka harus diambil dengan alat (digantol), tidak boleh dilakukan sendiri. Soale gak bisa lihat sendiri.
8. Nggak baiknya relatif koq. Jika ada sayur segar, dikhawatirkan kadar vitaminnya berkurang. Bukan mutlak nggak boleh.
Sepanjang tidak sampai mengalami pembusukan, nggak apa.
9. Tergantung kandungan salep dan lokasinya sih. Kalo 6 salep tersebut untuk tempat yang sama, berarti gak perlu cuci. Jika berbeda sebaiknya cuci. Contoh, satu salep untuk jamur di lengan, satunya steroid untuk leher, maka harus cuci.
Semoga sedikit lebih jelas.
@ ira,
cak itu artinya mas or kakanda *ehm* khas jawa timuran, sebutan dari teman dekat. Sedangkan moki adalah nama panggilan dari teman saat kuliah. Keluarga dekat juga manggil moki. Saya juga gak tahu kenapa saya dipanggil moki. Biasalah, guyonan, manggil moki sambil menjentikkan jari, kayak manggil anjing itu lho *halah* π
Nama asli tertera di artikel halaman download. Nggak jauh dari itu koq. Sebetulnya mau pakai nama asli, nggak tahunya sudah dipakai orang lain yang kebetulan namanya sama. Pasaran kali ya
Guratan merah atau kadang coklat itu namanya striae atau selulite. Tumpukan lemak di bawah kulit yang timbul karena kenaikan berat badan atau perubahan berat badan dari sedikit ke banyak dan sebaliknya. Contohnya, wanita pasca melahirkan atau yang seperti mbak (bu) Ira alami. Bisa diminimalisir dengan olah raga plus usaha menurunkan berat badan. Biasanya obat-obatan tidak banyak membantu.
Hilang sih bisa aja, perlu waktu lama dan telaten olah raga or fittness serta menurunkan berat badan hingga mendekati berat badan seperti sebelum ada striae.
Jenis olah raga disesuaikan dengan kemampuan dan kesempatan, usahakan setiap hari. Misalnya sit-up berkala, atau berbaring lalu angkat kedua kaki lurus dan dipertahankan pada posisi sekitar 30 derajat, secara bertahap. Nggak usah dipaksakan, entar malah sakit perut karena ototnya tegang. Umpamanya minggu pertama kuat 5 kali, selanjutnya dinaikkan secara bertahap.
Cara lain, bersepeda di tempat.
Sebaiknya konsultasi ke ahli kulit untuk tahapannya.
Untuk makanan, perlu menghindari konsumsi lemak secara berlebihan, termasuk coklat.
Adakalanya perlu 1-2 tahun agar menjadi mulus kembali. Lama ya, menurut saya gak apa lama daripada dibiarkan. Tul Nggak ?
Selamat berjuang menghilangkan striae.
Semoga pulih seperti sediakala
» ke atas
@ Broto,
Dengan rasa hormat kepada dokter yang merawat bapak, saya tidak sependapat dengan pernyataan bahwa bapak menderita asam urat.
Bahwa kadar asam urat darah 7,17 mg% memang benar naik jika ditinjau dari nilai normal 3-7 mg% (untuk pria, wanita 3-6 mg%). Ini disebut hiperurecemia ringan, bukan tinggi.
Asam urat terbentuk dari purin dan dikeluarkan melalui air seni. Asal kata asam urat adalah uric acid, lalu diterjemahkan menjadi asam urat, tidak serta merta berkaitan dengan sakit urat. Jadi, asam urat TIDAK identik dengan sakit atau nyeri urat. Buktinya diberi allopurinol walaupun nanti jadi normal, tidak ada jaminan menghilangkan nyeri, kecuali diberi anti nyeri.
Selama ini apa hanya minum allopurinol, tanpa pereda nyeri?
Sedangkan Gouty arthritis (gout) adalah salah satu jenis rematik yang disertai penumpukan asam urat di sendi yang membengkak, angka kejadiannya sekitar 6% dari seluruh rematik yang ratusan jenisnya.
Menurut saya, pemeriksaan yang diperlukan adalah foto rontgen daerah yang sakit dari depan dan samping (anterior-posterior dan lateral), atau dengan foto menggunakan kontras, untuk mengetahui ada tidaknya kelainan sendi tulang belakang dan sekitarnya.
Sebaiknya berkonsultasi dan periksa ke dokter spesialis rehabilitasi medis atau ke RS yang ada poliklinik Rehabilitasi medis atau biasa disebut fisioterapi. Jika tidak ada kelainan, cukup dilakukan fisioterapi dengan tarikan beban (traksi), atau penyinaran (infra merah) atau getaran, secara berkala. Kadang diperlukan obat pereda nyeri untuk mengurangi keluhan.
Semoga bermanfaat, dan semoga cepat sembuh
» ke atas
terima kasih cak moki atas tanggapannya,…
sebagai informasi tambahan, setiap ke dokter (4x & sebelum test lab.), nyeri pinggang kiri ini sudah pernah diberi obat pereda nyeri beberapa kali dan setelah minum-pun tidak reda & masih terasa alias tidak ada perubahan yang signifikan.
Cuma akhir2 ini malah nyeri ini menjadikan nyeri otot pinggang, dan membuat pinggang mudah kecetit/kesleo… sudah 2 kali saya kecetit.
Kemungkinan besar, yang awalnya saya rasakan bukan kareni nyeri otot/urat tapi ada sesuatu yang lain, mungkin pak dokter ada tanggapan lain..?
pusssiiinnngggg nihhhh…. mikir loro opo iki…..
terima kasih,
broto
thanks banget bwt balesannya yaa? jadi bikin semanget nanya2 lagi.. hehe.. ngrepotin yaa… aku mau nanya nih.. temen ku (cowo) punya masalah gatal2 disekitar daerah berkeringat termasuk daerah “tuuuuut” nya.. bahkan sampai orang sekantor pada tau kalo dia lagi kena penyakit gatel.. (tiap hari garuk2 pantat dan bagian depannya.. (malu2in deh)). hal ini sudah berlangsung sekitar 2 mingguan.. dan dia bilang kalo dia garuk2 suka berair dan kalo sudah di bersihkan nantinya mengering, terus gatal lagi deh.. katanya seperti ada bentol2 gitu.. kasian deh. kayanya merana bener.. usahanya dia yaitu sebelum tidur dia cuci pake air hangat lalu di bedakin pake herocyn.. tapi sepertinya ga ada perubahan tuh.. naaah yang mau di tanyain.. sebenernya penyebabnya apa sih gatel2 itu? lalu kalo memang disebut penyakit nama penyakitnya itu apa? dan gimana cara nyembuhinnya.. apa bila ada obat yang dirasa cak moki bisa membantu , mohon disebutkan saja.. gpp kok.. makaciiih sebelumnya yaaa…
@ broto,
Oalaaahhh kecethit tho. Oke deh sedikit tambahan kemungkinan-2, seputar kecethit. Untuk memudahkan saya pakai bahasa kompromi aja ya.
Kemungkinan pertama, ada salah satu saraf di sela tulang belakang yang kecepit karena gerakan tiba-tiba atau habis angkat berat, terutama di daerah lumbal (bhs jawa: sekitar boyok).
Kedua, HNP (Hernia Nucleus Pulposus) yakni menonjolnya selaput sendi di salah satu sendi lumbal (tulang belakang bagian boyok) yang dapat menekan salah satu saraf dari batang saraf tulang belakang. Moga bukan yang ini. Maaf lho bukan nakut-nakuti, hanya kemungkinan-kemungkinan berdasarkan perjalanan rasa nyeri di daerah tersebut.
Karenanya menurut saya, selain jawaban sebelumnya, perlu saya tambahkan rujukan konsultasi.
Pertama, konsultasi ke dokter ahli Rehabilitasi Medis seperti saran sebelumnya.
Kedua, konsultasi ke dokter bedah saraf, untuk memastikan ada tidaknya HNP (sekali lagi moga bukan yang ini).
oya, urutan di atas bukan coba-coba dan bukan memperpanjang birokrasi. Memeng demikianlah urutannya.
Saya agak terpingkal baca nama emailnya.
Moga segera sembuh
@ ira,
Jawaban nanti abis praktek aja ya. Maaf
» ke atas
Jadi kalau ternyata saya pusing setelah minum teh hijau, minumnya distop total ya Pak? (polos banged nanyanya ya)
aku mau nanya nech dulu rambut aku dulu lurus koo sekarang jd keriting itu faktor apa yach,terus gmn cara ngembalikanya kembali,bukan dgn cara rebonding lhooo…yanglg trend nya sekarang tapi sealain cara itu gmn yach dok,dulu gara2 nya sering pakai cat rambut,terus gmn caranya kembali seperti dulu,dokkk
@ ira,
lanjutan: jawaban yang tertunda.
ya saya maklum si teman garuk-garuk di depan teman saking gak tahannya dan mungkin gak ada yang nggarukkan di rumah.
“tuuut” ditaburi bedak ? kayak “ting-ting jahe” dong. hahaha
Kasus kulit seperti digambarkan tersebut sangat umum. Idealnya dilihat agar dapat diberi obat yang tepat, jenis dan lamanya pengobatan.
Atau gini aja. Jika disertai berair, bisa dicoba:
Apolar-N cream atau Betnovate-N cream dioleskan 2-3 kali sehari.
Untuk mengurangi gatal:
Tablet clarihis atau claritin atau clatatin 1×1 (sehari sekali diminum sepulang kerja, karena kadang agak ngantuk)
@ Qee,
Jika memang nyata-nyata sehabis minum itu jadi pusing, stop aja deh. Atau kalo suka dengan minuman tersebut, coba dikurangi dikit-dikit sampai jumlah yang tidak memusingkan.
@ pipeto,
Faktor penyebab keritingnya rambut bisa jadi dari zat kimia yang terkandung dalam cat rambut. Tidak selalu karena itu, bisa juga faktor lain. Untuk meluruskan kembali selain rebonding, mohon maaf saya tidak tahu. Sebaiknya konsultasi ke dokter spesialis kulit.
Adakalanya terjadi perubahan rambut pada masa pubertas, hal ini karena pengaruh hormonal. Jika ini yang terjadi, menurut saya dibiarkan saja.
Maaf jika jawabannya kurang memuaskan
» ke atas
waduh….
kelihatannya kok saya malah jadi bingung sendiri….
menurut yang saya rasakan kok bukan cuma kecetit.
mungkin saya ulang dari asal-usul nyeri pinggang yang misterius ini:
1. secara tiba-tiba ada nyeri dipinggang kiri, tapi masih kecil. saya ndak tau sebabnya. yang saya rasakan bukan otot pinggang, lha wong buat gerak muter2 pinggang nggak masalah/sakit. pergi ke dokter diberi obat pereda nyeri. ternyata ndak ngefek. ini terjadi selama 2-3 tahun yg lalu dan berlangsung smp sekarang.
2. kira2 2 bulan yang lalu nyeri ini bertambah. lha ini membuat otot sekitar pinggang agak kaku, so cuma buat membungkuk saja kecetit, padahal ndak mengangkat barang berat-berat (paling cuma 1/2 kg). akhirnya ke tukang pijat dan sembuh kecetitnya. tapi nyeri pinggang (bukan otot lho) misterius ini masih ada.
3. periksa ke dokter lagi, test lab. dan dinyatakan asam urat, diberi alluporinol, dan pereda nyeri. sama saja nggak ngefek blassss.
4. seperti no.2 karena nyeri misterius ini bertambah, membuat otot jadi kaku, dan terjadi kecetit ke-2.
5. jadi sekarang saya punya 2 nyeri pinggang: otot pinggangg karena kecetit dan yang misterius (bukan otot).
demikian pak dokter, urutan kejadiannya…
kemungkinan yang harus saya lakukan:
1. ke rehabilitasi medis untuk menyembuhkan kecetit.
2. cari tahu apa penyebab nyeri pinggang misterius ini. kalo yang saya rasakan nyeri ini sepertinya letaknya didinding rongga dalam.
lalu saya harus ke dokter apa ya..? perlu rontgen apanya.? kalo perlu CT-Scan apanya..?
Terima kasih,
Broto.
cak dokter…*lho,manggilnya cak apa dokter?*
numpang komsultasi,,
kuping kananku kok suka tiba2 kya ada dindingnya gt ya?budek yg kya kalo kita ke dataran tinggi atau naik pesawat itu lho,cak,,aku bingung jelasinnya,,pokoknya gt deh..
tp cuma yg kanan,,yg kiri ga pernah ikutan,,
waktu itu udah nanya ke bu dokter senyum dan katanya mending ke THT *ya iyalah..kan beliau dokter gigi*
tp aku nanya sama cak dokter dulu aja deh,,mbayangin harus ke THT itu bikin migrain kumat,cak..
satu lagi boleh ga?
aku udah sebulan lebih ini batuk2 terus,,tapi cm kalo masuk kamar pas malem,,kalo masuknya siang ga batuk,,
menurut perkiraan bodohku sebagai orang awam sih kayaknya alergi dingin, cak..soalnya kalo malem kan kamarku pake AC,,trus kalo masuk bioskop juga batuk2 gt,,masih untung ga diluruk sama penonton yg lain,,hehe47x..
gmn, cak dokter?
makasih lho,cak..moga2 tambah rame prakteknya..
*nyengir lebar…*
@ Broto,
Rupanya pengertian kecetit kita berbeda ya, hehehe
Ok, menilik runtutan kejadiannya (point 1 sampai 5), menurut saya langkah yang perlu dilakukan adalah:
1. ke dokter rehabilitasi medis, sebagai pintu pertama sehubungan dengan urusan nyeri dan otot. Nanti beliau yang akan menentukan jenis pemeriksaannya agar lebih terarah dan efisien. Biasanya, urutan pemeriksaan sebagai berikut:
a. rontgen (arah depan dan samping) seperti penjelasan sebelumnya.
b. Radiologi dengan bahan kontras sebagai pemeriksaan lanjutan jika dianggap perlu.
c. CT-scan di area yang nyeri, jika diperlukan.
Urutan tersebut bisa saja berubah, tergantung hasil pemeriksaan awal
2. Jika memang diperlukan kerja team, dokter rehabilitasi medis akan konsul ke dokter spesialis neurologi dan atau dokter bedah saraf untuk melihat ada tidaknya keterlibatan saraf dan sendi sehubungan dengan keluhan nyeri pada area pinggang. Sebagai gambaran pelengkap, nyeri berhubungan dengan saraf sensoris atau saraf perasa.
Semoga tambahan penjelasan ini bermanfaat dan segera dapat teratasi.
@ calonorangtenarsedunia,
panggil cak aja, lebih afdhol π
Pertama:
Budek (seperti di dataran tinggi or naik pesawat), bayangan saya “berdenging” atau “mbengung”. Betul ? Atau mungkin budek-dek nggak denger apa-apa atau pendengaran berkurang ?
Jika yang dimaksud budek=berdenging seperti bayangan saya, namanya tinnitus. Tidak harus 2 telinga, wong 1 saja sudah ngganggu, ya tho ? Kalau ini yang terjadi, salah satu obatnya adalah “stugeron”, diminum 3×1.
Jika yang dimaksud budek=pendengaran berkurang, sebelum ke THT bisa diperiksakan ke dokter umum, siapa tahu hanya ada kotoran telinga yang kebetulan menggumpal (namanya: cerumen obturans) dan menghalangi pendengaran atau sebab lain yang bisa ditangani oleh dokter umum.
Menurut hemat saya, sebaiknya ke dokter umum lebih dahulu, siapa tahu tidak harus ke THT (daripada tambah migrain, hehehe).
Kedua:
iya, saya sependapat, kemungkinan batuk alergi mengingat batuknya hanya muncul saat dingin (masuk malam dan kamar ber-ac).
Apakah disertai sesak, ampek, nafas berat atau batuknya berdahak ?
Apa disertai hidung tersumbat or bersin ?
Obat apa yang sudah diminum dan bagaimana hasilnya ?
Maaf, ganti nanya agar mendapatkan gambaran lebih jelas.
Moga penjelasan singkat ini dapat membantu
» ke atas
alhamdulillaahh….berarti ga harus ke THT dulu ya, cak. soalnya pendengaran berkurang gt,, kayak ada udara yg nutupin gt lho..
-batuk-
ga pake sesak dan kawan2nya..dahak juga ga ada..kering segaring2nya sampe tenggorokan sakit bgt, cak.
obat yg udah diminum sih obat batuk..hweheh47x..
itu jg cm berkurang sedikiiiiittt bgt,,tp batuknya ga berenti.
@ calonorangtenarsedunia,
ya gak harus ke THT. Ke dr umum dulu, ntar diperiksa pakai otoscope untuk mengintip teling bagian dalam.
-batuk-
Haduhh malu saya, salah nanya ya. Mestinya nanya:”obat batuk apa yang diminum” hehehe.
oke, monggo silahkan dilanjutkan obat batuknya.
Moga batuknya segera hilang dan pendengaran normal kembali π
maaf klo ternyata pertanyaan ini udah pernah. abisnya saya pusing harus baca semua. tp wktu di ctrl-f g’nemu yang nanya ttg ini. jd nanya aja deh…
pak, apa bedanya dokter spesialis saraf vs dokter bedah saraf?
soalnya ibu saya kan sering banget sakit kepala. seringnya sih k dokter saraf. tp ibu saya pengen nyoba k dokter bedah saraf. katanya biar lebih mantab..
trus nanya lagi, masalah bau badan… ada yang bilang itu bisa brasal dari masalah pencernaan. bener g’? koq rasanya g’masuk akal. trus klo konsultasi masalah bau badan, sebaiknya k dokter mana?
trus apa lg ya? oya, penyakit yang muter2 itu, apa sll brarti vertigo? apa g’mungkin klo cuma darah rendah? gmn menangani penyakit vertigo? apa ada excercise khusus u/ menguranginya?
makasih sebelumnya.. ^_^
@ koecing,
dokter spesialis saraf (neurologi) lebih ke arah perawatan klinis (tanpa bedah), sedangkan dokter spesialis bedah saraf adalah dokter bedah yang mengkhususnya tindakan pembedahan pada kelainan saraf.
Boleh konsul ke dokter bedah saraf. jika merasa lebih mantab ke dokter bedah saraf, bagus saja karena rasa mantab setidaknya bisa mengurangi keluhan sakit kepala terutama jika tidak ada kelaianan yang spesifik.
Bau badan tidak selalu karena pencernaan, bisa karena faktor kandungan zat kimia yang keluar bersama keringat atau pori-pori kulit.
Silahkan konsul ke penyakit dalam.
Muter-muter is vertigo.
Vertigo adalah gangguan kesembangan, tidak serta merta berhubungan dengan tekanan darah rendah. Saya dah nulis. Penanganan tergantung penyebabnya. Jika ternyata tidak ditemukan kelainan, cukup diberi obat untuk mengurangi atau menghilangkan vertigonya.
Memang ada referensi tentang excercise khusus.
Link silahkan lihat di sini
Semoga membantu.
cak gimana mengetahui diabetes secara dini, maksudnya apa mungkin dilakukan tes sendiri sebelum ke dokter?
Numpang kosultasi nih, dok!!!
Saya punya masalah daya tahan tubuh nih dok, contohnya seperti kalo bibir kegigit sedikit aja, seringnya jadi sariawan berminggu2, trs kena angin dari jendela mobil sebentar aja seringnya langsung masuk angin. Begitu juga dgn kulit dok, sering kena alergi dan jamur. Padahal saya udah berusaha mencoba pola hidup yg sehat. Makan yg sehat, istirahat yg cukup, Mandi 2x 1 hari, olahraga juga ga ketinggalan.
Cuma saya agak heran knapa kok saya merasa daya tahan tubuh saya tetep lemah. Padahal teman saya yg pola hidupnya (sory) sak enak dengkule, ya suka begadang, pcandu rokok berat, bahkan sometimes alkohol, makan ya asal enak dan kenyang, malah normal2 aja. Dia jarang masuk angin malam2 ga pake baju di ruang terbuka, juga kulitnya ga jamuran walau ga mandi berhari2.
Mohon solusinya, Dok!!!
Tengkyu sebelum dan sesudahnya . . .
Pak, apa aja faktor yg mempengaruhi banyak tidaknya hasil menstruasi? Kan ada tuh yg 2 hari deras lanjutnya cuma ‘sak iprit’, ada yg terus menerus slma 7 hari.
@ peyek,
Bisa asal punya alatnya, tinggal cucuk ujung jari pakai lancet, masukkan ke slot, 11 detik keluar angkanya. Periksa pakai digital tersebut biaya sekitar 15 ribu (sak batine, rahasia). Kalo di Puskesmas sekitar 12 ribu (digital lho). Kalo pakai test celup 2 ribu (hasilnya kualitatif). Di gresik mungkin lebih murah. Daripada beli alatnya sekitar 500 ribu.
Sebelum periksa, ada tanda awal Diabet:
1. Banyak minum (sehari bisa 4 liter), gampang haus (ngelak terus)
2. Mudah lapar
3. Banyak kencing (semalam bisa lebih 5 kali kencing dan banyak)
Lama-lama, Banyak minum, mudah haus, nafsu makan menurun dan berat badan turun.
Jika mengalami hal tersebut, cek kadar gula untuk memastikan. Jika normal berarti aman.
Kalo tanpa tanda di atas, rasanya gak perlu cek, kecuali ingin tahu doang.
Atau download ringkasan diabet di halaman download. Jika ada keluarga yg menderita diabet, enaknya beli alat sendiri. Minta diajari cara pakainya sekitar 5-10 menit wis pinter. hehehe
@ Rageel,
Makan yg sehat, istirahat yg cukup, Mandi 2x 1 hari, olahraga juga ga ketinggalan.
Sudah melakukan hal di atas, berarti dah bagus. Maaf, saya agak meragukan hal itu berkaitan dengan daya tahan tubuh. Kalo toh ada hubungannya, kemungkinan hubungan gak langsung. Contohnya, faktor kesibukan, faktor pekerjaan, faktor genetik atau faktor lain.
Ok, gini aja. Kita ulas secara singkat contoh keluhan di atas ya.
Mudah sariawan, yang ini kalo berulang dan lama sih kebanyakan dipicu oleh kecemasan. Misalnya punya tanggungan tugas, suasana lingkungan di tempat tinggal dll, yang gak nyaman, dan sejenisnya. Kalo mau, Siapkan tablet hisap atau obat oles albothyl. Sering saya temukan kasus tsb di praktek bukan pada orang yang daya tahannya rendah tapi pada orang yang sibuk (sibuk di rumah tangga, sibuk di tempat pendidikan, pekerjaan).
gampang “masuk angin”
Inipun bukan karena daya tahan lho. Cuman saya gak tahu yang dimaksud masuk angin tersebut, mual, kembung atau apa. Soalnya masuk angin kan istilah jawa yang bias. Ada yg mengeluh sakit kepala, disebut masuk angin, mengeluh pegal-pegal juga disebut masuk angin. badan terasa gak enak, disebut juga masuk angin.
Kalo dirasa mengganggu, bisa disiapkan obat sesuai keluhan (simptomatis). Biasanya gimana menanggulanginya ?
alergi dan jamur,
Inipun tidak serta merta karena kurangnya daya tahan tubuh.
Alergi, lebih banyak karena faktor genetik. Contoh manifestasinya (bentuk keluhan) bisa di kulit, bisa di hidung (mudah pilek, buntu, bersin). So masalahnya kepekaan or sensitif (beda dengan daya tahan). Penanggulangan tergantung bentuk keluhan. Misalnya kulit alergi dan gatal, bisa pakai anti alergi yang ringan, jika hanya sesaat lalu hilang sendiri, gak perlu obat.
Jamur, kebanyakan masalah kelembaban dan cuaca panas. dan ada juga faktor lain sesuai tulisan saya tentang jamur, bisa dibaca atau download. Setiap orang tidak sama reaksi tubuhnya terhadap lingkungan dan penyakit. Dan hal ini bukan semata-mata karena daya tahan tubuh, masih banyak faktor-faktor lainnya.
Semoga sedikit membantu. Jika dirasa masih kurang jelas, boleh diskusi lagi. Monggo π
@ Qeong Ungu,
Jika 2 hari deras lalu sak iprit selama 7 hari, masih batas normal.
Yang mempengaruhi deras tidaknya adalah keseimbangan 2 hormon utama pengendali menstruasi, yakni hormon estrogen dan progesteron.
Ringkasannya begini:
Saat proses ovulasi, yakni keluarnya sel telur dari indung telur (biasanya pertengahan siklus haid), estrogen merangsang penebalan dinding rahim disertai pembuluh darah. Jika tidak dibuahi 9tidak terjadi kehamilan), maka kadar estrogen menurun dan kadar progesteron meningkat. Nah, saat itulah penebalan dinding rahim luruh bersama sel telur yang tidak dibuahi berupa darah menstruasi.
Awalnya deras lantaran luruhnya penebalan dinding rahim disertai pembuluh darah kapiler. selanjutnya pembuluh darah kapiler di dinding rahim akan menutup secara bertahap, makanya keluarnya darah sak iprit.
Semoga membantu π
» ke atas
iiihh..pokoknya asik deh konsultasi disini. so quick, so serious, so focused.
Bapak suka coklat ga Pak? saya kalo makan coklat ko tekanan batin ya. Heuheuheu…
@ Qeong Ungu,
yeee, padahal saya suka telat jawab. Bisanya nyempatkan pagi habis subuh atau sebelum maghrib dan setelah tengah malam, itupun kalo gak ada gangguan listrik mati dan kegiatan lain.
Coklat ? Saya suka. Agak-agak nahan diri, soalnya berat badan bisa naik. Kenapa jadi tekanan batin, alergi ya
Ceritanya gini Pak. Sejak bpk membahas ttg nerosa cemas, saya coba cari akar masalahnya. Dulu keluarga saya keadaan ekonominya amat sangat sulit pangkat tiga. saya kenal Silver Queen umur 8 tahun, itupun harus bagi 2 sama ade, itupun ga boleh habis sekali makan, itupun sangat jarang. Nah udah gede gini, udah cr duit ndiri, beli sendiri, tetep rasanya tertekan. Ko mahal ya, gitu. Jadi kalo Chunky Bar ada 11 potong makannya harus 11 hari, itupun dikit dikit. Kalo saya ‘mbangkang’ dan makan lebih dari 1 potong sehari, langitan mulut langsung lecet lecet (psikologis) dan sakit gigi (organik). Trus kalo saya nda kasih ade (skrg ade’ saya 2) sy langsung sakit perut ga karuan.
Padahal kan pengen pak nyantai makan gaji sendiri, manjain diri sendiri. Tapi ya tetep aja hasilnya gitu. Tapi hanya berlaku sama coklat batang, kalau black forest, puding coklat atau kue kue dan susu coklat nda gitu kok.
What must i do utk ngatasinya? trus Kira2 yg lain punya pengalaman serupa nda ya.
Tambah lagi ya:
1. Ada yg bilang teh bisa mengganggu penyerapan zat besi, sehingga tidak disarankan diminum sembari makan makanan berat (nasi+lauk pauk), bener begitu Pak?
2. Jadi iklan antangin itu memanfaatkan sugesti masyarakat seantero Indonesia dong? Emangnya gimana kerjanya larutan sejenis itu sih kira kira Pak?
3. Bulu mata saya lentik, 45 derajat. (Emang dihitung, Qee? IYA! heuheuheu). Yg jd mslh, sering tiba tiba satu helai keputar 180 derajat, jadinya nusuk mata (sering sekali deh pak). Untuk ngembalikannya kan hrs pake tangan, di ongkel ongkel -tentunya hati2-. Nah sekarang mata saya sering kotor, ada lendir tipis keruh yg harus ‘digeret’ pake tangan biar cepet musnah. Biasanya saya lumeri dulu pake visin/insto (padahal kan buat obat iritasi ya?). Kalau kejadiannya dirumah masih mudah krna bisa cuci tangan dulu, lha kalo di jalan? Kan musti cepet diatasi, mata kecucuk biar cuma sehelai rambut tetep sakit π
Bener ga cara ini pak? trus definisi iritasi ringan (seperti tertera di label larutan sejenis) itu gimana?
@ Qee,
ya adakalanya pengalaman masa lalu (kecil) melekat di pikiran bawah sadar, walaupun sebenarnya disadari. Pernah sih nemukan kayak gitu. Beruntung masih bisa coklat yang lain, beda bentuknya aja kan…
Ngatasinya, pilih coklat bentuk lain, rasanya sama.
1. Soal coklat bersama makanan, nggak bener tuh. Kayak larangan makan “brutu” itu lho π
2. iyalah, namanya juga promosi. Harus paling hebat dong, … lainnya …wekz. hehehe
Cara kerjanya sama dengan minum wedang jahe, anget, kemringet dengan asumsi kalo yang anget-anget bisa ngilangin “masuk angin”
3. Bulu lentik mata yang muter lalu nyasar ke mata tersebut menimbulkan iritasi. Udah betul, pakai itu aja. Untuk jaga-jaga, sebaiknya usahakan bawa obat tetes tsb kemana aja.
» ke atas
dengan hormat,
perkenalkan, nama saya Herry, beberapa bulan ini saya mengalami (sakit / rasa tidak nyaman) pada perut / pinggang sebelah kiri dan betis kiri yang sering kesemutan atau bahkan kebas. Dan sejak Januari 2007, rasa tidak nyaman bertambah ke kepala sebelah kiri yg sering terasa seperti merinding. Saya sudah memeriksakan diri ber-kali2 ke beberapa internis di RS di Bekasi dan Jakarta namun tidak terlihat adanya gangguan serius dari hasil pemeriksaan darah / urin maupun rontgen dan USG bahkan BNO IVP ginjal minggu lalu (7-April 2007, hasilnya Normal2 saja). Beberapa dokter menyimpulkan saya menderita depresi, padahal menurut saya tidak (mosok wong gendheng ngaku nek gendhengβ¦. Kan gak lucu yo dok he he he). Dua bulan terakhir saya merasakan rasa kantuk yang sulit saya tahan di siang dan sore hari dan sepertinya hampir setiap saat saya mengantuk. Sebaliknya di malam hari saya seringkali susah tidur dan harus terbangun tanpa sebab. Kadang karena lengan dan badan terasa panas. Atau kadang kaki ber-gerak2 sendiri (serem rek!). Aliran darah di jari2 juga terasa sangat deras. Dan mudah sekali capek. Pekerjaan saya jadi sangat terganggu.
Pertanyaan saya tentu saja adalah sebenarnya saya ini sakit apa ya dok? Saya takut kalau ada penyakit yg serem2 dok (amit2) seperti kanker, tumor otak dsb. Kira2 bagaimana pendapat dokter?
Maturnuwun sanget nggih dokβ¦.
Salam,
Herry
http://rmunadji.multiply.com
@ R Munadji,
Melihat jenis dan hasil pemeriksaan, rasanya bukan penyakit serius pak. Kanker atau tumor akan nampak saat periksa USG dan IVP-BNO.
Keluhan pada kulit maupun otot, disebut neuritis atau neuralgia seperti keluhan nyeri, kesemutan atau rasa tidak nyaman di pinggang, betis atau bisa juga di kepala.
Sebenarnya dugaan depressi bisa dibenarkan, toh sepressi tidak identik dengan “gendheng”, or “sutris”. hehehe.
Ada beberapa tingkatan, kalo saya lebih suka menyebut nerosa yakni kecemasan terselubung, bisa karena punya tanggungan pekerjaan, beban kerja yang seolah biasa tapi secara tidak sadar makan banyak energi.
Hal terpenting adalah TIDAK ditemukan kelainan. Adapun keluhan nyeri seperti di atas bisa saja karena banyak sebab yang bukan karena penyakit. Misalnya biasa olah raga, lalu jarang, jadinya terasa loro kabeh.
Soal ngantukan, gak apa pak. Adakalanya, seseorang mengalami perubahan episode pola tidur. Jika malam melek, biasanya pagi dan siangnya ngantuk.
Semoga penjelasan ini sedikit membantu π
» ke atas
kok replyku gak masuk yo….?
maturnuwun sanget pak dokter
@ R Munadji,
Nuwunsewu, reply yang mana pak?
Ntar saya lihat di dashboard, siapa tahu nyangkut.
Nggih, sami-sami
cak..
konsultasi lagi..
migrainku ini lhoooo…
tiap hari kumat..
saking sakitnya sampe ga napsu makan + pgn muntah..
@ calonorangtenarsedunia,
Kalo boleh tahu, obat apa yang sudah diminum ?
Salam kenal cak..
Aku 29tahun,pernah nanya2 alergi aku & anak di amargiamargo. Trus skrg mau nanya sama Cakmoki. Tentang nyeri sendi yg berlangsung sudah 2-3minggu. Boleh ya Dok..Awalnya aku demam sampai 39,5C. Trus tulang2(atau sendi2 nih ya dok)sakit semua, nyeri di telapak kaki/ankle buat jalan sampe sempet dipapah, tanganku dan pahaku merah2 kayak campak(padahal dah kena campak jaman sma 10 tahun lalu). aku ke Rs satyanegara di sunter masuk ugd.Yg meriksa ga tau aku pastinya sakit apa,demam aja. Dikasih turun panas antibiotik dan obat buat pusingnya. Malamnya aku diborehi minyak+bawang&asem sama ibuku(masih ngetek di ibunda nih). Padahal aku benci bgt baunya, berhubung aku ga tahan mau cpt sembuh dr pusing demam aku mau. Panas menurun 2 hr kemudian, tp masih lemes,pusing,anget 38-37,5C. Aku balik lg ke rs minta test darah trombositku 146ribu,lekosit turun juga dikit. Masih normal kan.Eh merah2nya besoknya ada lagi lebih bnyk.aga jendol2 gradakan tipis. Ibuku ketularan juga nyeri2 sendi tulang dan merah2 gradakan kyk aku seluruh badan dan ..tapi ga sempet demam beliau..ke dokter sama aja dikasih obtnya tp ga jelas sakit apa.Flu aja kaytanya. Merah2nya apa ya cuma sehari ilang sehari ilang dan sakit tulangnya knp? Aku sempet ke internis jg, dibilang campak,disuruh test darah lagi liat db apa nggak.nggak malah trombosit&lekosit dah normal. Dikasih obat lagi..aku minum lagi..
Sekarang sudang ga demam,pusing atau gradakan merah2 tapi kakiku ga sembuh total.masih sakit.persis kayak keseleo. Makin lama makin nyeri, puncaknya 3hr lalu jd aga pincang buat jalan, krn yg kiri mantaff sakitnya kaya keseleo pdhl ga ngapa2in. Lalu ngerembet ke pundak leher kiri sakit linu kayak salah bantal. Eh skrg malah tgnku ikutan kaku,jari2nya juga.Nulis aga sakit&kaku.
FYI: aku dah reflexi 2X,trus ke sport massage-nya fontana yg punya susi susanti(yg pijit kan bersertifikat dan biasa mijit atlit keseleo&salah urat katanya), ga memfaan.. Terakhir td malam ke haji naim di cilandak yg terkenal dari jaman cabe rawit blum pedes..
komplit deh tinggal sinshe belum..tapi ni pagi aku bangun tidur masih sakit dibw jalan..
Masa aku masi muda(29 masi muda ga sih..hehe..) kena asam urat atau reumatik sih..Aku belum ke dokter lg, secara udah bolak balik ga jelas juga. Lagipula asumsi terkhirku krn perkiraanku keseleo ya ke tukang pijit,urut. Blum pernah nyoba fisioterapi..
Pertanyaanku dokter yg baik..
1.Kira2 aku sakit apa ya rematik asam urat
2.atau keseleo,blum sembuh nih udah ke haji naim yg kondang segala.
3.ada pantangan ga sehubungan dgn asam urat dan rematik tersebut dok kalo misal iya kemunkinan sakitku asam urat (belum ke lab nih br kepikiran skrg).
4. Obatnya apa ya dokter…
5. kalau keseleo apa harus fisioterapi, atau bis asembuh sendiri? yg bagus fisioterapi&dokternya jago dimana ya..rscm kali ga dok..
thx berat ya Dokter Moki…maaf nih kayak cerita bersambung.. panjang bgt….mumpung..
obat tidur,,
eh salah,,
obatnya ya cuma tidur,cak…
kadang minum neuralgin,,
tapi ga berani sering2 takut tergantung,,
halo cak dokter….
mabengi dadakno kumat maneh aku dok … perut sblh kiri nyeri/sakit, tangan keringetan….. diapakno iki enake cak….? mosok mesti nang dhukun yo…. :)…. tuuluuuung……
halo cak dokter….
mabengi dadakno kumat maneh aku dok … perut sblh kiri nyeri/sakit, tangan keringetan….. diapakno iki enake cak….? mosok mesti nang dhukun yo…. :)…. tuuluuuung……
tambah maneh dok, beberapa kali periksa lab, di urin ada blood positif. apa iki infeksi ya?
Maaf baru buka blog, kebetulan banyak acara, karenanya jawaban terlambat. Sekali lagi mohon maaf.
@ mamanya_mecca,
Wah udah lengkap usahanya ya π
Ada beberapa penyakit yang mirip dengan gejala di atas. Saya sependapat dengan internis, kemungkinan pertama: Campak, kemungkinan lain adalah sebagai berikut:
1. Demam Chikungunya, ditandai dengan panas, bintik merah dan nyeri otot, sendi, tulang dan lemas seperti tanpa daya terutama pada hari ke 2-3. Panas dalam beberapa hari turun, dan bintik merah berangsur akan hilang dengan sendirinya. Hanya saja rasa nyeri otot, sendi, tulang dapat berlangsung agak lama. TIDAK bahaya. Mengganggu sih jelas, nyeri je.
2. Dengue klasik (bukan DBD lho). Beda, kalo DBD selain gejala klinis, dibuktikan juga dengan pemeriksaan: trombosit kurang dari 100 ribu dan hematokrit naik lebih 20%. Sekali lagi beda. Inipun dalam beberapa hari sembuh.
3. Masih ada beberapa viral diseases (penyakit virus) sejenis gejala di atas yang rata-rata sembuh dlam 7-10 hari.
Nah sekarang menjawab pertanyaan terkait rasa nyeri yang tersisa.
1,2,3 dan 5: Nyeri urat TIDAK identik dengan asam urat. Saya sudah pernah membuat postingnya. Asam urat terjemahan dari Uric acid, sama dengan terjemahan folic acid menjadi asam folat, acetic acid=asam asetat, benzoic acid=asam benzoat.
Jadi sebenarnya, urat (terjemahan uric acid) bukan urat menurut pengertian kita. Jika asam urat meningkat diatas normal (pada wanita normalnya: 3-6 mg%) disebut hiperuresemia, obatnya allopurinol disesuaikan dengan kenaikan kadar asam urat dalam darah.
Yang dimaksud asam urat terkait sendi disebut Gouty arthritis, yakni rematik yang diikuti dengan menumpuknya asam urat pada salah satu sendi disertai pembengkakan di sendi tersebut. Angka kejadian Gouty Arthritis sekitar 6% dari semua penyakit rematik yang jenisnya ada ratusan.
Perlu diketahui, kadar asam urat yang tinggi (jauh di atas nilai normal), beresiko terbentuknya kristal batu di saluran kemih, BUKAN berhubungan dengan urat. Ini memang salah kaprah yang menasional.
Jadi, nyeri otot, sendi, tulang (atau pegal seluruh badan) tidak selalu berhubungan dengan asam urat. Kalaupun seseorang mengeluh pegal (nyeri) lalu kadar asam uratnya meningkat, itu hanya kebetulan belaka.
*tarik nafas* π
Menurut saya, rasa nyeri tersebut adalah gejala sisa dari penyakit sebelumnya (campak atau sejenisnya)
Tidak ada larangan apapun selama semuanya normal-normal saja.
4. Obat. Sekiranya tidak alergi, dapat dipilih beberapa obat pereda nyeri dan vitamin B sebagai berikut:
a. Golongan natrium diklofenat, misalnya: (bukan promosi) Klotaren 50 mg, Voltaren 50 mg (mahal), Voltadex 50 mg, Fenavel 50 mg (pilih salah satu saja). Diminum 3×1 sehari, sesudah makan. Maaf, tidak saya sertakan yang lebih kuat dari jenis ini.
2. Golongan Piroksikam, misalnya: feldene 10 mg, roxicam 10 mg, dll (pilih salah satu), diminum 2×1 sehari, sesudah makan.
3. Dan masih banyak lagi.
Salah satu dari golongan pereda nyeri di atas, dikombinasi dengan vit B agar tidak lemas, misalnya: Neurobion, Nerviton, Daneuron dan sejenisnya, diminum 1-3×1 bersamaan dengan salah satu obat pereda nyeri.
Maaf, jawabannya panjang juga, nggak capek mbacanya kan.
Semoga cepat sembuh π
@ calonorangtenarsedunia,
Sudah hampir betul. Kurang dikit aja. Kalo Migrain, obatnya selain pereda nyeri (misalnya neuralgin) dikombinasi dengan ergotamin coffein. Nggak bikin ketagihan koq, kan minumnya hanya kalau pas kambuh saja, lagian Neuralgin isinya antalgin dan vitamin B.
Jadi minum obatnya, neuralgin bersamaan dengan ergotamin coffein sesudah makan.
Menurut saya, jika sering migrain, perlu periksa gigi, mata, telinga. Siapa tahu penyebabnya dari sana (tidak selalu).
Semoga tidak migrain lagi ya
NB:
Telinga sudah diperiksa apa belum ?
@ herry,
Sakitnya seperti tempo hari itu atau sakit perut di kiri tembus pinggang ? Jika rasa sakitnya di dalam perut dan tembus ke pinggang, sementara bisa minum Buscopan Plus untuk meredakan rasa sakit. Selanjutnya tentu ke dokter untuk cek ulang. Untuk mendapatkan obat lebih lengkap.
Jika ada blood jenis eritrosit (sel darah merah) dalam urin, kemungkinan ada perlukaan di saluran kencing, bisa karena kristal atau sebab lain. Kemungkinan infeksi juga ada.
Jika blood jenis leukosit (sel darah putih) dalam urin melebihi 10 per lapangan pandang, kemungkinan besar Infeksi saluran kemih. Kalo ini yang terjadi sebaiknya test lanjutan yakni tes kepekaan mikro-organisme untuk menentukan antibiotika yang paling tepat.
Apapun jenis blood-nya, sementara bisa minum Buscopan Plus atau sejenisnya untuk meredakan rasa nyeri. (ngurangi nyeri yang sampai keringeten saking lorone)
Kalo boleh tahu, diagnosa penyakit dan obat apa saja yang sudah diberikan dokter ?
Moga segera sembuh π
» ke atas
telinganya blm diapa2in,cak..
jangan2 soal si telinga ini masih ada hubungannya sm migrain jg..
walaaahh….kok begitu ya..(T_T)
dulu pernah migrain terus jg kayak gn,,
periksa ke dokter gigi,,ga ada apa2..
periksa ke dokter mata,,ga ada apa2..
tp blm ke THT sih,,hehe47x..
makasih,cak..
Sugeng dalu Cak dokter Moko,
nuwunsewu kulo tambah nglamak bengi2 nge-post pertanyaan (lha yok opo, barusan kumat lagi). Lengan dan kaki saya kanan-kiri sampai belakang kepala berasa MERINDING, β¦. tambah suwe kok tambah nemen terus koyok2e peteng, tak pikir nek arep semaput. Sopo sing gak wedi cak (wong gak ketok setan kok merinding β¦.. ). Weteng wis gak dirasakno maneh. Nglamaknya adalah ngasih hasil LAB berikut ini. Nyuwun tulung sanget apakah ada kelainan ya dok. Hampir tiap 3 bulan sekali saya periksa lab. Dan hasilnya ya begini2 terus. Khusus utk asam urat, 7 adalah angka normal buat saya (lha biasane 8-9. He he he he he …. biasa tak akalin minum allopurinol/zyloric atau ngombe daun sidagori sing paling cespleng).
Oya lali dok, umurku sekarang 43 jalan (sopo sing takon…?).
HASIL PERIKSA LAB – 21/03/2007
PEMERIKSAAN HASIL NORMAL
———– —– ——————–
HEMATOLOGI
Hitung Jenis
– Eosinofil 0 1 β 3
– Batang 1 2 β 6
– Segmen 80 50 β 70
– Limposit 19 20 β 40
– Monosit 0 2 β 8
KIMIA KLINIK
Asam Urat darah 7,40 3,40 β 7,00
URINALISIS
SEDIMEN URINE
pH 6,0 7,0 Netral
Bilirubin -/ Neg NEGATIVE
Blood ++/POS2 NEGATIVE
Lekosit 2 β 3 1 β 6
Eritrosit 4 β 6 0 β 1
SEROLOGI
WIDAL
Typhi β o (+) 1/40 NEGATIVE
Suwun sanget yo cak atas tanggapan sampeyan.
Semoga sing mbales sing kuoso….. amin.
Wassalam,
Herry
Lha kok ngacak yo….?
Mangsudnya begini:
PEMERIKSAAN
ββββ ββ βββββββ
HEMATOLOGI
Hitung Jenis
– Eosinofil (Hasil) 0/ (Normal) 1 β 3
– Batang (Hasil) 1 / (Normal) 2 β 6 dst
– Segmen 80 / 50 β 70
– Limposit 19 / 20 β 40
– Monosit 0 / 2 β 8
KIMIA KLINIK
Asam Urat darah 7,40 / 3,40 β 7,00
URINALISIS
SEDIMEN URINE
pH 6,0 / 7,0 Netral
Bilirubin -/ / Neg NEGATIVE
Blood ++/ / POS2 NEGATIVE
Lekosit 2 β 3 / 1 β 6
Eritrosit 4 β 6 / 0 β 1
SEROLOGI
WIDAL
Typhi β o (+) 1/40 / (Normal) NEGATIVE
Maaf ya… di-ulang2 postnya.
@ calonorangtenarsedunia,
Mata dan Gigi normal semua, tinggal THT. Jika THT tidak ada kelainan, migrain cukup diberi obat untuk mengurangi sakitnya (simptomatis), seperti sebelumnya: Neuralgin dikombinasi dengan Ergotamin Coffein, diminum hanya saat kambuh.
Belum tentu ada masalah di telinga lho.
Ok trims tambahan infonya.
@ Herry,
Nggak apa pak, jangan sungkan. Lebih baik omong-omongan daripada diempet sendiri.
Trims info lab-nya.
Udah betul, jika Uric acid (asam urat) tinggi misalnya 8 mg% diunjuki allopurinol/zyloric yang 100 mg saja. kalau 7,4 masih nggak apa.
Pemeriksaan sedimen urine memang menunjukkan adanya darah, dilihat dari: Jumlah Eritrosit dan Blood. Lebih bagus jika Kimia Klinik dilengkapi pemeriksaan Fungsi ginjal (BUN dan serum kreatinin), nanggung hanya kurang 2 jenis (mungkin sudah ya). Lain-lain normal.
Berdasarkan hasil Lab, memang ada masalah di Saluran Kemih.
Berarti obatnya sama dengan kemarin: Buscopan Plus untuk mengurangi nyerinya.
Sedangkan obat tambahan lain saya aturi ke dokter terdekat dengan membawa copy lab untuk pemeriksaan fisik.
Mungkin akan ditambah Antibiotika dan antiseptik saluran kemih.
Jangan lupa minum minimal 2,5 liter perhari.
Umur 43 taksih remaja kliwat sekedik koq, hahaha
Saya tunggu khabar selanjutnya.
Mugi enggal saras. Amin
» ke atas
hah??!!!
kenapa pasiennya ramai sekali??!!
kalo aku ga dapet tempat gmn ini??!!
ah, tenang aja..
aku kan pasien tetap..
*ke meja daftar sambil nunjukkin member card*
@ calonorangtenarsedunia,
Jangan lupa mencicipi hidangan π
Suwun cak Dok….jangan bosan ya dikunjungi dgn berbagai pertanyaan. He he he he… saingan kok penyakit….! Tapi idenya boleh juga tuh! bikin membership sbg “pasien”…. cakmoki fansclub! wuih……keren !
halo, mo numpang tanya dong dok..
anak saya usia 4 bulan… saat ini BAB agak2 kurang lancar… sejauh ini saya kasih ASI dan 1 – 2x per hari susu formula…
Apakah ada pengaruh antara BAB yang kurang lancar dengan gonta ganti merk susu formula? Dan apa dampak lainnya dari gonta ganti merk susu selain BAB kurang lancar?
Mohon infonya.
Terima kasih
@ R Munadji,
Nggih, sami-sami pak.
Diskusi monggo, nggak bosen koq. Hanya kadang agak lambat, soalnya harus praktek untuk mbayar pulsa. hahaha
Fansclub mancing aja, asyiik
@ veronika,
Gonta-ganti susu formula tidak selalu mempunyai dampak terhadap BAB. Sayangnya kurang jelas, yang dimaksud bab kurang lancar. Apabila bab 2-3 hari sekali tetapi si bayi tidak mengejan kesakitan, nggak apa. Namun bila 3 hari atau lebih baru bab dan bayi sampai menangis, sebaiknya diberi obat pencahar.
Jika hendak ganti sebaiknya bertahap, misalnya minggu pertama: 75% susu lama dan 25% susu baru, minggu kedua: susu lama dan susu baru masing-masing 50%, minggu ketiga: 25% susu lama dan 75% susu baru, minggu keempat: full susu baru. Hal ini untuk antisipasi saja.
Semoga si kecil sehat
» ke atas
Cak, aku bantu tanggapi bu Veronika, ya.
@ Veronika:
Apakah sudah diberi makanan padat? Jika belum, apakah porsi minum susunya berkurang? Jika keduanya tidak, lanjut ke pertanyaan berikut.
Kurang lancar itu maksudnya sembelit (keras, harus mengejan ekstra karena feses padat sekali) atau frekuensinya lebih jarang daripada biasa(sebelum)nya?
Apakah susu formula baru-baru saja diberikan atau sejak lahir?
Susu formula memang difortifikasi dengan zat besi, dan beberapa gelintir anak mengalami sembelit akibat kandungan ini.
Jadi ya… ganti merek belum tentu solusi yang tepat.
Sebetulnya, bayi yang diberi ASI eksklusif wajar saja jika tidak BAB setiap hari. Nutrisi ASI dapat diserap nyaris sempurna oleh tubuh. Jika tidak ada sisa, tidak ada yang perlu dibuang.
Karena itu banyak bayi yang mendapat ASI eksklusif hanya BAB 2-7 hari sekali (anak saya bahkan pernah sampai 10 hari, dan fesesnya tetap normal).
Dan keadaan yang ibu alami mungkin juga ditentukan oleh porsi ASI terhadap susu formulanya.
Ganti-ganti merek bisa jadi masalah sendiri untuk pencernaannya, walau pada prinsipnya susu formula ya sama saja. Tapi suplementasinya kan beda-beda ya, dan mungkin sifat penyerapan nutrisinya juga beda. Ketika anak sudah mulai beradaptasi dengan A, diganti B. Adaptasi lagi. Belum tuntas, sudah ganti lagi.
Apakah ibu ada kesulitan untuk menyusui langsung secara penuh (eksklusif)?
*numpang blogging ya, cak :p *
@ Lita,
Maturnuwun tambahannya π *kipas-kipas*
cak sy mau tanya: kenapa ya mulut sy cepat sekali baunya,, sy pernah merogoh tenggorokan sy dengan jari, kemudian sy cium jari sy ya ampun.., klo sy perhatikan yg bermasalah ada di tenggorokan. ga tau deh klo menurut cak..,. cak gimana cara mengobatinya,, untuk berperang melawan bau mulut. thank ca
@ hardbond007,
Bau mulut bisa disebabkan beberapa penyebab, bisa karena gangguan di tenggorokan atau dari gigi (karang gigi, gigi berlubang). Faktor lain dapat juga menyebabkan bau mulut.
Untuk mengatasinya, berdasarkan kepada penyebabnya.
Ok, sementara dapat menggunakan:
1. Antiseptik kumur, misalnya: bethadin kumur dan sejenisnya
2. Antiseptik dan penyegar, misalnya: Oral-B dan sejenisnya.
Jika pernah menggunakan cara di atas tapi tidak berhasil, perlu dipertimbangkan untuk periksa gigi. siapa tahu ada karang gigi atau gigi berlubang.
Jika tidak ada masalah dengan gigi, menurut saya perlu periksa ke dokter THT.
Semoga masalah tersebut segera berlalu.
pak dokter, kira2 apa sih penyebab gigi berlebih? (kelebihan benih gigi)
nongol lagi aku cak,
saya periksa ke pengobatan alternatif (accupressure, bukan dukun lho ya), katanya saya ada masalah di pencernaan dan juga prostat….? Opo iya cak?
Kok tambah serem begini ya…. π
nambah, makanya di mulutku / lidah beberapa bulan ini rasane pahit terus… kayak orang kena tipes.
Kesemutan / merinding juga masih suka datang….
Suwun yo cak.
(Ganti jeneng cek gak ketok nek maruk…..)
@ koecing,
maaf mbak, soal per-untu-an, silahkan tanya mbak drg Evy SpBM. Beliau ahlinya.
Maksudnya gingsul ya, tambah manis dong. ehm *bercanda*
@ Herry,
Nuwun sewu, saya tidak mengerti blas ilmu akupuntur. hehehe
Koq malah medeni gitu
@ Bambang,
Saya kira Bambang siapa.
Mulut terasa pahit belum tentu tifus, hasil Lab (termasuk widal) TIDAK mendukung tifus. Pengaruh asam lambung juga bisa.
Kesemutan bisa disebabkan kurang lancarnya aliran darah, gangguan saraf tepi, atau kadar kolesterol yang tinggi (nggak ada hasil lab kolesterol ya)
Seperti tempo hari, jika kesemutan mengganggu, menurut saya perlu konsultasi ke dokter ahli Rehabilitasi medis.
Semoga membantu
Hmm… mau konsultasi nih dok, kali ini manggilnya dok aja saya sebagai pasien π
Sebelumnya maaf kalau mengganggu, mudah-mudahan tidak menyita waktu pa dok yach!
Begini dok, saya ini punya masalah dengan kepala. Misalnya ketika sedang asyik jalan sambil ngobrol, atau sedang duduk di depan komputer tiba-tiba kepala bagian belakang saya suka sakit mendadak. Jadi bukan migrain, bukan pusing atau senut2, tapi sakitnya itu seperti pukulan benda tumpul (halah… gimana menyampaikannya ya, saya belum pernah dipukul π ) ya pokoknya yang sakit kadang untuk mengangkat kepala saja sangat kesulitan, seperti berada di bawah tumpukan satu kwintal beras (majas dok!) dan saat kepala sakit, spontan kepala ini langsung panas kalau dipegang (bukan meriang ataupun demam dok!). kira-kira kenapa ya? trus selain rasa sakit itu seperti ada yang kram di kepala.
Tapi rasa sakit itu biasanya tidak lama, misalnya setengah jam setelah itu hilang kembali. Kalau sedang di rumah sih mending bisa rebahan tapi kalau sedang di jalan rasanya seperti melayang dok! Ini juga sambil ngetik muncul nih gejala akan sakit lagi.
Mohon sarannya dok, dan terima kasih sebelumnya…
Jangan bosen ya π
ikutan konsul cak, mumpung gak mbayar *halah*
sudah 3 hari saya mengalami gatal di sekujur tubuh: timbul, berwarna merah, dari bintik kecil melebar jadi selebar 1-2 telapak tangan, 6-10 jam kemudian hilang tapi sambil tumbuh lagi di tempat lain, begitu seterusnya.
setiap kali serangan, kira-kira 30-40% tubuh tertutup gatal itu. saya coba atasi sendiri dengan CTM, Polofar Plus, rebusan mahkotadewa, mandi air garam hangat, mandi air sirih hangat. kemarin saya ke dokter dekat rumah, dikasih Polamec 3×1, Carbidu 3×1, Lorantadin 1×1, salep Mytaderm. Tapi sudah 24 jam sepertinya belum ada perubahan, kecuali sesaat setelah minum Lorantadin (eh, apa Loratadin ya? lupa!) gatalnya –lumayan– hilang, tapi selang 4 jam muncul lagi….
dari segi makanan, kayaknya tidak ada yang memicu alergi. makanan rutin semua! cuman, beberapa jam sebelum munculnya gatal yang pertama, saya minum antilipemic tea-nya Tianshi (baru sekali ini, pengin nyoba), juga main ke kebun yang banyak ulatnya (dari pohon mindi). biasanya sih, biar kena ulat saya gak gatal sampe segitunya, paling juga gatal lokal yang segera hilang digosok minyak2 gosok pasaran. saya juga gak punya riwayat alergi.
jadi kenapa nih dok? jangan2 ada something wrong di dalam sono? plis deh yah…. thx banget. taktunggu banget, selak gatel nih!
@ xwoman,
hehehe, koq tiba-tiba jadi formil gini.
Sesuai gambaran di atas, kemungkinan “tension head ache”.
Postingan terkait ini sih sudah saya upload, jadwal munculnya hari Jum’at. Ada juga di halaman download seputar sakit kepala yang beraneka ragam.
Ok kita bahas disini aja deh.
Alangkah baiknya kalo ada tambahan keterangan, misalnya soal frekuensi munculnya masalah kepala (tiap hari, seminggu sekali, dst), obat yang biasa diminum dll.
Pertama:
Jika dalam setengah jam sakit kepala atau masalah kepala tersebut hilang dengan sendirinya, nggak perlu obat. Ini dengan asumsi timbulnya masalah kepala tersebut di tempat yang bisa untuk istirahat sejenak, rebahan atau sejenisnya.
Kedua:
Bila masalah kepala muncul di sembarang tempat, sebaiknya menyediakan obat pereda nyeri. Artinya obat pereda nyeri selalu ready dalam tas. Adapun jenis obat disesuaikan yang minim efek samping. Semua obat pereda nyeri sebaiknya diminum setelah makan. Namun demikian, obat bukan pilihan terbaik, mengingat penjelasan bahwa masalah kepala dapat hilang dengan sendirinya.
Selain itu, coba juga dengan pemijatan sendiri di bagian kepala belakang, siapa tahu cara ini bisa menguranginya.
Ketiga:
Jika frekuensi masalah kepala cukup sering, sebaiknya periksa ke dokter. Bisa jadi ada hubungan dengan gigi, mata, hidung, dll.
Saran ketiga ini saya harap tidak membuat risau. Tidak mesti ada hubungan dengan yang saya sebut itu.
Seandainya masalah kepala tersebut tidak berhubungan dengan penyakit apapun, kemungkinan lain adalah: tegang otot sekitar leher dan bahu, pengaruh terik matahari dan sejenisnya yang tidak terkait dengan gangguan fisik lainnya.
Kalau boleh tahu, apakah selain rebahan juga minum obat pereda nyeri?
Semoga penjelasan ini dapat membantu π
@ cewek gatel, *ternyata lagi gatel tenan*
Ya, kemungkinan besar alergi. Bisa saja dulunya tidak mengalami. Antigen yang tadinya tidak menimbulkan apa-apa, suatu saat dapat dianggap “musuh” sehingga tubuh kita membentuk antibodi. Nah, ikatan “antigen-antibodi kompleks” inilah yang memicu pengeluaran histamin sehingga kulit menjadi nyeplok-nyeplok merah sekujur tubuh.
Kondisi tersebut bisa sesaat bisa juga berlangsung berhari-hari. penyebabnya tidak selalu makanan, bisa dari serangga yang hancur menyatu dengan debu rumah, bahan tertentu, udara dingin ataupun panas dan sebagainya.
Obatnya sudah oke koq.
Polamec=antihitamin, Carbidu=deksametason, loratadin=antihistamin.
Antihistamin tidak perlu dobel, pilih salah satu: loratadin 1×1 diminum hingga gatal dan nyeploknya hilang (bisa beberapa hari lho).
Jika dalam 2-3 hari belum hilang, bolehlah dicampur dengan carbidu 3×1 sampai sembuh.
Atau bisa juga langsung minum kombinasi:
Loratadin 1×1 dan carbidu 3×1. (polamec nggak usah lagi)
Sebenarnya yang di atas Polofar plus sudah betul juga, isinya kombinasi Deksametason (sama dengan carbidu) dan Antihistamin (sama dg polamec).
Polofar plus diminum 3×1 sampai sembuh, tanpa CTM karena sudah ada antihistaminnya.
Sebagai gambaran, kalo ada pasien seperti itu di praktek, saya beri obat untuk seminggu. Jika sisa bisa disimpan dan diminum lagi kalau kambuh, sambil diinget-inget penyebab timbulnya alergi (kalo bisa)
Semoga segera sembuh dan tidak kukur-kukur lagi π
» ke atas
makasih cak, jadi “cuman” alergi ya? huh, legaa… soalnya otakku kadung ngeres je, jangan-jangan gangguan ginjal π¦
tapi bener nih, polamec-nya ga usah diminum? wah, seru dong garuk-garuknya! tadi aja khasiat loratadin cuma bertahan 4 jam (kata dokterku 12-24 jam), trus yang 20 jam ngapain aja? garuk-garuk terus? polamec emang gak sebagus loratadin efeknya, tapi lumayan bisa ngurangi luas area serangan (masih muncul tapi agak jarang dan gak terlalu lebar). saya minum 2×1 gantian sama loratadin (pas jadwalnya loratadin, polamec gak saya minum ~dokternya pesan boleh begitu). 4-5 jam setelah minum polamec serangannya seruuuu deh, gatal muncul di sekujur tubuh (kecuali wajah, syukurlah! hah, ternyata masih ada yang bisa disyukuri!), guatal, panas-kemranyas! tangan gak sempat diem deh, garuk sana-sini, hiiihhh!
wis tuwek kali ya, mulai alergian. ok, makasih cak.
Saya tidak bisa menyebutkan interval sakitnya dok, soalnya serangannya suka tiba-tiba, kadang 1 bulan sekali, kadang satu minggu sekali, kadang seminggu berturut2 sakit. Terus saya ini orang yang agak susah mengunjungi dokter soalnya kalo sakit takut divonis macem2 π
Terus jarang makan obat juga, kalau sudah terasa sakit dibiarkan hilang dengan sendirinya!
Beli obat sembarangan takut dok, saya ini orang yang banyak takutnya! Sakit kepala ini mulai terasanya sekitar 5 bulan kebelakang, yang sekali pernah sampai minta cuti kerja sehari karena tidak bisa apa-apa. Terus soal pemijatan kepala kalau sudah sakit tidak terasa apa-apa, jadi tidak berpengaruh!
matursuwun maneh cak Dokter. Sampeyan ini memang baek banget.
Suwun…suwun….
@ cewek gatel,
Tentu polamec boleh diminum asal tahan efek sampingnya. ngantuk π
Oke, jika masih gatel, cara yang dipakai tersebut (selang-seling) boleh juga. Kalo nggak betah gatelnya minta garukkan sama kangmas. hahaha
@ XWOMEN,
Seminggu 1-2 kali atau sebulan sih masih aman koq. Kebanyakan orang mengalami hal tersebut tanpa ada vonis menakutkan. Eh entah ya, tergantung dokternya sih.
Kalo seminggu berturut-turut, obat-obat ringan pereda nyeri boleh dipakai koq, misalnya: Panstop, Pyronal dan sejenisnya. Toh minumnya kan cuman kalo pas nggak betah sakitnya aja.
Bila tidak pernah alergi obat, 2 jenis obat tersebut bisa dipakai (diminum sesudah makan). Ini kalo setuju lho.
Moga nggak sakit kepala lagi π
@ Bambang alias HR,
Nggih pak, sami-sami. Mugi enggal saras π
» ke atas
cak sy tanya lgi; saran cay yg kemarin untuk ke THT sdh sy lakukan hari ini untuk diperiksakan, dokter bilang di tenggorokan sy tidak ada masalah dan gigi sy tidak ada yg berlubang/bermasalah,,”dokternya bilang salah makan x mas'”, masak selama 1th ini sy salah makan??,, bagaimana nih cak help me cak,, semoga setiap info dari cak ini bisa mendapatkan balasanNYA amin, salut buat cak.
@ hardbond007
gangguan maag (asam lambung) ‘kali?
(entah benar entah salah, moga-moga dapat balasan-Nya ah…)
@ hardbond007,
Kalo nggak ada masalah THT, bisa periksa ke dokter gigi (poliklinik gigi) untuk meyakinkan. Saya masih curiga kemungkinan ada masalah di situ, tanpa diketahui dokter THT. Kalo salah makan 1 tahun enggaklah π
Selain itu, kemungkinan lain masalah dari lambung seperti kata bu Titah.
Untuk pertimbangan, silahkan baca seputar bau mulut-masalah gigi (Halitosis) di blog mbak drg. Evy.
Semoga masalah tersebut segera berlalu.
» ke atas
cak moki, saya mau tanya, hasil pemeriksaan hapusan darah tepi saya menunjukkan adanya limposit plasma biru padahal saya tidak menderita demam berdarah. apakah ada kemungkinan saya terinfeksi virus TORCH ? (rencananya akan periksa TORCH), selain virus TORCH itu apakah ada kemungkinan terinfeksi virus yang lain?
@ Anak Sultan,
Pemeriksaan penunjang seperti Laboratorium dan sejenisnya, dilakukan untuk membantu menunjang Diagnosa bila pada pemeriksaan fisik dicurigai menderita penyakit tertentu berdasarkan keluhan.
Ini berarti pemeriksaan Lab hanya diperlukan jika ada keluhan dan setelah diperiksa masih meragukan. Untuk penyakit yang sudah jelas (berdasarkan keluhan, wawancara dan pemeriksaan fisik) tentu tidak perlu periksa Lab.
Jika berkenan, saya ingin penjelasan lebih jauh, apa keluhannya dan mengapa periksa limposit plasma biru (LPB)?
LPB (limposit plasma biru) dikatakan positif bila kadarnya 4%. Hal ini tidak selalu menggambarkan penyakit tertentu, kecuali ada keluhan yang mengarah ke penyakit tertentu.
Belasan tahun yang lalu, LPB dipakai alat bantu mendiagnosa Demam Berdarah. Kini tidak dipakai karena ada yang lebih spesifik yakni trombosit dan hematokrit. Selain itu, pemakaian limposit plasma biru untuk diagnosa DBD tidak tepat karena hasilnya positif pada hari ke 6-7. Sedangkan syok pada DBD terjadi hari ke 2-5. Terlambat kan ?
TORCH (Toxoplasma Other infection Rubella Cytomegalovirus and Herpesvirus) tidak perlu jika tidak ada keluhan apapun, kecuali untuk ibu hamil pada 3 bulan (trimester) pertama, jika dikhawatirkan ada infeksi Toxoplasma berdasarkan riwayat kehamilan sebelumnya.
Pemeriksaan TORCH selain harus ada indikasi juga diperlukan interpretasi logis. Misalnya hasilnya menunjukkan Ig-G positif bukan berarti sakit, malah sebaliknya, berarti punya kekebalan.
Sekali lagi, pemeriksaan Lab tidak perlu jika tidak ada indikasi. selain buang duit, bisa terjadi mis-interpretasi.
Maaf, pertanyaannya pendek namun memerlukan penjelasan agak panjang, inipun sudah saya ringkas.
Semoga membantu dan maaf jika penjelasan saya tidak memuaskan.
» ke atas
sebelumnya terima kasih atas jawaban cak moki yang cepat dan memuaskan. menjawab pertanyaan cak moki >> “Jika berkenan, saya ingin penjelasan lebih jauh, apa keluhannya dan mengapa periksa limposit plasma biru (LPB)?” >>> isteri saya bekerja di laboratorium sebagai analis, kemarin dia membuat HDT dari sampel darahnya sendiri, kemudian dibaca oleh dokter spesialis Patologi Klinik hasilnya menunjukkan ada LPB (kata dokter ditemukan 2), oleh dokter diminta periksa TORCH karena dirumah ada memelihara kucing.. mengenai keluhan penyakit tidak ada.. namun pada diffcount ditemukan 49% limposit dan banyak ditemukan eosinofil (dulu alergi ayam ras)..jadi kemarin mau nanya cak moki dulu sebelum keluar uang buat periksa TORCH hehehe…seandainya hamil tetapi TORCH positif bagaimana?
@ Anak Sultan,
O gitu tho. Jawaban yang ini lambat pak, soalnya habis asar ada rapat IDI, pulang mau maghrib trus praktek, maaf ya.
Sebagai analis, bagus istri bapak menyempatkan menganalisa.
Jika LPB lebih dari 4 per 100 barulah dikatakan positif.
Diffcount nggak apa, eosinaofil lebih dari normal sesuai aja dengan riwayat alergi. (saya juga alergi udang, hahaha)
seandainya hamil tetapi TORCH positif bagaimana?
Jika hasilnya: Ig-G positif, berarti tidak apa-apa, tidak perlu khawatir, sudah punya kekebalan or antibodi. Hal ini berlaku juga untuk Ig-M positif. Dan tentu tidak perlu obat.
Baiklah, saya akan membuka sedikit “wajah hitam” dunia medis.
Sudah bukan rahasia bahwa sebagian dokter merelakan dirinya menjadi semacam sales obat tertentu dengan berbagai bentuk “imbalan”.
Salah satu yang ramai diperdebatkan para dokter adalah satu produk obat terkait TORCH yang diberikan kepada pasien, padahal sebenarnya tidak perlu. Selain harganya mahal, obat tersebut (maaf tidak saya sebut nama obatnya) diragukan manfaatnya.
Menurut hemat saya, khalayak berhak tahu manfaat obat dan hubungannya dengan dugaan penyakit atau diskripsi hasil lab. Jangan sampai pasien dirugikan hanya karena kebenaran informasi yang (sengaja?) “dikaburkan”. Tentu saya tidak bertujuan berburuk sangka. Di jaman yang seolah “uang menjadi panglima”, boleh saja kita berhati-hati kan?
Bukan berarti pendapat saya pantas diikuti lho, sayapun bisa salah. Toh yang kita bahas tidak hanya teknis medis, melainkan berhubungan pula dengan runtutnya kaidah pemeriksaan dan layanan medis.
Saya gembira dapat berdiskusi seperti ini. Sungguh, saya mendapatkan begitu banyak pelajaran. Mungkin ini salah satu manfaat ngeblog ya.
Semoga bermanfaat π
» ke atas
wah terima kasih sekali buat cak moki, benar-benar membantu atas jawabannya. ibarat kata orang banjar, tahu informasi dari ‘tangan pertama’ (profesi asli – orang yang mempraktikkan sendiri) merupakan informasi yang paling afdol. tetap semangat ngeblog, tabungan pahala juga datang dari ilmu yang bermanfaat.
@ Anak Sultan,
Amin ya Robbal ‘Alamin.
Nggih pak, sama-sama π
» ke atas
ass…..
pak saya udah pilek sejak hampir 2 tahun sejak sma akhir kls 3..sekarang ditambah batuk2,sesak nafas(mengi) dan kadang2 disertai dahak,biasanya kumat saat udara dingin(disaat bangun tidur),berdebu..dan makanan yang berminyak…
Apa penyakit saya ini berbahaya…?
Apa dari keturunan soalnya ibu saya juga hampir sama seperti saya!
Apa karna saya kebanyakan naik sepeda motor saat sekolah dulu?
pengobatanya bagaimana..?
salam pak buat arif(temen sd saya)
@ upick,
Ass, wr, wb,
Berdasarkan gambaran di atas, kemungkinan adalah Asma dan Rhinitis Allergika (pilek, bersin, hidung buntu).
Bahaya tidaknya bergantung pada tingkat berat tidaknya dan ada tidaknya penyulit lain.
Apapun kondisinya, menurut saya yang penting punya persediaan obat di rumah, sehingga jika sewaktu-waktu kambuh mengi atau pilek, tidak harus berulangkali ke dokter. Penyakit tersebut bisa dikendalikan koq, maksudnya ya itu tadi, obat selalu ready.
Obat asma ada beberapa bentuk: inhaler (semprot), obat minum dll.
Apakah faktor keturunan ?, Ya, kebanyakan faktor keturunan walaupun bisa juga faktor aquired (didapat, bukan keturunan).
Angin, debu, asap, dingin adalah faktor-faktor pencetus timbulnya asma atau pilek alergi.
Berarti selama ini sudah tahu obat-obatnya kan ? Oya, kadang obat asma memiliki efek samping berdebar, lemas seperti tanpa daya.
Ngaturnya gampang koq, tinggal ngurangi dosisnya doang.
Ringkasan tentang Asma bisa didownload di halaman download.
Ok, ntar salamnya saya sampaikan.
Semoga penjelasan singkat ini bermanfaat π
Wass
» ke atas
Ass, dok saya mau nanya, apa stress itu bisa berpengaruh pada siklus menstruasi? Misalnya volume dan lamanya hari menstruasi jadi berubah dari biasanya. Terus, nyeri saat mentruasi itu batasannya sampai nyeri yang bagaimana, biar nyeri itu tidak masuk dalam kategori nyeri yang harus diwaspadai sebagai gejala suatu penyakit?
Satu lagi, kenapa ya dok klo’ saya terkena udara dingin perut saya suka ngerasain mules yang hebat seperti pingin ke belakang padahal sebenarnya g pingin ke belakang, kebanyakan sih terjadi klo’ kena dinginnya saat dini hari atau pagi hari.
Makkasih sebelumnya atas jawaban dokter.
@ neri,
Wa’alikum salam, wr, wb,
Betul, stres (psikis ataupun fisik) dapat menimbulkan gangguan menstruasi, baik lamanya maupun jumlah. Sudah ada postingan soal ini berjudul: Ketika Menstruasi Berkepanjangan.
Nyeri saat mens dan berulang perlu diwaspadai tanpa harus melihat intensitas nyerinya. Menurut saya, langkah terbaik adalah periksa ke dokter ahli kandungan. Jika hasil pemeriksaan fisik dan USG dinyatakan tidak ada kelainan, berarti tidak perlu khawatir. Biasanya diberi obat-obat untuk mengurangi keluhan.
Soal hubungan dingin dengan keluhan perut, sebaiknya periksa jika dirasa mengganggu.
Sepintas seperti salah satu gejala Dyspepsia (sakit maag). Ini sepintas lho, soalnya gejala dyspepsia banyak dan beragam, tidak sama setiap orang.
Adakalanya seseorang mengalami keluhan seperti di atas, biasanya sih nggak berhubungan dengan penyakit serius, mengingat munculnya keluhan hanya saat dingin saja.
Kalau boleh tahu, apakah sudah pernah periksa atau minum obat untuk mengurangi keluhan tersebut ?
Semoga penjelasan singkat ini bermanfaat
Wass
» ke atas
wah header baru ne?
Cak Dokter, saya punya teman yg mengeluhkan tentang kebiasaannya bermimpi melakukan hubungan intim sampai klimaks (kramas di pagi harinya). Jadi di dalam mimpinya dia sering ML dgn cewek yg bukan istrinya. Tidak tanggung2 dia sering ML dgn para seleb dunia macam angelina jolie, drew barrymore, dll. Dia sering pusing saat subuh2 musti kramas terus ditanya sama bininya : “…ngapain pa kramas pagi2 kan semalam kita gak ngapa2in…..?” Pusing jawabinnya.
Kenapa bisa begitu ya dok? Gejala / penyakit apa sih ini?
Maaf yg nanya bukan ybs, katanya dia malu…. (ntar pd ngiri minta resep bagaimana cara mimpi ML dgn seleb….)
Makasih dok….
(Oya ini blog saya migrasi ke blogger, habis yg multiply suka susah)
mangsudku blog yg ini cak….
suwun verymuch
Bambang alias Herry
@ Bambang alias HR,
wuaaaowww, hebat… itu teman masih pandangan hidup. kalo ditanya istrinya tentang kramas, dianjurkan menjawab bahwa rambutnya gatal, sumuk atau apalah yang penting tidak sampai si istri dulat-dulet sarung. Tapi kalo ketahuan nggak bakalan dimarahi, paling-paling malah dikasih sevis.
Nggak perlu khawatir, bukan penyakit, wong cuman mimpi. Mimpinya itu lho, koq ya bisa-bisanya milih seleb dunia, hahaha. Kalu memang berkenan boleh koq ngasih tahu resepnya π
Ok, link saya ganti aja ya, betul pak, saya jadi sulit komen di multiply.
» ke atas
Saya juga heran Cak kok bisa2nya….. π
@ Bambang alias Herry,
hehehe, asyik.
jenengku kok jadi keterusan Bambang yo cak…. π
ganti lagi ah… Joko
@ Joko alias Bambang alias Herry,
Monggo, sak kerso
Joko Umbaran, Jokondo-kondo atau seperti penyanyi: Jacko π
» ke atas
boleh nanya gak…. apakah Cak dokter percaya/tidak pengobatan alternatif…?
he he he he he…..
@ Joko,
Ilmu kedokteran membuka diri terhadap perkembangan ilmu pengobatan lain yang dapat dibuktikan secara ilmiah dan terukur. Tanpa itu rasanya sulit percaya.
Maaf pak, saya lebih suka do’a disertai ikhtiar yang jelas seperti pengobatan medis.
Untuk pengobatan alternatif saya tidak bisa komentar karena bukan bidang saya. Namun demikian saya tetap menghormati ilmu-ilmu lain.
Hahaha, jawabannya muter-muter ya
» ke atas
cak..aku sering banget ngerasa kleyengan..hmm apa yah bahasa indonesianya ..pokonya berasa melayang gitu..klo kata dokter itu karena kurang gula..jadi aku harus minum air gula tia hari..bener gak tuh cak? aku blum isi pulsa mo bales sms dokter ku itu heheh..jadi aku tanya cak moki aj π
@ chielicious,
Kalo boleh tahu berapa kadar gula darah (puasa ataupun sewaktu)?
Jika kadar gula kurang 90 mg% berarti betul. Tidak harus minum air gula sih, semua yang manis-manis dan karbohidrat mengandung gula. Bisa pilih yang enak enak koq, yang penting cukup kadar gula.
Penyebabnya banyak, selain rendahnya kadar gula bisa juga karena kelelahan, kurang tidur, terlalu lama duduk, lama di depan monitor kompi, dll.
Wuaaaa, gimana tuh pulsa sampai kehabisan … π
» ke atas
Wah aku kurang tau kadar gula darah ku cak..gak pernah periksa juga.. aku memang gak terlalu banyak konsumsi yang manis2 sieh.. jaga berat badan soale heheh.. klo macem pemanis buatan ato gula diet gitu bisa nambah kadar gula darah gak cak? kan kalorinya lebih sedikit dibanding gula beneran ..
*perasaan cakmoki pernah janji mo tulis thalassemia, tak ubek2 gak ketemu di mana janjinya –mo tak tagih*
begini cak, aku ada famili kena thalassemia major, sekarang gadis 13 th (klas 2 smp), tapi fisik dan psikisnya masih seperti anak umur 10 tahun, kurus dan pucat lagi.
waktu umur 7 tahun sempat transfusi darah tiap 2-3 bulan, tapi seorang dokter menganjurkan untuk berhenti saja (entah alasannya). sejak itu sampai sekarang anak tersebut tidak menjalani pengobatan apapun.
nah belakangan ini orang tuanya berpikir untuk melanjutkan pengobatan lagi. kira-kira pengobatan apa ya cak yang memungkinkan dan mampu dijangkau seorang pensiunan guru SD? sejauh mana ditanggung oleh askes? taktunggu jawabnya cak. matur nuwun sebelumnya ya.
@ Titah,
Aduhhh, belum nulis Bu, tergeser isu aktual, maaf ya π
Pengobatannya berkala, dari transfusi 3 bulan sekali, trus bisa diperpanjang intervalnya 6 bulan sekali jika hasilnya membaik, dan seterusnya.
Baiknya dilanjutkan, kendala utama biasanya terbentur masalah biaya. PNS mestinya semua ditanggung Askes, namun kita tahu sistem ansuransi kita bernuansa profit market. Tidak seperti Singapura yang menanggung pengobatan berapapun biayanya.
Saya punya seorang pasien umur 5 tahun yang saya temukan ketika dia masih berumur 1 tahun pas berobat ISPA. Pengobatan hanya bertahan 1 tahun, setelah itu karena terbentur masalah biaya, saya anjurkan berhenti dengan harapan ada recovery alamiah dari tubuhnya sendiri. Untuk transplantasi sumsum tulang jelas tidak mungkin mengingat biayanya mahal.
Saat ini, hanya saya anjurkan makan makanan gizi tinggi terutama karbohidrat, protein dan buah. Kini anak tersebut pencilakan, gesit, tapi sakit dikit langsung pucat.
Sepengetahuan saya, di RSUD Dr. Soetomo Sby askes ditanggung semuanya. Coba deh ditanyakan kesana.
» ke atas
@ Titah,
Ok, sudah ada artikelnya.
Silahkan download sekilas Thalassaemia di halaman download atau di sini.
Semoga bermanfaat.
» ke atas
@ chielicious,
Ok, bisa pakai itu kalo ada program diet.
Atau gula jagung misalnya tropicana, kadarnya gulanya rendah.
Kalo BB kurang 50 kg nggak usah diet terlalu ketat, ntar terbang terbawa angin π
» ke atas
maaf cak dokter, saya butuh bantuan anda (tentu saja dlm bidang kedokteran).
terimakasih sebelumnya saya ucapkan.
Tentang ayah saya, berumur sekitar 67 tahun-terlihat berpenampilan sehat-, menderita penyakit darah tinggi, orang yg cukup sibuk (keluar daerah/negri, terkadang saya lihat tdk berpola makan teratur) sering mengkomsumsi obat2-an dari dokter, (mungkin utk darah tingginya) dan sering tidur larut malam, terkadang ngemil makanan apa saja diwaktu terlambat tidur tsb. kakek saya, ( Ayah dari ayah saya tsb) menderita kelumpuhan dan kematiannya melalui penyakit darah tinggi tsb.
kemarin pagi, ayah saya tsb dikabarkan (melalui tlp kepada saya) menderita stroke (ringan/berat?). pagi2 tsb ayah saya susah bangun, menyeret kakinya, dan sukar berbicara.
(di ensikl. bhs. ind. cuma tdp sedikit ttg itu) kata di dokter di daerah saya, masih ada kemungkinan sembuh. jika dalam 2 hari ini tdk menunjukan perkembangan yg membaik, maka ayah saya itu harus dirawat. dia dilarang mengkomsumsi makanan spt misalnya kacang2-an.
yg ingin saya ketahui dari cak dokter adalah semua hal ttg stroke dan hubungannya (jika ada) dgn kebiasaan ayah saya diatas.
apakah stroke itu, penyebabnya, penyembuhannya, larangan makannya, apapun yg cak dokter tulis, akan sangat berguna bagi saya. (maaf cak, disaat panik spt ini, kadang2 otak saya buntu sama sekali, apalagi utk bidang kedokteran, yg saya buta sama sekali ttg pengetahuannya). terima kasih sekali buat jawaban dan tanggapan dari cak dokter.
dok,
saya suka membunyikan tulang belulang tubuh. mulai dari jari2 tangan, kaki, leher tulang belakang dan pinggang. rasanya enak aja, apalagi sehabis melakukan meeting/tanpa aktifitas fisik. apakah itu berbahaya? mungkin untuk leher resiko buat syaraf, klo yg lain bagaimana?
thanx anyway… π
@ telmark,
Maaf Pak, terlambat menjawab karena tadi jam 11 sampai sore membimbing mhs kedokteran latihan ketrampilan teknis medis.
Menilik dari keterangan di atas, nampaknya timbulnya stroke berhubungan dengan kebiasaan ayahanda, yakni kurang istirahat (sering bepergian dan kurang tidur), pola makan yang tidak terkontrol (kebiasaan ngemil “apa saja”), disamping itu ada kemungkinan faktor genetik (kakek yang juga terkena stroke)
Saya sependapat dengan dokter yang merawat ayahanda di daerah bapak, tahap awal adalah rawat jalan dan dianjurkan rawat inap jika dalam 2×24 jam belum ada perbaikan. Hal ini didasarkan atas pertimbangan gejalanya, yaitu timbulnya stroke (ditandai dengan salah satu anggota tubuh yang melemah dan sulit bicara atau pelo) saat bangun pagi dan tanda klinis yang mungkin belum berat. Biasanya stoke jenis ini adalah jenis trombus sumbatan pembuluh darah di otak oleh bekuan darah karena tekanan darah tinggi yang tidak terkontrol.
Jenis stroke yang paling ringan disebut TIA ( transient ischemic accident), diharapkan pulih dalam 1-2 hari setelah diberikan obat. Sedangkan jenis yang berat adalah stroke karena bleeding akibat dari pecahnya pembuluh darah otak yang ditandai dengan kehilangan kesadaran (tidak sadar) dan kelumpuhan separo tubuh.
Semua jenis tersebut masih bisa diatasi, namun lamanya perawatan dan jenis tindakan medisnya berbeda, sepanjang belum terlambat.
SEKILAS STROKE,
Pengertian:
Stroke adalah kelemahan atau kelumpuhan separo badan (mulai kepala hingga ujung kaki) karena gangguan saraf motorik (saraf penggerak) sebagai akibat dari penekanan saraf di otak oleh trombus (bekuan darah) atau bleeding (perdarahan karena pecahnya pembuluh darah otak).
Penyebab:
Penyebab timbulnya stroke adalah Hipertensi yang tidak terkontrol. Kondisi ini mengakibatkan terjadinya trombus (bekuan darah) atau bleeding.
Trombus terjadi karena benturan sel-sel darah karena tingginya aliran darah sebagai akibat dari tekanan darah yang tinggi.
Sedangkan bleeding terjadi karena pecahnya pembuluh darah otak akibat tekanan darah tinggi sehingga pembuluh darah tidak mampu mempertahankan elastisitasnya.
Dokter yang merawat ayahanda nampaknya menggolongkan jenis trombus berdasarkan pemeriksaan dan gejala saat diperiksa. Jenis ini biasanya lebih mudah perawatannya dan ada kemungkinan sembuh seperti semula.
Penanganan,
Walaupun soal penanganan merupakan tanggung jawab dokter, tak ada salahnya pak telmark mengetahui untuk membantu pemulihan dan mencegah terulangnya serangan stroke.
Yang paling penting adalah:
Pertama:
Minum obat secara teratur sesuai anjuran dokter yang merawat, baik menyangkut jenis obat maupun dosisnya.
Kedua:
Mengendalikan tekanan darah, artinya ayahanda harus rajin kontrol sampai tekanan darah dapat diturunkan menjadi di bawah 160 atau dibawah 140. Sebaiknya untuk tahap awal kontrol seminggu sekali, kemudian 2 minggu sekali dan 1 bulan sekali jika tekanan darah sudah stabil. Jika sudah membaik, biasanya kontrol cukup 3-6 bulan sekali. Yang penting tetap kontrol agar tekanan darah selalu terpantau.
Ketiga:
Anjuran dan menghindari faktor-faktor pencetus yang mempengaruhi kenaikan tekanan darah, antara lain:
a). Berhenti merokok jika sebelumnya merokok.
b). Merubah pola hidup terutama yang dapat menimbulkan stress, misalnya: cukup istirahat, mengurangi bepergian jauh, hidup santai, dll.
c). Mengendalikan berat badan, usahakan tidak kelebihan berat badan.
d). Membatasi lonsumsi lemak dan garam sesuai anjuran dokter, misalnya: kacang, coklat, daging kambing, jeroan, kopi dan sejenisnya.
e). olah raga teratur sesuai kemampuan (usia 67 tahun cukup jalan-jalan ringan agar metabolisme terpelihara).
f). Monitor tekanan darah dengan kontrol secara teratur.
Yang tak kalah penting adalah semangat untuk sembuh dan support dari keluarga. Selain itu, tentu do’a sesuai agama dan keyakinan masing-masing.
Sebagai gambaran, saya punya pasien pasca stroke usia sekitar 65 tahun yang pernah dirawat di RS selama 1 bulan, saat ini beliau masih rajin kontrol sebulan sekali dan sudah bisa naik sepeda motor sendiri. Padahal sebelumnya pasien tersebut harus dipapah pakai tongkat. Nampaknya semangat dan support memang sangat berperan terhadap pemulihan stroke.
Demikian penjelasan singkat seputar stroke, mudah-mudahan bermanfaat.
Teriring do’a, semoga ayahanda segera sembuh dan pulih seperti sediakala.
@ passya,
Ok, tidak apa-apa pak, dan tidak berbahaya.
Sesungguhnya yang berbunyi “krek-krek” bukan tulang, melainkan tendon (pangkal otot berwarna putih mengkilap yang keras disetiap sendi) yang mengalami ketegangan pada saat tertentu, misalnya: duduk lama (meeting dll), sehabis aktifitas, setelah perjalanan jauh dan lain-lain.
Mengingat yang berbunyi adalah tendon (pangkal otot) yang tegang, maka tidak ada resiko dan tidak merusak saraf.
Andaipun menggerakkan leher atau punggung setiap hari sampai bunyi tidak ada masalah.
Semoga bermanfaat dan selamat beraktifitas π
» ke atas
duh terima kasih banyak cak dokter. tulisan anda berarti buat saya, sekali lagi terima kasih banyak. salam buat keluarga anda.
@ telmark,
Sama-sama Pak
dok, mau nanya nih, gimana caranya menjadi orang kaya ….? terima kasih ya atas jawabannya.
Salam,
Wijo….
Cak, ojok nesu ya tak godain gini….biar tambah sehat iyo yoh?
……. Untuk pengobatan alternatif saya tidak bisa komentar karena bukan bidang saya. Namun demikian saya tetap menghormati ilmu-ilmu lain.Hahaha, jawabannya muter-muter ya
Mohon maaf Cak atas pertanyaan yg tidak senonoh ini ya. Maturnuwun…..
aaaggghhh….
loadingnya lama betul…
pindah ah…
@ Wijo alias Bambang,
Nah ini pertanyaan yang sulit dijawab, soalnya saya bukan pengusaha.
Enggaklah, gak nesu, saya seneng guyonan koq π
@ Joko,
Bagi saya nggak ada yang tidak senonoh, saya hanya tidak tega menjawab kurang setuju, hehehe
@ Hana,
Maaf Han, kemarin listrik padam seharian. Pas waktunya buka koneksi loadingnya lama juga. Harap maklum tempat kami belum pakai kabel optik, ndeso. hahaha
» ke atas
Sumpah saya salut sama sampeyan cak, ternyata sampeyan ini bener2 baik hati dan tidak sombong. Jagoan lagi pula pintar….. halah iki lak catatan si Boy! Mangsudku, sampeyan ini benar2 bisa menghibur para pembaca….. Semoga selalu diberkati sama sing moho kuoso….amin….amin…..!
Eh, apa sudah baca post-ku yg ini http://ermunazi.blogspot.com/2007/05/perspektif-tukul-arwana-sebuah-metode.html apa komentar sampeyan dok (mengenai serotonin)…
tengkyu somat,
Wijo alias Bambang alias Joko alias Herry….
cak, boleh japri ndak cak??
Rada privat nihh
π makasih sebelumnya
@ Kucing Malu-malu,
Boleh , via email:
cakmoki2006@yahoo.com
monggo silahkan π
@ Wijo alias Bambang alias Joko alias Herry,
wuih, dipuji, bisa melar kepala saya pak π
Amin moga do’anya dikabulkan, begitu pula sebaliknya.
Ntar malem saya sambangi pak
Mengenai seretonin udah oke tuh bahasan di postingan “Tukul”, sip.
» ke atas
nuwunsewu…ingkang melar apanya Cak? Wah tibake boleh japri juga toh….! Mau dong……!
Tks ya Cak udah mampir ke blog-ku….!
Apa kemarin seminggu kundur Sby cak?
@ Joko,
hahaha, kepala paling atas.
Nggih boleh, udah pernah juga kan?
Nggak ke Sby koq, bulan lalu sudah kesana. Kalo keseringan dompetnya bolong π
Cak Dokter,
Saya mempunyai teman, usia 44 th ibu dua orang anak yang juga cukup sibuk. Saat ini hasil pemeriksaan dokter tensi 200/120. Obat yang sudah dikonsumsi Neurobion 5000, Ryzen. Saat ini yang dirasakan, persendian bagian kiri ngilu, kepala sedikit puyeng, kering pada wajah (nglodoki .. gitu..), mata berasa berat. Setiap pagi kepala berasa panas, membaik dengan diguyur air. Kenapa ya Dok? apakah semua keluhan yang dialami merupakan akibat dari tensi yang tinggi. Trus, mau tanya juga Dok. Kandungan Garam yang diperbolehkan untuk dikonsumsi perhari berapa ya Dok ?
Maturnuwun sanget Dok
iki menungso tah uler mbakyu…? Kok athik ngglodhok-i segala….? He he he he…nuwun sewu Cak dokter, sepertinya ibu yg satu ini saya kenal deh….!
gara2 kepala yg melar kok terus dompet yg bolong…..
@ Juli,
Ya, bisa jadi begitu.
Obatnya cuman dua ya, koq nggak ada antihipertensinya?
Neurobion isinya vit B1,B6,B12 sedangkan Ryzen adalah anti alergi.
Maaf, menurut saya temen ibu sebaiknya minum obat antihipertensi hingga tensi turun secara bertahap.
Kandungan garam yg diperkenankan tidak lebih dari 20 gram sehari.
Moga bermanfaat π
@ Joko,
iya, dompet bolong kalo terlalu sering ke Surabaya, kecuali kalo naik pesawatnya gratis, hehehe
Pagi Cak Dokter,
Iya bener ada yang ketinggalan , Lodoz, Amdixal’s, Pletaal 50mg dan Methycobal. Catatan Hematologinya :
Hemoglobin 13.3 g/dl
Leukosit 6700
Laju endap darah 20 mm/60′
Catatan Kimia Darahnya masih dibawah nilai rujukan.
obat anti hipertensi yang mana Dok? Antisipasi agar ginjalnya gak keserang bagaimana ya Dok?
Maturnuwun again
@ Juli,
Trims tambahan infonya.
Lodoz adalah obat antihipertensi.
Amdixal adalah obat untuk melindungi jantung.
Pletaal adalah obat untuk mencegah pembekuan darah (antikoagulan) supaya tidak terjadi stroke. Selain itu juga berfungsi untuk mencegah bekuan darah di pembuluh darah jantung.
Methycobal adalah vitamin B12 aktif untuk memelihara persarafan.
Pada dasarnya 3 jenis obat pertama (Lodoz, Amdixal, Pletaal) merupakan satu kesatuan yg saling bersinergi menanggulangi hipertensi sekaligus mencegah penyulitnya. Tiga jenis obat tersebut seyogyanya diminum terus sesuai anjuran dokter yg merawat.
Sedangkan untuk melidungi ginjal tidak ada obat yg spesifik, namun secara otomatis ginjal akan terlindungi jika tekanan darah dapat dikendalikan sampai mendekati normal atau sampai normal.
Jika kimia darah normal, berarti kemungkinan besar fungsi ginjalnya bagus, ditandai dengan nilai lab BUN dan serum creatinin yg normal.
Melihat tekanan darahnya yg tinggi, diperlukan kesabaran, keteraturan minum obat, keteraturan kontrol dan telaten serta do’a.
Salam untuk teman yg sakit, semoga segera sehat kembali π
» ke atas
nuwunsewu dok, saya barusan baca tentang rumah kemalingan di samarinda pos tgl 19 Mei , ada nama panjenengan apakah benar….?
@ Joko,
Saya nggak langganan Samarinda Post. Nggak tuh, nggak ada kabar kemalingan di daerah kami. Kemalingan apa sih?
Maturnuwun buanget Dok. Maturnuwun juga buat pak Joko yang HR dari blog beliau saya nemu blognya CakMoki π
Alhamdulillah puji Tuhan kalau panjenengan tidak kenapa2. Saya cuma ikut prihatin aja kalu benar. Ada buku2 tabungan segala atas nama yg mirip. Maaf ya jadi ikut ceritain. Sekali lagi cuma kaget saya. Saya juga baca nama panjenengan di kolom harian di sana…. wah konsultasi di mana2 si Boss ini….. God bless you. Amin.
@ Juli,
Sama-sama Bu.
@ Joko,
Hehehe, banyak nama mirip saya ya ? Pasaran kali π
Trims do’anya pak, demikian pula sebaliknya. Amin
Pak Dokter yang baik, saya mau tanya tentang halitosis yang saya derita. Kata dokter gigi saya, halitosis saya ini penyebabnya bukan dari gigi. Terus saya ke dokter tht. Tapi disana, belum apa2 sudah dikasi antibiotik dan penjelasannya tidak memadai. Jadi saya mesti gimana lagi?
Hal-hal yang saya rasakan adalah:
1. sering sekali sariawan
2. lidah berkurang indera perasanya
2. selalu ada cairan seperti dahak, walaupun saya tidak batuk
3. mulut sering terasa agak pahit, kalau dalam bbrp jam tidak makan permen atau makanan apapun
4. rasa segar di mulut setelah sikat gigi dan kumur2 hanya bertahan dalam hitungan detik
Bagaimana jalan keluarnya dok? Kemana saya mesti berobat dan pertanyaan apa yang sebaiknya saya ajukan ke dokter supaya mendapat informasi yang jelas tentang penyakit saya ini.
Terimakasih. Wassalam. Forza Milan juga deh.
@ Anton,
Pertama, saya ikut simpati dengan apa yang bapak derita. Salah satu kemungkinan adalah faktor gigi, walaupun dokter gigi yg bapak kunjungi mengatakan tidak masalah, selain itu tentu faktor lain, misalnya masalah THT (misalnya *sariawan* seperti yg disebutkan).
Semuanya perlu second opinion jika kurang puas terhadap penjelasan yg telah diberikan. Untuk masalah gigi, ada baiknya bertanya kepada salah seorang teman, ibu Evy. Beliau membahasnya. Silahkan bertanya di blog beliau.
Kedua, jika memang tidak ada masalah bidang gigi, kemungkinan besar halitosis tersebut berhubungan dengan sariawan, langsung maupun tidak langsung. Sariawan yg berulang kebanyakan karena faktor psikis, misalnya: pekerjaan yg tak terasa membebani, suasana kantor yg tidak menyenangkan, atau faktor psikis lainnya. Sariawan tersebut bisa saja menimbulkan infeksi sekunder yg menimbulkan peradangan lokal sehingga mengeluarkan dahak (atau cairan kental) di tenggorokan. Infeksi sekunder bisa karena jamur, kuman atau virus.
Inilah mungkin salah satu (dugaan saya) pemicu halitosis, disamping sebab lainnya, setelah diperiksa tentunya.
Untuk sementara, dapat menggunakan obat kumur, misalnya: bethadin kumur atau sejenisnya.
Sekali lagi, sebaiknya periksa ke dokter gigi dan ahli THT lain sebagai second opinion. Oya, jangan segan bertanya kepada dokter atau dokter gigi. Mereka nggak nggigit koq π
Demikian penjelasan singkat ini, moga masalah tersebut segera berlalu π
» ke atas
Waktunya konsultasi
Nanya Dok, apa benar rajin makan bawang merah bisa mempercepat kesembuhan luka dikulit?
Apa benar kebanyakan makan bawang putih bikin badan jadi bau???
Pak, Gimana caranya Menghilangkan bekas Bopeng Karena Varicella.
Cak Moki Kenapa Ya Ko’ saya jomblo terus padahal saya udah kerja pak, apa saya kurang pede ama lawan jenis atau saya kurang pede ya…….
mohon saran
Cak Moki gimana nich… caranya menghilangkan tahi lalat diseluruh tubuh
@ Fourtynine,
Mas Farid,
1. Makan bawang merah TIDAK mempercepat penyembuhan penyakit kulit. Penyakit kulit jenisnya ada ribuan, kalau toh ada penelitian ilmiah soal itu, bisa jadi untuk satu jenis penyakit. Namun mohon maaf, saya belum pernah menemukan hubungan makan bawang merah dengan penyakit kulit.
2. Makan bawang putih. Ya, adakalanya seseorang yang makan bawang putih mengeluarkan aroma (bau) sebagai akibat hasil metabolisme (pengolahan dalam sistem pencernaan), misalnya aseton dan beberapa bahan kimia lainnya.
Semoga membantu π
@ Uchen,
Duh Chen, maaf “situs” keisi url Blog saya tuh, gak usah diisi deh, atau ntar saya hapus aja ya…
Bekas varisela, kasih:Madecassol salep, oleskan 2 kali sehari sehabis mandi.
@ ferro,
Ini roni & Uchen ya…
Gak usah repotlah, banyak tuh gadis manis di sekitar Pelabuhan Baru dan Pelabuhan Lama, hehehe
Eh tiap hari minggu kan ada mahasiswi fk di situ, berani? π
» ke atas
Cak, bagian tubuh saya (lengan, paha, pipi) bengkak tanpa alasan yang jelas. Kenapa yah ..?
atau mungkin kejedot secara ga sadar yah π
@ leeloos,
iya, bisa karena kebentur gak sengaja, kemudian terjadi pembengkakan di daerah tersebut. Selain itu bisa juga tanpa sebab apapun tiba-tiba timbul bengkak, terutama di daerah kaki dan paha. Ini karena faktor kelelahan atau habis dari perjalanan atau kerja seharian.
Nggak papa koq, ntar bisa hilang sendiri.
Btw, di pipi bisa bengkak habis kebentur apaan tuh π
Makasih atas infonya Cak.
Fourtynine,
Sama-sama Bos π
» ke atas
: dear doc..
aku dulu kurus dan sekarang berat badan kok meningkat tajam terus. kebetulan aku juga punya masalah buang air besar yang ga teratur. malah dulu aku pernah sampe 5 hari ga buang air besar dan kalo buang air besar pasti berwarna coklat tua dan keras. karena itu aku mengkonsumsi merit agar buang air lancar. yang aku mau tanyain:
1. kalo mengkonsumsi merit setiap hari berbahaya ga sih? karna untuk setiap kali minum itu tiga butir. tapi sepertinya sih merit itu pil jamu karna baunya bau jamu. dan kadang2 kalo saya menghentikan minum merit, buang air saya ga lancar lg. sebenernya merit itu keras ga sih dok buat lambung dan usus? karena kadang2 bikin aku jadi mencret. tapi mencretnya ga berkepanjangan hanya setelah aku mengkonsumsi merit. aku takutnya bahaya kalo aku konsumsi setia
2.saran anda agar buang air lancar gimana ya? aku juga udah makan buah dan sayur tapi tetep aja mandek.
3. banyak yang bilang katanya kalo makan nanas itu ga bagus buat cewe ya? kenapa ya dok? padahal aku suka buah nanas.
thanks sebelumnya ya dok
@ Ira,
dear Ira,
Maaf, saya tidak tahu kandungan “merit”, mungkin isinya “pencahar”.
Untuk memperlancar buang air besar bisa pakai sayur berserat tinggi, misalnya: kangkung, sawi, daun ketela rambat dan sejenisnya.
Atau pakai obat pencahar, misalnya dulcolax.
Kalo mau nurunkan berat badan, cukup ngurangi karbohidrat, camilan dan olah raga teratur.
Yang paling penting, jika diet kesehatan tetap terjaga.
Moga dietnya sukses ya π
Dok saya mau tanya tp sebelumnya cerita sedikit.
saya pernah menderita tbc tulang belakang tepatnya pada lumbal 8-9. pengobatan yang saya lakukan dengan meminum obat tbc selama kurang lebih 1 tahun. saya tidak melakukan operasi karena waktu itu dokter juga bilang bahwa operasi itu opsi terakhir. dan akhirnya saya sembuh dan bisa berjalan kembali (sebelumnya saya sempat tidak bisa jalan kira2 1,5 tahun).
sekarang yang menjadi pikiran saya dan terkadang sangat mengganggu yaitu adanya rasa nyeri seperti nut2an (atau seperti kalau ada luka yang bernanah) pada tulang belakang yang pernah kena tbc tersebut.
saya beberapa kali periksa ke ortopedi dan dia berkata itu gk apa2 ketika saya serahkan hasil ronsen dari tulang belakang saya. saya juga sering periksa LED tp hasil dari LED saya selalu ada di range normal yaitu dari range 0-10 saya punya nilai 8.
pertanyaan saya :
1. Apakah dengan pemeriksaan LED bisa diketahui bahwa infeksi tbc akan terulang kembali.
2. Apakah mungkin orang yang sudah sembuh dari tbc tulang belakang terus akan terjangkit kembali.
sebelumnya saya ucapkan terimakasih.
maaf kalau tulisan saya panjang sekali
hormat saya,
nasori
@ nasori,
Dear nasori,
1. Pemeriksaan TBC tulang belakang tidak cukup dengan LED. selain pemeriksaan fisik, lab, juga diperlukan Rontgen untuk melihat ada tidaknya infeksi ulangan.
2. Bisa, jika ketularan atau ada infeksi primer di paru yang menyebar ke tulang belakang. Kalo tidak ada sumbernya, gak akan kambuh.
Menurut saya, sebaiknya kontrol ke dokter paru jika ada keluhan di tulang belakang. Bisa jadi rasa nyeri hanya karena gejala sisa.
Moga bermanfaat
» ke atas
dok, mo nanya lagi boleh kan? *maksa*
saya dah 3 minggu ini pilek ga sembuh2. Dah diobatin macem2 tapi ga mempan, apa harus minum antibiotik ya?
maturnuwun π
@ Tyas,
boleh, boleh
Pilek gak sembuh-sembuh, kemungkinan terbanyak karena alergi (Rhinitis alergica). Pencetusnya macam-macam, yang paling sering sebagai pemicu antara lain: dingin (misalnya pagi, sore or malam), debu (termasuk debu rumah), asap, aroma tertentu, dll.
Obatnya emang banyak jenis, β¦ (bisa disecbutkan obat apa aja yg udah diminum?)
Menurut saya pilih obat salah satu yg paling nyaman dan minim efek samping, misalnya: Actifed, Valved, Mecoved, Rhinofed, Rhinos SR (pilih salah satu aja). Obat tersebut hanya diminum jika perlu. So, cukup 1 jenis saja.
Gak perlu antibiotik deh, kecuali ada infeksi sekunder seperti sinusitis.
Oya, jika emang bener alergi (Rhinitis alergica), obat sebaiknya selalu tersedia, karena kumat-kumatan.
Moga bermanfaat
» ke atas
Pak Cak…
penyakit saya emang aneh2 ini…
selain alergi daging2 enak, saya juga alergi sama makanan pedes, terutama pedesnya cabe, kalo pedesnya merica nggak papa…
nah, yang ingin saya tanyakan (yang ini ga nyambung)…kulit saya ini bisa langsung bentol gak nanggung2, kalo di’suntik’ sama makhluk yang namanya nyamuk, terutama dari jenis nyamuk kuning (jangan tanya yang seperti apa, coz ini nama versi saya aja kok)
jadi deh, kalo ada acara nginep2 di Kampus saya tercinta, pulang ke kost tubuh saya dimensinya nambah, ironisnya, di daerah sensitip juga kena…repot donk…
biar gak kayak gitu gimana Pak?
saya dah minum OBH Combi, habis sebotol ga sembuh juga. Trus pindah Decolsin syrup, ini tinggal separony. Ada yng nyaranin Silex, katanya manjur bgt tapi blom tak coba.
Saya kayaknya ga alergi macem2 deh dok, ini ya karna cuacanya lagi ga menentu, trus saya-nya juga ga pernah istirahat, hehehe..
Nanti saya coba deh beli Actifed, maturnuwun sanget nggih dok π
Wah, sepertinya pak Dokter kewalahan menghadapi permasalahan semua pasiennya nie ^^
…Pak Dokter saya minta izin sedikit memberikan informasi disini semoga dapat turut membantu permasalahan rekan2 sekalian.
Berkenaan dengan banyaknya gangguan kesehatan yang dialami, dalam kacamata pengobatan Tiongkok hal tersebut mengindikasikan terganggunya keseimbangan metabolisme organ-organ tubuh, sehingga tidak bekerja secara baik dan optimal. Untuk itu, kita perlu memberikan asupan kepada tubuh agar kinerjanya bisa pulih kembali, dan disinilah peran dari Nutrisi.
Nutirisi memang bukan obat, karena nutrisi memang sesuatu yang menjadi kebutuhan tubuh agar bisa berproses dengan baik, dengan demikian efek dari nutirisi tersebut otomatis dapat menjadi lebih dahsyat dari obat-obatan, karena menyelesaikan masalah dari akarnya bukan dari penyebabnya.
Itulah mengapa dibarat sekarang, terkenal sekali pengobatan dengan nutrisi yang disebut dengan Terapi Nutrisi, yang digunakan untuk mengatasi berbagai gangguan dan keluhan kesehatan, dari yang ringan seperti batuk, alergi, diare sampai yang lebih advance lagi seperti kanker, stroke, jantung, demam berdarah, osteoporosis dsbnya…
Bagi rekan-rekan sekalian yang memiliki keluhan diatas jangan sungkan untuk mencoba terapi nutrisi, karena selain aman untuk dikonsumsi -sebab tidak mengandung bahan-bahan kimiawi- juga amat baik untuk pemulihan dan regenerasi organ tubuh kita. Karena sekali lagi Nutrisi adalah apa yang tubuh butuhkan.
lebih lanjut kami undang rekan-rekan sekalian untuk mengunjungi situs kami :
http://www.tiens-stokis47.com
Sebagaimana Pak Dokter yang terhormat, disana kami juga siap turut membantu permasalahan anda !
Terima kasih semuanya ^^
@ Andri
Jadi, di mana letak perbedaan antara ‘akar’ dan ‘penyebab’?
dan
Tidakkah anda merasa ada kontradiksi dari dua pernyataan tersebut?
Bahkan tubuh anda sendiri tersusun dari bahan kimia. Bantu saya, sebutkan SATU saja benda yang tidak mengandung senyawa kimia.
Jangan sebut Tuhan dan mahluk ghaib, Tuhan bukan materi dan tidak seorangpun tahu cukup banyak tentang mahluk ghaib. Out of discussion.
Betul sekali. Jika saya dapat menyuplai nutrisi dari sumber aslinya, jelaskan mengapa saya harus membeli produk anda.
*numpang ngeramein, cak*
@ chiw imudz,
Gak aneh koq, gigitan nyamuk yang bikin bentol itu alergi juga. Berarti tambah daftar alergi tuh, selain pedas lombok dll, masih ditambah gigitan nyamuk tertentu, hehehe.
Sebenarnya sih gak bahaya, hanya saja siksaannya minta ampun deh.
Penanggulangan:
Jika belum terjadi (makanan dan gigitan nyamuk), teorinya sih diminta menghindari yg bikin alergi, tentu tidak mudah.
Cara lain adalah siap sedia obat. Obat anti alergi yang minim efek samping contohnya: Loratadine, minumnya cuman sehari sekali, kalo perlu saja, artinya kalo pas alergi.
Obat lain misalnya: dextamin, inipun hanya diminum kalo perlu saja, agar efek sampinya tidak terlalu ngaruh.
Moga bisa nambah informasi. Dan moga lama kelamaan alerginya bisa berkurang π
@ tyas,
iya, bisa karena perubahan cuaca.
OBH Combi, Decolsin syrup, Silex lebih ke arah pereda batuk, bukan spesifik untuk hidung buntu, bersin dan pilek.
Moga segera sembuh π
@ Andri,
Trims telah mampir π
» ke atas
@ Lita,
Monggo Bu, maturnuwun π
Saya jadi terpingkal baca yg pungkasan ini:
Hahaha *guling-guling kesrimpet sarung*
» ke atas
Nuwun sewu nimbrung dikit, soalnya kurang ngerti:
“Terapi Nutrisi, yang digunakan untuk mengatasi berbagai gangguan dan keluhan kesehatan, dari yang ringan seperti batuk, alergi, diare sampai yang lebih advance lagi seperti kanker, stroke, jantung, demam berdarah, osteoporosis dsbnya⦔
“Itulah mengapa dibarat sekarang, terkenal sekali pengobatan dengan nutrisi yang disebut dengan Terapi Nutrisi”
Ijinkanlah saya bertanya kepada sdr. Andri: di barat bagaian mana terapi ini terkenal? Apakah yang anda maksud itu yang dalam bhs. perancis disebut “nutritherapie”?
Setahu saya di Eropa bidang ini kebanyakan dihubungkan dengan TCM (Traditional chinese medicine) atau dengan pengobatan alternatif.
Setahu saya yang diutamakan dalam bidang ini ialah pencegahan (prevensi) dan pengurangan keluhan. Ada memang yang mengatakan, bahwa “terapi nutrisi” bisa menyembuhkan berbagai penyakit, seperti yang disebut oleh Andri (kanker, alergi dsb., dsb.).
Tetapi saya sendiri belum pernah membaca studi yang membuktikan, bahwa (contohnya) seorang yang menderita kanker bisa disembuhkan dengan metoda ini. Mungkin Andri bisa memberi contoh?
Sedangkan dalam bidang alergi, saya mohon penjelasan, dengan cara bagaimana dan bagaimana mekanismenya, kok proses alergi itu (lihat di blog “amargiamargo.wordpress.com) bisa dihilangkan dengan cara terapi nutrisi. Kalau pengaturan makanan untuk menghindari kontakt dengan alergen-alergen tertentu memang dikenal dan ini memang yang di dunia kedoktaran modern dikenal dengan nama “nutritional medicin” (Dalam bhs. Jerman ErnΓ€hrungsmedizin). Juga pengaturan makanan dengan tujuan untuk mengurangi simptoma penyakit lain (sebagai pelengkap terapi yang umum).
Juga mohon penjelasan bagaimana penyembuhan stroke, demam berdarah, osteoporosis dll.
Setahu saya metoda ini memang dikenal dan masih diperdebatkan secara kontrovers, ya?
Beberapa waktu yang lalu di RS saya datang seorang berusia kira-kira 45 tahun dan menderita kanker usus besar. Dia sudah berobat dengan terapi nutrisi sejak bertahun-tahun dan menolak operasi (dini). Waktu datang stadiumnya sudah lanjut. Saya tidak tahu sekarang apakah dia sudah “sembuh”.
Maaf ya Cak, nimbrung nih. Karena saya sering baca “di barat terkenal”, “di barat sudah dilakukan”. Seperti yang namanya “terapi bio energi” yang rupanya di Indonesia sekarang mulai dipropagandakan dan katanya sudah dibuktikan khasiatnya (bio energi asalnya kalau nggak salah dari Jerman atau dikembangkan di sana dan sampai saat ini belum ada bukti ilmiah khasiatnya).
Matur nuwun.
@ tukangkomenta,
Monggo diaturi π
Tambahan info:
Salah satu “kelebihan” orang kita adalah sangat percaya dengan jargon “di barat”. Pokoknya yg berbau barat, bukti biasanya diabaikan. Gak peduli baratnya lamongan, hahaha.
Di darat juga sering begini pak, terapi mineral, dll.
Akhirnya MRS π Stadium terminal
» ke atas
cakmoki yang baikk…
tadi pagi anak saya (L, 9 th, 23 kg) menjalani test widal, hasilnya untuk salmonella typhi O positif 1/80. periksanya di puskesmas, rasanya buru-buru gitu (kebanyakan pasien?), so ada beberapa hal yang saya rasa kurang jelas:
1. mata dan otak harus istirahat, gak boleh (kurangi?) nonton tivi & main game. bagaimana dengan membaca? apa dong aktivitas yang boleh untuk perintang waktu? soalnya anak tsb termasuk aktif.
2. makan nasi lunak, sayuran boleh, segala macam buah (termasuk yg tidak asam sama sekali) tidak boleh. apa yang membuat buah tidak boleh, sementara sayuran boleh? bagaimana dg sari buah?
3. obat yang diberikan chloramphenicol dan vit B6. apa pendapat cakmoki kalau saya tambahkan streptococcus faecalis, bacillus mesentericus, clostridium butyricum, bifidobacterium breve (dalam satu kemasan suplemen makanan)?
4. ada saran lain?
makasih sebelumnya yah… π
cakmoki yang baikk…
tadi pagi anak saya (L, 9 th, 23 kg) menjalani test widal, hasilnya untuk salmonella typhi O positif 1/80. periksanya di puskesmas, rasanya buru-buru gitu (kebanyakan pasien?), so ada beberapa hal yang saya rasa kurang jelas:
1. mata dan otak harus istirahat, gak boleh (kurangi?) nonton tivi & main game. bagaimana dengan membaca? apa dong aktivitas yang boleh untuk perintang waktu? soalnya anak tsb termasuk aktif.
2. makan nasi lunak, sayuran boleh, segala macam buah (termasuk yg tidak asam sama sekali) tidak boleh. apa yang membuat buah tidak boleh, sementara sayuran boleh? bagaimana dg sari buah?
3. obat yang diberikan chloramphenicol dan vit B6. apa pendapat cakmoki kalau saya tambahkan streptococcus faecalis, bacillus mesentericus, clostridium butyricum, bifidobacterium breve (dalam satu kemasan suplemen makanan)?
4. ada saran lain?
makasih sebelumnya yah… π
(ps: eh, saya titah cak. wadow, posisi komp login pake nama anakku, males logout ah. sorry…)
@ Titah,
Pemeriksaan Lab widak positif 1/80 di indonesia, tidak serta merta menggambarkan penyakit typhus, orang sehatpun bisa menghasilkan lab seperti itu bahkan 1/160. Diagnosa typhus lebih didasarkan pada diagnosa klinis, sedangkan lab widal kebanykan untuk follow up. Kecuali jika panasnya lebih 4-6 hari tidak turun, kemudian lab widal 1/320 disertai tanda klinis (panas lebih 4-6 hari, nafsu makan menurun, lemah, dll), barulah patut diduga sebagai typhus. Adapun diagnosa pasti berdasarkan biakan kuman, sayangnya mahal dan perlu waktu sekitar 6 hari.
Walaupun keterangan di tas hanya sepintas, sungguh saya tidak yakin bahwa anak menderita typhus.
1. Melihat hasil lab yg tidak meyakinkan, sementara istirahat di rumah. Setelah sembuh bebas. Mau apapun boleh.
2. Andaikata typhus-pun tidak perlu makan nasi lunak. Silahkan lihat sepintas tulisan saya tentang makanan penderita thypus. Sedangkan tentang penyakit tifus silahkan download di halaman download.
Makanan penderita yg benar-2 tifus, nasi biasa. Mau rawon, soto, nasi goreng, bakso, sangat boleh, asal bayar kalo beli, hehehe.
Selama ini, saya merawat pasien tifus yg widalnya 1/320 disertai tanda klinis, makanan tetap nasi. Yang penting banyak makan supaya cepat pulih, karena penderita tifus akan kehilangan kalori sekitar 20 gram per hari. Bayangkan kalo harus makan bubur, lemes deh.
3. Jika benar tifus, obat pilihan pertama: chloramphenicol atau tiamphenicol. Pilihan selanjutnya: amoksisilin, dst.
Boleh ditambah vitamin, namun yg paling penting makanan apapun boleh, asalkan tidak berserat tinggi, misalnya sawi, kangkung, daun singkong. Lainnya boleh. Buah yg dihindari hanya yg berserat tinggi dan merangsang, misalnya nanas, jeruk kecut, mangga kecut. Kalo apel, pisang dan kates bebas.
4. Saran saya, penegasan saja. Tetap makan seperti biasa, mau main game, baca komik, nonton tv, boleh. Yang penting banyak makan sesuai selera yang sakit.
Sebagai gambaran, jika nanti panasnya hilang sebelum 4 hari, boleh dikata bukan tifus. Sekali lagi, widal 1/80-1/160 tidak mendukung tifus.
Oya, pola makan penderita tifus sudah berubah sejak tahun 80-an, sebelum itu memang nasi lunak. Setelah itu para ahli sepakat bahwa makan nasi lunak atau bubur malah memperlama penyembuhan.
Buku kedokteran terbitan tahun 1990-an sudah tidak pakai nasi lunak atau bubur, tapi nasi biasa sesuai selera.
Semoga ananda segera sehat kembali. π
» ke atas
Pak Cak, mo nanya lagi…
1. apa benar sering sendawa bisa jadi tanda akan diserbu maag?
2. Ibu saya kena asam urat, dan menurut saran temen saya saya dianjurkan beli produk Tie*s. Produknya bewujud teh celup, dengan aroma madu, n rasa tawar.
tapi setelah minum itu, frekuensi BAK Ibu saya jadi bertambah.
kira2 gimana penjelasannya ya Pak?
Matur Nuwus
yap, memang dia sudah panas 5 hari. panasnya tinggi sekali, bahkan hari ke 2-3 ndleming terus. hari ke-3 sudah saya bawa ke puskesmas, cuma dikasih parasetamol dan vit c (wah, padahal saya sudah cerita kalo di rumah juga sudah saya kasih parasetamol 300 mg 3×1 dan multivitamin), dengan pesan kalau 3 hari panas gak turun balik lagi untuk periksa darah. tapi baru 2 hari panas tetap gak turun saya sudah balik, sebab tidak mau menunggu lebih lama… senin besok dia ulangan umum je!
selain panas tinggi, hari ke 3-5 dia juga tidak bisa BAB (biasanya sehari 2 kali), badannya lemas, sekedar berdiri pun seluruh tubuh gemetaran. tapi lidahnya bersih, tidak kelihatan putih kotor.
setelah tau kalo “gejala tifus”, anak saya malah saya jadikan “ujicoba”. chloramphenicol sempat saya berikan sekali sepulang dari puskesmas kemarin, tadi malam sama tadi pagi cuma saya kasih suplemen yang isinya streptococcus faecalis (50 mg), bacillus mesentericus (50 mg), clostridium butyricum (50 mg), bifidobacterium breve (50 mg), galactooligosaccharides (150 mg), indigestible dextrin (160 mg), maltitol (130 mg), compound enzymes (gak kebaca, tersobek), vit B1 (4 mg), B6 (8 mg), ester C plus (25 mg), fructosa, lactose, dll (gak terbaca krn ikut sobek waktu nyobek segel).
ssstt…diem loh cak!! jangan bilang-bilang dokter, nanti saya ditimpukin, jangan bilang-bilang orang MLM, nanti mereka merasa “dapat angin”, dan jangan sampai ketauan orang lain, nanti mereka ikut-ikutan melakukan “perbuatan tidak bertanggung jawab” ini π
btw hari ini (hari ke-6) anak saya sudah tidak panas lagi, bahkan mulai main di luar kamar… (eh, post yg dobel di atas tolong dihapus aja salah satunya biar gak mberat-mberati loading, maaf kemarin ada kesalahan teknis.)
thx yah cak
@ chiw imudz,
1. Sendawa tidak selalu maag *wow, diserbu adalah kata yg menakutkan* Kalaupun maag, gak masalah, minum aja obat maag yg ringan. Hindari minuman beruap agar tidak tambah kembung.
2. Ukuran asam urat atau bukan adalah periksa kadar asam urat darah. Untuk wanita, kadar normalnya adalah 3-6 mg%. Lebih dikit gak pp.
Kalau keluhan pegal, linu, kram dan sejenisnya, tidak identik dengan asam urat lho, itu kan kata iklan, hehehe.
Asam urat adalah terjemahan dari uric acid, tidak ada kaitannya dengan urat. Sama halnya dengan benzoic acid diterjemahkan asam benzoat, acetic acid jadi asam asetat.
Kalaupun kadar asam urat tinggi, misalnya 8 mg% trus pegal linu, itu hanya kebetulan belaka. Obat penurun kadar asam urat, adalah allopurinol, bukan yang lain.
Di dunia kedokteran memang lahan empuk untuk cari duit memanfaatkan salah kaprah pengertian di masyarakat. Contohnya obat-obat asam urat itu. Udah harganya mahal, isi dan cara kerjanya gak jelas, gak terbukti secara ilmiah. Mungkin tiansi itu ya … hehehe gak usah lah. Pakai akal sehat aja. Eman-eman perut kita, ya nggak π
Moga ibunda segera sembuh (kalo ada yg kurang jelas boleh disambung)
@ Titah,
Ok deh, penjelasannya udah lengkap.
Oya, secara garis besar, dosis Chloramphenicol sama dengan Amoksisilin: 50-100 mg per Kg Berat badan perhari dibagi dalam 4 dosis, sedang amoksisilin dibagi dalam 3-4 dosis, minimal 4 hari.
Kalo berat badan: 23 kg, maka dosis minimal dalam sehari adalah 1150 mg, atau minimal 4×250 mg. parasetamol udah betul.
Untuk vitamin bebas aja.
Moga cepet berlari-lari lagi π
» ke atas
nuwun sewu…. ini obat anti stress…. kalo obat sudah tdk mempan lagi…. ampun…..ampun (sedang dalam penyempurnaan)
Jadi, di mana letak perbedaan antara βakarβ dan βpenyebabβ?
“Nutirisi memang bukan obat dan pengobatan dengan nutrisi” Tidakkah anda merasa ada kontradiksi dari dua pernyataan tersebut?
“Sebab tidak mengandung bahan-bahan kimiawi”, Bahkan tubuh anda sendiri tersusun dari bahan kimia. Bantu saya, sebutkan SATU saja benda yang tidak mengandung senyawa kimia?!.
Jangan sebut Tuhan dan mahluk ghaib, Tuhan bukan materi dan tidak seorangpun tahu cukup banyak tentang mahluk ghaib. Out of discussion.
Nutrisi adalah apa yang tubuh butuhkan. Betul sekali. Jika saya dapat menyuplai nutrisi dari sumber aslinya, jelaskan mengapa saya harus membeli produk anda??.
—————————-
Luar biasa pertanyaan yang integral dan lumayan komprehensif ^^
1. Contoh perbedaan antara akar dan penyebab
Contoh kecil dalam kasus Diabetes, tindakan yang dilakukan oleh Kedokteran barat adalah menangani masalah ini adalah dengan menyuntikan Insulin- buatan jelas kimiawi” dalam arti tidak alami”-, mengapa insulin karena insulin lah yang bertanggung jawab dalam mengatur kadar gula dalam darah. Sedangkan yang dilakukan oleh kedokteran timur “eastern medicine” yang terkenal dengan ramuan herbal/nutrisi-nya adalah dengan memberikan nutrisi-nutrisi yang sangat dibutuhkan oleh “pankeras” yakni penghasil insulin alami, agar dapat kembali pulih dan akhirnya bisa kembali menghasilkan insulin, yang tentunya sekali lagi alami karena hasil produksi tubuh itu sendiri dan bukan yang lain.
2. Tidak perlu pusing dengan pernyataan diatas ^^…, pengobatan dalam artian diatas adalah penyembuhan, mengapa?? karena telah saya kemukakan sebelumnya dalam tradisi pengobatan/penyembuhan Tiongkok, penyakit itu timbul akibat terganggunya keseimbangan organ-organ tubuh, yang diakibatkan oleh kekurangan NUTRISI sehingga jadi bermasalah dan tentunya masalah ini akan mengakibatkan pada munculnya beragam penyakit, sebagai contoh jika pankreas yang bermasalah sangat beresiko Diabetes, Pembuluh darah macet beresiko Stroke, jantung dsbnya. Dengan demikian penyembuhan akan dilakukan oleh TUBUH ITU SENDIRI dengan tercukupinya nutrisi yang dibutuhkan. Itulah mengapa kita kenal Terapi Nutrisi, yakni sebuah metodologi penyembuhan dengan herbal/nutrisi yang jelas alami karena organik, cara pengobatan timur (China dll).
3. Tentu anda bisa membedakan antara senyawa organik dan non-organik, herbal dan non herbal, antara senyawa yang dihasilkan tubuh dan tidak?
4. Produk nutrisi yang kami tawarkan diproduksi oleh TIANSHI, Berikut ini beberapa alasan yang anda minta, semoga juga menjadi perhatian bagi yang lain =
Kelebihan Produk Tianshi
1. Khasiatnya Nyata
Tianshi merupakan kelanjutan sejarah panjang pengobatan china yang berusia 5000 tahun yang telah diuji manfaat dan khasiatnya serta telah disempurnakan dari generasi ke generasi.Formula Tianshi yang merupakan modernisasi warisan pengobatan tradisional yang sudah teruji keamanannya dari efek samping, dan sudah terbuktio manfaatnya untuk kesehatan dan khasiatnya untuk kesembuhan.
2. Membangun keharmonisan tubuh dan mengatasi penyakit dari akarnya
Sebagaimana prinsip pengobatan cina, nutrisi Tianshi juga menggunakan oprinsip pentingnya keha rmonisan tubuh dalam menangani berbagai masalah kesehatan, sehingga nutrisi tersebut diberikan untuk memberi kemampuan pada tubuh untuk berfungsi secara maksimal mengalahkan penyakit.
3. Bukan efek samping tapi nilai tambah
Setiap produk nutrisi Tianshi tidak bermanfaat hanya untuk satu penyakit tapi berbagai penyakit yang berkaitan dengan kekurangan nutrisi tersebut. Yang menarik, bukan efek samping yang muncul, tapi bahkan memberikan efek penyembuhan/manfaat tambahan. Sehingga anda tidak tidak perlu kaget jika anda mengkonsumsi satu produk untuk penyakit tertentu tetapi tiba-tiba anda merasakan dua manfaat sekaligus. Misalnya anda minum Antilipemic Tea untuk mengurangi berat badan ternyata selain berat badan berkurang, rematik dan asam urat anda hilang, atau anda minum Double Cellulose untuk sakit maag, ternyata selain maag anda membaik wasir dan ambein juga sembuh.
4. Alami Tanpa Bahan Pengawet Produk
Tianshi dibuat dengan bahan alami sehingga mudah diserap oleh tubuh, bahkan begitu alaminya produk Tianshi, produk dikemas tanpa bahan pengawet.Silahkan anda buka botol kemasan Tianshi maka anda tidak akan menemukan silica gel pengawet obat didalamnya. Pada standar FDA Amerika, produk kesehatan/nutrisi umum boleh mengklaim produknya alami walaupun kandungan alaminya hanya terkandung 10% sedangkan Tianshi sepenuhnya alami.
5. Kemasan dan Cita Rasa Modern
Banyak yang sudag mengakui keunggulan dan khasiat obat cina, tapi mereka mengeluh rasanya pahit dan tidak enak dimulut. Hal ini tidak akan anda temukan di produk Tianshi, karena semuanya, kecuali Antilipemic Tea, sudah dikemas dalam kapsul atau tablet yang higienis. Calcium powder Produksi Tianshi bahkan lebih mirip rasa susu atau biskuit ditumbuk daripada kebanyakan rasa kalsium yang terasa seperti seng atau berbau logam.
6. Eklusif dan berkualitas
Sebagian besar produk Tianshi ekslusif dan semuanya berkualitas tinggi, sehingga anda tidak akan mendapatkan produk sejenis kecuali di Tianshi.Hanya Kalsium Tianshi mencapai penyerapan tertinggi didunia mencapai 95% sehingga sisanya mudah dibuang keluar tubuh dan tidak mengganggu fungsi kerja ginjal.Menyadari eklusifnya produk-produk tersebut, Mr. Li Jin Yuan menginvestasikan jutaan US Dollar hanya untuk mematenkan produk tersebut di berbagai penjuru dunia.
7. Bebas Pemalsuan dan Pengoplosan
Banyak produk-produk kesehatan yang dioplos atau dipalsukan, karena rantai pemasaran yang panjang dan kontrol yang tidak ketat. Produk Tianshi bebas dari pemalsuan dan pengoplosan karena dijual secara langsung melalui network marketing dengan kontrol yang sangat ketat dari para distributornya.
Terima kasih ^^
Cak numpang Sharing maneeh :p…
Sumber Nutrisi memang banyak tapi lihatlah 4 sehat lima sempurna pun tidak mencukupi kebutuhan nutrisi harian tubuh.
Contoh dalam kasus kalsium, berapakah kebutuhan orang dewasa terhadap kalsium perharinya? 1000mg kalsium/hari
Berdasarka riset, kita akan dapat memenuhi kebutuhan kalsium kita (1000mg) sehari-hari jika kita mengkonsumsi makanan diantaranya :
– 2 galon susu atau
– 23 pond (11,5 kg) bayam dan 17 pon (11,5 kg) brokoli atau,
– 23 pon (11,5 kg) kubis
sumber lain:
-13 kg daging sapi
– k kg daging kambing
– 7 kg daging ayam
– 8 kg nasi
PAsti anda pernah melihat di TV iklan kalsium yang memiliki gambaran seperti diatas ^^….anda sanggung?? Jika pemenuhan kalsium dari makanan/minuman begitu besar volumenya dan mahal harganya, maka ada cara lain yang lebih sederhana, dan itulah yang kami tawarkan …^^
Terima kasih…semoga tercerahkan ^^
Cakkk…numpang manehhh ya’ ^^
“Salah satu βkelebihanβ orang kita adalah sangat percaya dengan jargon βdi baratβ. Pokoknya yg berbau barat, bukti biasanya diabaikan. Gak peduli baratnya lamongan,”
Hahaha..bisa saja si Mbah Cak iki ^^..tapi memang ada benarnya juga..tapi bukan tanpa alasan lo Cak :p…ya tau lahh ga perlu kita bahas sa iki ^^
“Setahu saya di Eropa bidang ini kebanyakan dihubungkan dengan TCM (Traditional chinese medicine) atau dengan pengobatan alternatif.”
…Yup benar sekali!, Di Barat – asal pengobatan modern / western medecine- saat ini mereka mulai menyadari betapa berbahaya bahan-bahan kimiawi non organik bagi kesehatan dalam pengobatan yang biasa mereka lakukan, terutama bila dikonsumsi dalam jangka panjang, yang kita semua tahu ,bisa menimbulkan berbagai gangguan organ tubuh/komplikasi. Itulah sebab mereka mulai melirik “eastern medicene” yang menggunakan bahan-bahan organik/herbal dan nutrisinya dalam menangani berbagai penyakit.
Dua peradaban yang berbeda menawarkan sesuatu yang berbeda saudara, dan mari kita lihat apa yang bisa anda tangkap dari perkembangan ini??
“Setahu saya yang diutamakan dalam bidang ini ialah pencegahan (prevensi) dan pengurangan keluhan. Ada memang yang mengatakan, bahwa βterapi nutrisiβ bisa menyembuhkan berbagai penyakit, seperti yang disebut oleh Andri (kanker, alergi dsb., dsb.)”
Terhadap kesehatan dua hal utama yang akan kita lakukan :
pertama, Mencegah, dan kedua adalah Mengobati. Dan kedua-duanya bisa dilakukan dengan TERAPI NUTRISI. Kami “Tianshi” telah menyusun berbagai kesaksian terkait dengan kesehatan dan gangguannya ini, dari yang biasa sampai yang sudah di vonis operasi sekalipun.
Salah satunya bisa anda dapatkan di url berikut :
http://totalwellness.blogsome.com/2005/12/19/waspada-kanker-payudara/
Dan tentang mekanisme kerjanya, saya mohon maaf saya kurang berkompeten untuk masalah ini, namun anda bisa mengirimkan email ke “award_news@yahoo.com.sg” berkonsultasi dan bertanya lebih lanjut tentang terapi nutrisi TIANSHI dan kinerjanya, diasuh oleh Ibu Rahmi Risa, Nutritionist alumnus IPB..
Terima kasih dan semoga tercerahkan ^^
@ kartolo,
lho, iki blog anti stres yo, asyik asyik …isi harus banyolan poll π
@ andri,
hehehe, maaf … tawaran emang harus bisa meyakinkan, sayangkan tidak berlaku untuk saya. Ada sih anak tetangga mendatangi kami menawarkan produk tsb, biasa kalo yg didatangi dokter akan menyebut nama dokter yg udah ikutan. Lha saya bukan aliran ikut-ikutan.
Maaf saya sekolah lama, bukan sekedar dikursus untuk jualan.
Kabar buruk untuk yg jualan di daerah kami, tawaran semacam itu sudah tidak menarik lantaran orang-orang sering bertanya dulu kerumah.
Soal kandungan mineral seperti kalsium dll, udah baca farmakologi atau tanya dulu ke Bu Lita di atas ? beliau ahli kimia, hehehe.
Boleh share disini koq, walau tidak akan bisa mencerahkan saya.
Maaf ya kita berbeda orientasi π
He he he…yo wis ra po po too… ^^
Saya hanya menawarkan yang terbaik untuk yang terbaik, saya rasa saudara-saudara patut untuk itu…, maka saya takkan pernah sungkan untuk berbagi informasi pada saudara sekalian, karena kita ada memang untuk berbagi dan meng-edukasi…
Saya rasa, saya bukanlah satu2nya yang berfikiran bahwa kita patut memberikan yang terbaik untuk diri kita, keluarga dan sahabat-sahabat kita semua, dan menurut saya itu tak terjawab dengan terapi bahan kimia buatan yang kita kenal disini ^^ ( banyolan ?? )
Perlu di ingat, didunia ini kurang lebih ada 2 garis besar metodologi pengobatan, Pengobatan Timur (Eastern Medicine) dan Barat (Western Medicine), adalah bijak jika kita mau mensinergikannya untuk memberikan yang terbaik. Saya pribadi sudah banyak bertemu dengan mereka semua itu, walau juga banyak diantara kita yang lebih suka menutup diri…
O ya buat Bu Lita sudah dijawab pertanyaan saya yang No 3 ^^ diatas ??
Rekan-rekan bisa kontak saya di YM id = fei_hong21
…btw Thx Cak untuk wadahnya…^^
@ andri,
Ok, saya bukan anti perbedaan, namun soal keilmuan apalagi bidang kami, ukuran empiris dan uji ilmiah yg dapat dipertanggung jawabkan merupakan inti untuk menjawab persoalan kesehatan.
Maaf π
@ Andri: walah, kalem mas. Situ aja njawab komentar saya beberapa hari sesudahnya π
Tunggu kepala mendingin dulu. Dan ternyata malah jadi posting tersendiri. Ndak enak numpang di sini, kasihan pengunjung cak Moki. Pasti menderita harus scrolling sepanjang ini. Apalagi saya terkenal sebagai yang tidak pelit dalam memberi komentar π
Pagi Cak Dokter,
Langsung aja nih, anak saya umur 16 bulan hari minggu kmrn jempol kakinya ketiban uleg-uleg (hehehe… mbok’e rodhok gebleg..!). Langsung jempolnya ungu kebiruan dan bengkak, dibawa ke UGD dibersihkan dengan betadine dan hidrogen perokside 0.3% (botolnya ada tulisan’e). trus dikasi obat amoxan syrup dan untuk nyeri racikan. Senin sore kemaren, Alhamdulillah saya lihat sudah tidak ungu kebiruan dan bengkak lagi. Yang mau saya tanyakan, boleh gak obatnya di stop? mengingat anaknya masih kecil.Dokter yang memeriksa bilang, kalo kukunya nanti lepas, Lek gak lepas piye Dok ?
Wis ta’ jawab. Semoga puas.
http://lita.inirumahku.com/health/lita/menyoal-kimia-organik-dan-alami/
Cak, mampir lagi.
“saya menawarkan yang terbaik untuk yang terbaik” (kata-kata Andri).
Apa sih yang terbaik itu?
Sdr.Andri,
bukan hanya sekarang saja dunia kedokteran di barat menyadari bahayanya pengobatan/obat-obatan modern. Karena itu ada bidang yang khusus menangani side effekt dari pengobatan/obat-obat tersebut.
Dilema ini sudah dikenal sejak lama dan bukan barang baru.
Anda belum mengomentari acuan saya, bahwa “terapi nutrisi” itu pada dasarnya menuju ke arah prevensi. Bagaimana pendapat anda? Bagaimana pendapat ahli-ahli anda tentang contoh kasus yang saya ceritakan?
Masalahnya ialah: satu pihak bilang: ini yang paling baik, yang lain itu tidak (atau malah racun dan berbahaya).
Bolehkah saya sekali lagi minta contoh penderita penyakit kanker yang bisa disembuhkan dengan terapi nutrisi? Berapa % 5-years survive ratenya?
“Perlu di ingat, didunia ini kurang lebih ada 2 garis besar metodologi pengobatan, Pengobatan Timur (Eastern Medicine) dan Barat (Western Medicine), adalah bijak jika kita mau mensinergikannya untuk memberikan yang terbaik. Saya pribadi sudah banyak bertemu dengan mereka semua itu, walau juga banyak diantara kita yang lebih suka menutup diri⦔
Betul, saya juga sudah banyak bertemu dengan pengikut dari ke dua pihak. Tapi untuk bisa percaya kan harus ada bukti (atau anda percaya, bahwa jantung ular kobra bisa menyembuhkan segala penyakit? Atau bahwa tanduk badak bisa meningkatkan kejantanan seorang laki-laki? π )
Salam dari Jerman.
nuwunsewu kok forum TJ ini jadi ada iklannya ya Cak….? Jgn2 sampeyan mulai “pungli” dgn sengaja memberi pertanyaan yg jawabnya adalah merek “obat” tertentu…..? guyon aku cak, ojok njae yo!
Ngene lho Cak, suwer dulunya saya mencoba minum teh (produk mlm) utk sakit asam urat saya yg tinggi. Sudah minum berapa box, eh bukannya sembuh dari sengkring2 malah sering gak bisa (maaf) “Beol” alias BAB. Akibatnya malah tambah stress……!
Intinya (menurut saya) adalah cocok2an gitu! Apalagi di dunia kedokteran ada yg dikenal dgn nama efek “Placebo” (opo toh iki….). Yg diminum warnanya item2 (pdhal t.. kambing) kalo yakin mau sembuh….. ya …..tidak sembuh juga… he he he he…gak nyambung!
kalo kukunya nanti lepas, Lek gak lepas piye Dok ?
Ya kalo kepingin stop obat musti dilepas aja kukunya ning Juli!
sadis temenan rek!
@ Juli,
Yang antibiotika (amoksan) gak boleh stop, teruskan hingga habis walau udah sembuh supaya tidak terjadi resistensi (kebal) di kemudian hari. Adapun obat lain boleh stop jika memang tidak ada keluhan lagi.
Masalah kuku lepas atau tidak, gak masalah. Andai tidak lepas, bekas biru (kalo ada) akan diserap tubuh. Andai kuku lepas, kalo tadinya hanya biru, maka kuku akan tumbuh kembali.
Moga membantu π
@ Lita,
Trims, udah baca. Untuk saya juga kan … *tolah-toleh* π
@ tukangkomentar,
Monggo π
@ kartolo,
Gak njae koq, hehehe
Placebo adalah substansi yang tidak memiliki efek pengobatan (gampangnya gitu). Biasanya untuk uji klinis menggunakan metode perbandingan.
Bukan untuk pengobatan beneran, apalagi hanya untuk menguji yakin dan tidak yakin.
Cak saya mau tanya ini,
1. Apa itu GERD dan apakah nyeri dada yang bukan jantung dan paru termasuk gejala GERD?
2. Bagaimana pengobatan GERD tersebut?
3. Apakah ada hubungan dengan heliobacter pylori (halah nulise piye iki?)??
Suwun cak atas jawabanya…
Kalo bisa dibikin postingan jawabane..*halah iki nanya kok malah nganeh2i..*
@ pitik,
Ok soal nulis istilah kedokteran gak perlu risau, benar salah urusan keri sajalah π
1. Gastroesophageal reflux disease (GERD) *gastro=lambung, esophageal= kerongkongan, reflux=aliran balik*. Maksudnya, penyakit yang ditandai oleh gejala-gejala arus balik dari lambung ke kerongkongan, disertai oleh peningkatan produksi asam lambung. Penyebabnya macam-macam, sebagian besar masalah kecemasan. Nyeri dada yg bukan jantung dan paru belum tentu GERD, masih ada tanda lainnya melalui peperiksaan.
2. Pengobatan GERD ditujukan terutama pada penyebabnya dan untuk mengurangi keluhannya. Jenis pengobatan mulai yg ringan hingga pengobatan spesifik.
Pada umumnya, GERD karena masalah lifestyle, karenanya anjuran untuk mengurangi keluhan GERD adalah mengubah gaya hidup, misalnya: tidak minum minuman keras, makan teratur, istirahat cukup, dll.
Obat yg biasa dipakai sama dengan obat maag (dyspepsia), misalnya: antasida untuk menetralisir asam lambung,cimetidin (dan kawan-kawannya) untuk mengurangi produksi asam lambung supaya tidak terasa panas ulu hati atau nyesek, anti muntah digunakan jika ada mual-muntah. Obat lain disesuaikan dengan penyebab dan keluhannya.
3. Tentang Helicobacter pylori memang sering disebut-sebut sebagai salah satu penyebab, namun masih diperdebatkan oleh para ahli. Secara umum, tidak terbukti nyata bahwa Helicobacter pylori berperan dalam keluhan lambung. Hal ini dapat dibuktikan bahwa setelah Helicobacter pylori diberantas, ternyata keluhan lambung termasuk GERD tidak hilang. Di Indonesia sama dg negara lain, masih dipertanyakan tentang kebenaran peran Helicobacter pylori. Dan saya termasuk yang tidak percaya dengan peran Helicobacter pylori terhadap keluhan lambung.
waduhhh, pertanyaan cuman 3, jawabne agak panjang, padahal sudah diringkes, hehehe … pertanyaan bagus.
Ok, tentang posting khusus, saya gak janji, kalau toh akhirnya saya nulis akan fokus pada dyspepsia (maag) karena GERD termasuk salah satu keluhan dalam dyspepsia.
Semoga membantu.
» ke atas
Selamat pagi Cak Dokter,
Nanya lagi nih. Hypertiroid iku apa sih Cak? Ada temen saya umur 37th terkena penyakit ini. Waktu dijenguk yang sakit gak mau nemuin, kata keluarganya kalo ketemu orang awak’e gemeter kabeh. Kondisinya parah, sudah gak bisa kerja 3 bulan ini. Penyebab dan obatnya apa ya Cak? Maturnuwun sebelumnya Cak.
@ Juli,
hyperthyroid adalah aktivitas kelenjar tiroid (berada di leher bagian depan) yang berlebihan. Ya, salah satu keluhannya mudah gemetaran, berdebar, dll.
Penyebab utama belum diketahui (idiopatik)
Penyebab lain diantaranya: kekurangan yodium, dll.
Pengobatan: salah satunya dengan levotiroksin secara berkala, atau operasi jika ada pembesaran kelenjar tiroid. Bergantung kepada kondisi pasien.
Hehehe, maaf jawabannya singkat.
Dok boleh konsul tentang ganja ngak???
Ditinjau dari sisi kesehtan tentunya, soalnya aku lagi khawatir BNN bakal melegalkan ganja seperti yang saya tulis di blog.pokoke.com
Thx DOk, di jawab di posting juga boleh hehhehehehhe
lha…. yo gak masalah…. saya dulu waktu masih indekos hampir setiap hari mengkonsumsi narkoba(*), sampai hari ini sehat2 aja tuh!
(*) nasi rames komplit banget
@ kangguru,
boleh pak.
Ditinjau dari kesehatan sama dengan narkotika yg lain. Kesehatan melarang keras semua jenis narkotika termasuk ganja, karena efek ketergantungan dan efek negatif lainnya. Gak ada manfaatnya sama sekali.
Ntar malam akan saya baca tulisan pak guru.
Saya belum dengar masalh tersebut. Dari media mana pak?
@ kartolo,
hahaha, yang itu malah penak π
» ke atas
nuwunsewu, bukan “penak” dok, tapi “enak”!
Kalo di Solo, beda lho arti antara kata “penak” dengan “enak”. Kalo penak buat tunggangan dsb, kalo enak buat makanan….he he he he…iseng banget ya saya…. kebanyakan maknyus sih!
@ kartolo,
oooh gitu, … tambah ilmu, hehehe
» ke atas
Permisi….
Dok mau tanya nih saya ada beberapa eh banyak ding istilah kedokteran yang ga tau artinya, kalo boleh nanti saya email ya
maap merepotkan π
@ kangguru
saya juga ga setuju ganja dilegalkan bener koq sama se x tidak ada manfaatnya
**lho mang saya siapa**
@ xwoman,
ya, saya tunggu emailnya.
» ke atas
halo pak cakmoki,
saya baca di link ini :http://masmoki.wordpress.com/2006/11/05/vertigo/
bhw vertigo itu ada obatnya. trus, bisa dibeli bebas gak? trus bagaimana aturan pemakaiannya?
saya belakangan ini bener2 merasa terganggu dengan vertigo ini. saya gak bisa bangun karena semuanya jadi muter2. trus kalo bisa bangun pun .. kepala rasanya aneh dan sewaktu2 bisa spinning lagi, oleng dan mo jatoh ajah bawaannya.
sebetulnya apa sih penyebab vertigo itu? apakah bisa disembuhkan?
terima kasih yah π
@ ppie,
oh maaf, yg di masmoki.wordpress itu hanya tempat back-up artikel. Kalo yang lebih interaktif di sini ( judulnya: Lagi: vertigo, bumi serasa berputar )
Penyebab, cara terjadinya dan pengobatan cukup lengkap koq.
Silahkan baca, ntar bisa dilanjutkan diskusi kalo belum sreg.
Intinya, penyebab vertigo karena gangguan keseimbangan, pencetusnya bermacam-macam, misalnya: kurang istirahat, melihat satu fokus dlm waktu lama, dll.
Obat, sebagian bisa dibeli bebas, sebagian tidak. Coba pakai ini:
Dymenhidrinat 50 mg (misalnya: dramamine, dramasine, antimo) dicampur dengan tablet ekstraks belladona. Kedua obat tersebut diminum bersamaan ketika vertigo.
» ke atas
Moga segera sembuh π
ternyata ada cakmoki dan masmoki….takutnya nanti ada bangmoki, bungmoki, mbahmoki, eyangmoki, pakdemoki, dst…he he he he….sirik aja saya ini…..! maaf…maaf…. lagi kurang kerjaan!
@ kartolo,
oh itu hanya tempat back-up aja koq π untuk nyimpan artikel.
Ntar kalo bikin lagi pakai nama “ommoki” hahaha
» ke atas
Pak dokter, saya mau nanya…
Di punggung dan disela-sela jari tangan kanan saya ada bercak-bercak hitam. Itu terjadi di tangan kanan saja.
Apa itu darah kotor? Soalnya lagi dapet nich π
Bercak-bercak itu nggak gatal. Itu kenapa dok…
Terima kasih….
@ mirna,
Maaf saya ingin meluruskan bahwa darah kita bersih, tidak kotor. Adapun darah kotor yang dimaksud pada menstruasi, lebih kepada masalah peribadatan, darahnya sama dg darah lain hanya berbeda komponen karena pada darah menstruasi tercampur dengan permukaan rahim bagian dalam yang luruh karena tidak ada pembuahan.
Untuk bercak hitam di sela jari dan tangan lagi-lagi mohon maaf tidak bisa menduga secara tepat karena tidak melihat. Perlu diketahui bahwa kelainan kulit seyogyanya dilihat untuk memastikan jenis kelainannya.
Salah satu kemungkinan adalah bercak hitam yang dipengaruhi oleh hormonal (itu kalo munculnya bersamaan dengan menstruasi). Bisa pula hiperpigmentasi yang bersifat insidental (sementara). Sebaiknya sih diperiksa kalo bercak tersebut tidak kunjung hilang dan dirasa mengganggu.
Moga penjelasan singkat ini membantu π
» ke atas
Pak dokter, mau nanya..
Akhir2 ini saya selalu ngerasa ada dahak di tenggorokan saya, tapi ngga batuk..lebih kerasa lagi kalau pagi2..pernah coba pake obat tradisional yang katanya bisa melancarkan buang dahak, berhasil sih dahaknya keluar tapi besoknya dahaknya masih tetep ada..ini gejala apa ya?
trimakasih
via
@ via,
Dahak terutama pagi dan tidak batuk, salah satu kemungkinan alergi.
Coba minum minuman hangat sehabis bangun tidur setiap hari dan sebelum tidur malam.
Dapat juga menggunakan obat pengencer dahak, misalnya: ambroxol tablet 30 mg 3×1.
Moga membantu π
» ke atas
Dok, saya mau tanya, saya baca di berbagai website kesehatan bahwa ketakutan orang pada Monosodium Glutamate (MSG) ternyata berlebihan. Di situ juga dikatakan bahwa glutamate adalah komponen alamiah dari salah satu asam amino dalam bentuk asam glutamik (glutamic acid), yang banyak diproduksi di dalam tubuh kita dan juga banyak terdapat dalam makanan kita sehari-hari seperti tomat, jagung, dsb. Nah, menurut penelitian terakhir ternyata tubuh tidak bisa membedakan antara glutamate yg berasal dari sumber alamiah dan glutamate yg berasal dari MSG. Jadi glutamate yang berasal dari makanan/tubuh kita ataupun glutamate yg dari MSG akan disintesa dengan cara yg sama di dalam tubuh. Jadi di situ juga disimpulkan bahwa mengkonsumsi MSG (tentu dalam porsi yg tidak berlebihan), tidak lebih berbahaya dibandingkan mengkonsumsi American fastfood. Dan issue Chinese Restaurant Syndrome yg berkaitan dengan MSG ternyata berlebihan! Bagaimana menurut dokter??
@ Yari NK,
wah, kontroversi MSG ya.
Penelitian tentang perbedaan proses metabolisme antara glutamate alami dengan hasil proses sintetik melalui fermentasi hingga kini masih berlangsung.
Sejauh ini ada 2 kelompok sampel yang bereaksi berbeda terhadap pemberian glutamate dosis tertentu. Tentu para ahli akan terus melanjutkan penelitian tersebut mengingat adanya beberapa laporan terkait efek yang tidak diinginkan.
Beberapa jurnal memberikan batasan berbeda tetang batas keamanan MSG (dan nama lain) dari tahun ketahun. Yang saya ketahui, salah satu jurnal menyebutkan bahwa MSG dianggap aman pada penggunaan 2,5-3,5 gram per hari. Kontroversi tentang batas aman ini masih tetap berlangsung mengingat ada efek lain yg mirip Chinese Rest Syndrome ( disebut MSG Complex Syndrome ).
Kendati sebagian ada yg menyebutkan bahwa Glutamat aman dalam dosis rendah, namun efek jangka panjang belum bisa diduga. Ini karena belum ada penelitian pada pemakaian jangka panjang.
Mengacu pada kaidah keilmuan, menurut saya, perlu dilakukan standar keamanan dan penelitian berkelanjutan terhadap efek yang tidak diinginkan. Ini berarti saya tidak menempatkan diri pada salah satu pihak, terlebih saya menduga ada “nuansa kepentingan”.
Tidak berlebihan kiranya jika kita tetap berhati-hati dan tidak keburu menyimpulkan.
Trims π
» ke atas
Ass, Cak Moki yth,
Maaf cak saya pendatang baru, mengenal anda lewat teman yang mengnalkan blok anda pada saya.
Saya mau tanya karena saya punya teman kata orang kena paru-paru basah, tidak pernah berhenti batuk.
usianya 32 tahun perempuan.
Adakah cara mengobatinya dan bagaimana.
ini dulu pesan saya akan dilanjutkan laun waktu.
Wassalam,
Buya Ahmad.
@ Ahmad,
Wa’alaikum salam, wr, wb,
Wah, paru-paru basah itu istilah yang rancu.
Sebaiknya bertanya kepada dokter yang men-diagnosa, apa yang dimaksud dengan paru-paru basah. Apakah TBC, efusi pleura (cairan dalam pleura) atau lainnya karena terminologi paru-paru basah tidak ada.
Insya Allah ada obatnya jika penyakitnya jelas didukung bukti pemeriksaan fisik dan pemeriksaan penunjang misalnya laboratorium dan rontgen.
Andaikan TBC, obatnya selama 6 bulan. Andai Efusi Pleura pengobatannya dengan penyedotan cairan pleura (aspirasi) dan tidak memerlukan waktu yang lama. Jadi yang mana dong?
So, tanyakan dulu ya … apa gerangan paru-paru basah tersebut.
Moga bermanfaat
wass
» ke atas
halo cak moki, kali ini mau tanya:
isteri saya beberapa waktu lalu tertusuk sesuatu di telapak kakinya, dan sekarang menimbulkan bengkak dan tebal di bagian telapak kakinya yang tertusuk, tidak mau hilang/reda.. apa penyebab bengkak ini? kalau mau konsultasi ke dokter, menemui dokter spesialis apa?
terima kasih
@ Anak Sultan,
Kalo mengeras dan nyeri berarti sudah terjadi “granulasi”, sebaiknya operasi Pak, operasi kecil koq, saya sering ngoperasi seperti itu, cukup bius lokal, sekitar 30 menit beres. Gak sampai 100 ribu, sudah sama obatnya, hehehe
Bisa ke dokter umum Pak, bisa juga ke dokter Bedah di Poli Bedah.
Kalo masih baru dan nyeri, mungkin infeksi, biasanya diberi Antibiotika (golongan cefadroxyl) dan pereda nyeri misalnya asam mefenamat.
Kalo udah lama dan mengeras, terpaksa operasai.
Moga segera beres π
Hello
I can’t be bothered with anything these days, but shrug. I just don’t have anything to say recently.
Bye
@ tihopilik,
why ? π
» ke atas
Pak Dok…saya mau tanya nih.Saya kan jerawatan banget trus beberapa hari yang lalu pas kakak saya dtg ke rumah dia nyaranin saya pake salep ELOCON buat jerawat saya.Kakak saya pake ELOCON buat bayinya,kadang muka bayinya ada “mrintis2nya” dan itu ilang stlh pake ELOCON.Alhasil setelah beberapa hari saya pake ternyata jerawat saya ilang.Muka saya mulus malah.Cuman…saya jadi curiga kok langsung cespleng gitu ya tuh salep???Padahal segala jenis obat jerawat udah saya coba tapi ga pernah sukses.Yg pengen saya tanyain ama pak dok,sebenernya ELOCON tuh termasuk obat keras ya?Efek sampingnya apa aja kalo dipake dlm jangka waktu lama?Trus kalo ga boleh dipake dlm jangka waktu lama kira2 boleh dipakenya cuma brp lama aja pak dok?ELOCON tuh berbahaya ta pak dok??? Mohon bantuannya…MaturNuwun Pak Dok
@ Nyitz,
Elocon (isinya: momethason furoate=steroid) adalah obat luar untuk dermatitis karena alergi. Jika jerawatnya karena alergi bisa pakai Elocon, kalo bukan karena alergi (misalnya karena infeksi) tentu tidak bisa. Penyebab jerawat macam-macam, obat disesuaikan dengan pra kiraan penyebabnya.
Pemakaian obat steroid seperti elocon untuk jangka panjang tentu ada efek samping, misalnya: gatal, rasa terbakar, atrofi kulit, dll. Efek samping tersebut jarang terjadi, namun kemungkinan tetap ada. Moga tidak, hehehe
Sebaiknya tidak digunakan jangka panjang untuk bayi. Atau kalo toh terpaksa makai harus sesuai anjuran dokter yg ngasih resep, biasanya ada masa istirahat sesuai kondisi kulit bayi.
Moga penjelasaan singkat ini bermanfaat π
Trims
cak ..akhir2 ini aku sering banget gak enak badan ..trus lemes dan biasanya badan gemeteran gak jelas gitu..trus badan jadi agak dingin.. itu kenapa ya kira2 cak? ini biasanya kejadiannya jam 5an ..apa karena kelaperan? ehuhueh~
@ chielicious,
mungkin benar Chie, karena kelaparan … hehehe, kayaknya lagi diet ya?
Kalo terasa mulai lemas segera makan camilan biar gak gemetaran dan gak keringat dingin.
Selamat ngemil π moga sehat seperti sediakala *camilannya bagi-bagi dong*
Pak dokter, aku pengen nanya nih.. kayaknya pak dokter jarang banget nerima pertanyaan dari saya ini.
saya Laki-laki. Umur 21 tahun. kayaknya saya terlambat pubertas (Delay Puberty) deh Dok, karena sampai saat ini wajah saya masih seperti anak-anak, jakun gak ada, bulu ketiak gak ada, kemaluan kecil, tapi fisik saya normal, tinggi badan saya 173 cm, saya minta tolong solusinya Dok..? apa yang harus saya lakukan..? apakah saya harus minta suntik hormon testosteron..? kalau suntik hormon testosteron biayanya berapa Dok..?
Thanx
@ Ryan,
kondisi itu gak pp koq, ada temen saya waktu baru lulus dokter masih seperti anak smp, padahal usianya 25 tahun, toh semuanya akan berkembang seiring bertambahnya waktu. Malah enak kan, awet muda π
Menurut saya, enjoy aja gak perlu risau. Soal kemaluan kecil gak masalah, yg penting bukan ukurannya tapi kelincahannya.
Tidak perlu pakai Testosteron, efek sampingnya gak bagus. Obat tersebut hanya dipakai untuk impoten yg disebabkan kekurangan hormon testosteron.
Sekali lagi tidak perlu risau masalah tanda seksual sekunder, nanti akan berkembang dengan sendirinya.
Moga penjelasan ini membantu.
» ke atas
PAk Dok…MaturNuwun atas penjelasannya tentang ELOCON kmrn.Lha skrg saya ada pertanyaan lg nih Pak Dok.Pak Dok,knp yah saya kalo lagi punya permasalahan yang bener-bener ruwet tiba-tiba saya langsung muntah-muntah ga ada juntrungannya.Badan saya ga demam,pusing jg enggak dan saya juga ga merasa saya lagi sakit.Misalnya aja saya tiba-tiba dapaet telpon dari teman saya yang bilang kalo ada kabar gini gitu dan saya jd kepikiran seketika itu juga (pdhl lg nerima telpon nih) saya ngerasa mual2 dan akhirnya muntah2.Dan ujung-ujungnya selama 2 minggu pearasaan mual+muntah itu akan tetap bertahan dan yg bisa saya lakukan cuma terkapar di tempat tidur.Apalagi kalo saya lg stressss berat,tambah parah Pak.Kejadian kayak gitu udah terjadi 2tahun belakngan ini.Pak Dok…saya tersiksa sekali dengan keadaan seperti ini .Tiap kali ada masalah saya langsung mual2 dan muntah:( Pak Dok,apa ada obat supaya mual2 ini tidak dtg lg?Jgn blg ya pak kalo saya jgn punya masalah…Saya bukan penderita maag dan saya jg ga ada masalah sama lambung saya.Tolong saya Pak Dok…MaturNuwun
Q Nyit,
hehehe, sebelum menjawab dah ada warning ya π
oke deh, cemas atau disebut nerosa (misalnya terima tipon seperti contoh diatas) dan stres itu hampir sama. Dan itu sangat manusiawi, gak ada yang salah. Yang membedakan adalah reaksi tubuh kita ketika cemas atau stres. Reaksi seseorang tidak sama, demikian pula bentuknya.
Nah, terjadinya mual n muntah hingga lemas (seperti kasus di atas) terjadi melalui 2 mekanisme, pertama melalui rangsang munntah di otak bagian belakang, kedua melalui peningkatan produksi asam lambung. Sekali lagi asam lambung, bukan lambungnya lho. Karenanya tak jarang mual muntah diikuti rasa asem atau getir di mulut dan ludah. Tentu kalo diperiksa dengan alat apapun gak akan ditemukan kelainan apapun dilambung, wong yang bikin mual muntah asam lambungnya.
Penangulangan bukan “gak ada masalah”, namun menghadapi masalah disertai pemahaman bahwa keluhan tersebut adalah reaksi tubuh belaka. Kadang gak mudah, sy ada beberapa pasien yg gitu. padahal mereka sangat mengerti bahwa lambungnya gpp dan ngerti pula pencetusnya karena ada masalah. Untuk membantu mengatasi ini diperlukan orang ketga, dalam hal ini seorang dokter yg mampu memberikan support, bukan yg suka nakuti misalnya mengatakan “lambung bengak”, badala … tambah bete deh.
Selain itu adakalanya diperlukan obat untuk menanggulangi mual-muntahnya dan obat untuk mengurangi produksi asam lambung. obat tersebut hanya digunakan ketika perlu saja.
Tentang asam lambung gak perlu risau duluan. Itu juga wajar. Ilustrasinya gini: ketika kita melihat rujak, tanpa sadar liur kita seakan mau netes ( eh netes bener gak π ) … hehehe alamiah kan .. itulah gambaran asam lambung.
Moga penjelasan ini berguna dan moga mual muntahnya lambat laun berkurang dan akhirnya hilang π
pagi dok, saya mau nanya, saya sering mengalami migrain yang tidak jelas sebabnya dan kambuhnya pun suka tiba-tiba…kenapa ya? apa betul karena darah kotor di kepala?
FYI, saya bukan pecandu rokok dan kopi..
satu lagi nih dok, saya juga sering mimisan, kambuhnya juga tiba-tiba tanpa ada tanda-tanda sebelumnya (misalnya saat mandi bahkan saat tidur. padahal saya merasa sehat-sehat saja selama ini. jujur ini membuat saya sedikit khawatir. penyakit apa yang saya derita?
oh ya, kelupaan. saya wanita berusia 20 tahun
@ Ria,
Dear mbak Ria,
Pertama, saya ingin meluruskan bahwa darah manusia adalah bersih, tidak kotor. Pemakaian istilah darah kotor hanya diperuntukkan bagi darah menstruasi, itupun hanya istilah dari sisi agama (islam) karena berhubungan dengan peribadatan, walaupun sebenarnya darah menstruasi tidak kotor, sama dengan darah lainnya.
Penyebab migrain (sakit kepala di salah satu sisi) banyak, tidak serta merta berhubungan dengan otak. Bisa dari mata (misalnya minus atau silindris salah mata), dari hidung, dari telinga, dari gigi dan sebab-sebab lainnya.
Adapun mimisan disebut Epistaksis, adalah gejala dari suatu penyakit, bisa karena gangguan di hidung ataupun di luar hidung. Menurut para ahli, sekitar 90% mimisan biasanya akan berangsur sembuh dengan sendirinya, sedangkan 10% memerlukan perawatan khusus.
Bisa jadi seringnya mimisan berhubungan dengan migrain.
Untuk memastikannya, alangkah baiknya jika memeriksakan diri ke dokter. Dokter ahli neurologi untuk migrainnya dan dokter ahli THT untuk periksa mimisan.
Moga penjelasan singkat ini bermanfaat
» ke atas
Cak ..aku punya temen..kurus banget ..katanya sieh penyerapan sari2 makanan di usus itu gak sempurna.. jadi kayak lewat gitu aja .. emang beneran bisa begini ya cak? trus gimana caranya biar pencernaannya lancar?
Ps: btw cak ternyata kakiku itu eksim..bukan impetigo heheh..aku harus ke dokter kulit ..holohh malass -____-
Salam kenal di alam maya, saya juga dokter sekarang kerja di Jakarta, saay tahu anda dari teman saya. Saya ngundang anda untuk kunjung ke blogger saya.
salam kenal,
Imran Nito
@ chieliciuos,
Ya enggaklah, masa lewat doang, lha ntar keluarnya sama persis dengan yg dimakan dong, hehehe.
Bisa juga sih ada gangguan penyerapan jika sudah diperiksa kadar enzym pencernaan dan dihitung kalori yang masuk dibandingkan kalori yang diserap, termasuk mineralnya.
Tanpa itu, mungkin hanya dugaan saja.
Makan banyak tapi gak gemuk-gemuk bayak faktor penyebabnya Chie.
Bisa karena kesibukan fisik ataupun psikis (misalnya; beban kerja, kurang istirahat, dll), bisa karena faktor genetik, bisa pula jenis asupan makanannya. Karbohidrat atau makanan yg mengandung zat tepung dan manis-manis dapat menambah berat badan, asal gak kebayakan aja.
Ntar kalo kegemukan nyesel lho π
Perlu dihitung juga proporsi antara Tinggi Badan dan Berat Badan. emangnya seberapa kurus sih, 45 Kg, kurang 40 Kg, 50 Kg?
Kalao temen Chie sehat-sehat saja sih gak pp, gak usah cemas.
Padahal banyak lho orang pingin gitu, banyak makan tapi gak bengkak, hehehe, … saya juga mau tuh.
ps:
iya tuh, saya udah jawab kemungkinan bukan impetigo.
eh, tahu darimana kalo eksim ?
Udah diobati belum ? atau dibiarkan aja Chie … π
» ke atas
dokter saya ada keluhan di otot bagian belakang. seandainya duduk dengan kaki di luruskan akan terasa sangat menyiksa, sakit sekali seperti ada otot atau apalah yang ketarik/ terjepit. teris terang ini sangat mengganggu. saya tanya ke dokter tulang ternyata tidak ada masalah. kira kira apa ya dok??? matur nuwun….
GBU….
@ emanuel bambang,
Maaf, andai diskripsi keluhan bisa dilengkapi, kita bisa mendiskusikannya lebih spesifik.
Ok, sementara kita abaikan dulu soal tempat nyeri.
Nyeri pada otot disebut myalgia, fibromyalgia dll.
Menurut saya, sebaiknya konsultasi ke dokter neurologi, jika dokter ahli orthopedi menyatakan tidak apa-apa.
Kita berharap dilakukan pemeriksaan otot, syaraf di sekitar otot yg nyeri dan sendi-sendi di sekitarnya.
Jika ternyata pada pemeriksaan tidak ditemukan kelainan organik (fisik) sedangkan secara sensoris ada gangguan (nyeri), kemungkinan akan diobati dengan cara fisioterapi berkala dan biasanya diberikan juga obat pereda nyeri.
Jika ditemukan kelainan, misalnya: otot atau syaraf, maka akan dilakukan perawatan sesuai kelainannya.
Demikian penjelasan singkat sy, moga bermanfaat dan semoga masalah tersebut segera teratasi.
maturnuwun π
» ke atas
Belum tuh cak..gak sempet *sok sibuk*.. abis klo minggu dokternya tutup.. heu~ sabtu kan waktunya bermain2.. taunya dari temen yang eksim juga..dulu sieh pernah periksa ke dokter .. tapi beda letak eksim-nya.. biasanya di depan betis klo sekarang di bagian pergelangan kaki.. dan ciri2nya beda sama eksim yang dulu.. gitu.. Eksim itu berpengaruh sama makanan gak sieh cak? ada gak caranya buat ngurangin rasa gatal di eksim?
PS: aku mau add YM nya boleh tak cak? *kedip2 nista*
@ chielicious,
oh gitu ya.
Gak selalu Chie. Bisa berhubungan dg makanan tertentu, gigitan serangga, bahan kimia, nylon, dll.
Obatnya? … baiknya sih liat dulu supaya lebih tepat.
ok boleh, silahkan add YM π
kita bahas melalui YM aja ya
ID nya apa cak ?
@ chielicious,
cakmoki2006@yahoo.com
tp aq mo mandi lho Chie, maaf ya … yg penting dah add duluan
» ke atas
makasih ya dok ata jawabannya..
tapi cek up ke dokter kan sekarang mahal nih dok, ada saran lain ga sih untuk mengatasi penyakit saya..
misalnya makan/minum makanan/suplemen tertentu..
kan lebih murah..
heheh maklumlah mahasiswa
@ ria,
ok, sama-sama.
mmm, sebenarnya sih gak perlu suplemen khusus sepanjang cukup makanan bergizi (walau anak kos, tetep makan 3 x kan? π )
Atau boleh juga minum vitamin c atau vitamin lengkap, hanya saja manfaatnya masih diperdebatkan oleh para ahli.
moga sehat selalu ya …
» ke atas
dok, saya pria usia 21 thn, punya penyakit yg gejalanya sama dengan pak Bambang, begini dok gejalanya posisi tubuh tdk bisa mmbntuk huruf “L” seperti posisi rukuk dlm sholat, rasa sakitnya luar biasa menyiksa dok, setahun yg lalu pernah periksa k dkter saraf, hasilnya klo ga salah namanya ‘Hiperlordotik’, kmudian diberi terapi “penyinaran” rutin seminggu sekali, tapi krna biayanya ckup mahal smpai sekarang saya tdk prnh brobat lg dok, kira-kira penyakit apa itu dok? sudah lebih setahun tdk pernah berobat lg kira2 bisa sembuh ga dok? klo boleh tau obatnya apa dok? ada ga yang murah?
@ Irawan,
Penyakitnya udah disebutin tuh: Lordosis, atau kalo banget disebut Hiperlordosis, yakni kelainan kelengkungan tulang (elevasi) ke arah depan.
Pengobatan termurah sebenernya sih penyinaran (atau rehabilitasi medis or fisioterapi, sama aja)
Satu serial biasanya 12 kali. Lama dan harus telaten.
kalo di RSU biasanya murah.
Obat lain gak ada, paling hanya untuk ngurangi nyeri doang, bukan untuk koreksi lordosis-nya.
menurut saya sebaiknya diulang dengan penyinaran, dari awal lagi di poliklinik Rehabilitasi Medis RSU
moga bermanfaat dan semoga segera pulih kembali
» ke atas
Dokter, saya mau tanya nih..
Saya punya penyakit di tenggorokan. Tenggorokan saya terasa tercekat(kyk ada yg mengganjal), tapi klo di pakai buat makan gak sakit sih Dok. Rasa tercekat ini semakin terasa ketika abis makan. Kemudian saya sering mengalami rasa perut gak enak, kembung & bersendawa. Saya periksa ke dokter penyakit saya, di diagnosis dokter adalah tenggorokan saya terkena radang menahun itu katanya gara2 asam lambung naik di tenggorokan jadi menimbulkan peradangan(sumber rasa tercekat tersebut). Saya juga telah di biopsi atas anjuran dokter hasil ada virus HPVnya dok. Kemudian saya cuman di berikan terapi untuk asam lambung dgn obat LAZ-Lansoprazole 30mg. saya telah menjalani terapi tsb selama 4 bulan.
yang saya mau tanyakan:
1. Sudah betulkah diagnosa & pengobatan dari dokter yg memeriksa saya dok? apa ada penyakit yg lainnya? soalnya sudah 4 bulan pengobatan gak kunjung sembuh π¦
2. Berbahaya gak Dok penyakit saya ini? bisa sembuh gak dok? Virus HPV saya baca artikel di internet itu virus penyebab kanker serviks, kok bisa sampai ke tenggorokan dok?
3. Saya telah minum obat LAZ tersebut dgn dosis 2x sehari selama 4 bulan, itu berbahaya gak dok terhadap fungsi hati/ginjal?
4. ada obat alternatif gak dok selain LAZ.. soal’e obatnya mahal π¦
maap Dok, klo pertanyaannya langsung mborong dok:), atas perhatian saya ucapkan banyak terima kasih.
Hi.. cak dok, makasih banget dengan adanya situs tanya jawab ini. Kemarin saya sempat baca artikel mengenai Kandungan di luar rahim. Saya pernah mengalami hal tersebut (hamil di luar rahim pada bahagian sebelah kanan)kira kira
2 tahun yang lalu.
Atas saran dari dokter spesialis kandungan, saya harus menjalani operasi untuk menghindari pemecahan pembuluh nadi yang dapat membahayakan pasien. Saya menjalani operasi pada usia kandungan kurang lebih 2 bulan. Setelah operasi tersebut, menstruasi saya datang seperti biasa dan banyak (seperti tidak pernah terjadi apa apa).
Sampai saat ini saya masih trauma dengan hal tersebut diatas, dan apabila kami berhubungan badan, sperma suami tidak pernah dibuang di dalam. Tetapi mengingat usia saya sudah meningkat, saya 30 tahun dan suami 33 tahun, kami ingin sekali mendapat momongan.
Pertanyaan saya:
1. Bagaimana untuk menghindari terjadinya kandungan di luar rahim?
2. Apakah operasi yang dulu saya lakukan tidak mengganggu untuk kehamilan selanjutnya?
3. Apakah saya bisa mengandung lagi (saya sangat takut jika tidak bisa mengandung lagi), dan dapat melahirkan anak lebih dari satu, mengingat keadaan saya yang pernah menjalani operasi diluar rahim?
4. Bagaimana cara untuk mendapatkan bayi kembar? Sebab saya dan suami teramat sangat mendapat bayi kembar. Apakah faktor turunan menjadi salah satu penyebab yang penting untuk mendapatkan bayi kembar?
Saya sangat berharap cak dok dapat memberi penjelasan dengan terperinci, atas pertolongan dan jasa baiknya saya ucapkan ribuan terima kasih.
@ Boni & Fedelia,
aduhhh maaf nih, … mohon bersabar ya, ntar malem jawabnya … soalnya ini dah persiapan mo praktek π … setuju kan ya
Sekali lagi saya mohon maaf …
» ke atas
Gak pa pa kok cak pak, tapi mesti di jawab ya. Penting banget nih! Met praktek ya, sukses selalu.
@ Boni-Boni,
Jawaban:
1. Jika melihat keluhan: rasa perut gak enak, kembung & bersendawa, bisa jadi berhubungan dengan peningkatan produksi asam lambung. Kondisi ini bisa menimbulkan keluhan lain seperti: rasa asem, pahit, di lidah or mulut dan gak nyaman di tenggorokan.
Kumpulan kelukan tersebut dinamakan dyspepsia ( maag ) dengan berbagai variasi keluhan yg tidak selalu sama untuk setiap orang.
Menurut saya, obat tersebut sangat tepat untuk pengurangi produksi asam lambung dengan harapan dapat mengurangi atau menghilangkan keluhan. perlu diketahui bahwa skitar 80% lebih keluhan lambung disebabkan oleh rasa cemas (nerosa).
Lansoprazole bisa diminum hingga 8 minggu kemudian dilakukan evaluasi atau bisa dilanjutkan hingga keluhan hilang.
Alangkah baiknya jika LAZ dikombinasi dengan antasida+simetikon untuk menetralisir asam lambung dan enzim untuk mengurangi kembung, misalnya; pankreoflat.
Jadi, obatnya ada 3:
LAZ, untuk mengurangi produksi asam lambung
Obat maag (antasid+simetikon), untuk menetralisir asam lambung dan mengikat gas untuk mengurangi kembung.
Enzim (pankreoflat) untuk menguntangi kembung ( cara kerjanya berbeda dengan simetikon ).
Adapun mengenai HPV, jangan risau dulu ya … HPH di tenggorokan jelas bukan dari kelamin atau organ reproduksi karena tidak ada keluhan di daerah itu dan sampel biopsi diambil di tenggorokan.
HPV terdiri dari lebih 100 tipe. Virus ini bisa mengenai saluran napas (mulut, hidung, tenggorokan, dan seterusnya), bisa mengenai kulit, alat kelamin dan organ reproduksi. Memang benar, beberapa tipe HPV di organ reproduksi berpotensi menjadi Ca serviks.
Nah, dari uraian singkat ini jelaslah bahwa HPV yg ditemukan di tenggorokan berbeda dengan kanker serviks.
2. Bisa disembuhkan.
3. ya, LAZ bisa diminum 1-2 kali perhari. Efek samping bisa dihindari dengan minum air sedikitnya 8-10 gelas per hari.
4. Ok, sebagian sudah terjawab di jawaban no.1. LAZ bisa diganti obat serupa, yakni mengurangi produksi asam lambung, misalnya: famotidin 40 mg diminum 2×1 (sampai 4-8 minggu gak papa) atau ranitidin 150 mg, diminum 2×1. (pilih salah satu saja ya )
So, komposisi pengobatannya nantinya adalah sebagai berikut:
Famotdin 40mg atau ranitidin 150 mg (sebagai pengganti LAZ) diminum 2×1 sehari.
Obat maag yg mengandung Antasida+simetikon, diminum 3-4 x 1 di antara waktu makan dan malam hari, atau 1 jam sebelum makan (perut kosong)
Pankreoflat, diminum 3×1 sesudah makan.
catatan:
Jarak minum Famotidin (atau ranitidin) dengan obat maag sedikitnya 2 jam agar penyerapan obat tidak terganggu.
Nah, jika keluhan: rasa perut gak enak, kembung & bersendawa sudah berkurang sedangkan keluhan di tenggorokan masih tetap, maka langkah selanjutnya adalah pengobatan khusus tenggorokan. Atau bisa saja dokter memberikan obat sekaligus untuk keduanya.
Moga bermanfaat dan semoga segera sembuh.
@ Fedelia,
Maaf, … sperma suami ga perlu dibuang di luar, gak papa koq. Lagipula sekitar 6-9 bulan setelah operasi sudah boleh hamil lagi.
Jawaban:
1. Hamil di luar kandungan terjadi karena buah kehamilan tidak berada dalam rahim. Kasus terbanyak berada di tuba fallopii yang bisa beresiko perdarahan. Karenanya tidak ada cara khusus untuk menghindarinya. Ga perlu khawatir, toh kejadian itu (hamil di luar kandungan) bisa menimpa siapa saja. Istri saya juga gitu koq, gak masalah, setelah hampir 8 bulan setelah operasi hamil anak kami yg ke 2. Aman.
2. Tidak mengganggu. kalaupun ada keluhan, misalnya nyeri, gak papa, bukan berarti operasinya bermasalah. Udah 2 tahun kan ? … wuih lama tuh π
3. Bisa hamil lagi dong, … kan dah terbukti bisa, walaupun sebelumnya di luar kandungan.
4. maaf, sejauh ini tidak ada cara khusu untuk mendapatkan bayi kembar.
faktor keturunan bisa memiliki kecenderungan yg sama untuk melahirkan bayi kembar, namun tidak selalu begitu.
Semoga bermanfaat dan segera hamil kembali. Sekali lagi, sperma suami ga perlu dibuang di luar, kasian atuhhh , hahahah (becanda)
» ke atas
wah, penjelasannya lengkap banget..:) Terima kasih atas waktu & penjelasannya pak Dokter. Merdeka!!
Waduh… makasih banget atas jawabannya. Jadi nggak sabar nunggu masa subur (sekarang masih haid). Maklum saya sudah lama…. pengen punya momongan, sampai sampai terbawa dalam mimpi. He he he Makasih ya pak, ntar kalo ada yang kurang paham, boleh nanya lagi kan?
@ boni-boni,
sama-sama … Merdeka !!!
@ Fedelia,
hehehe, … iya, moga mimpinya jadi kenyataan.
Nanya boleh dong π
» ke atas
oh iya maaf, ada yg lupa dok:) obat buat tenggorokan apa ya? soalnya dari dokter yg memeriksa saya ngga di kasih obat buat tenggoroakn karena katanya penyebabnya gara-gara asam lambung. Trus ketika di endoskopi tenggorokannya, terdapat folikel-folikel berbentuk kenyal & padat. Obat untuk hilangin folikel-folikelnya apa ya dok? biar gak bentol2 lagi π
@ boni-boni,
oooh, kalo folikel sih gak papa, reaksi normal aja koq
Ntar kalo asam lambung dan keluhan lambung dah hilang biasanya keluhan tenggorokan hilang dengan sendirinya.
Paling hanya dianjurkan minum hangat
… moga masalah tersebut segera normal kembali … sabar ya π
oh gitu jadi ggp toh….ok deh pak dokter terima kasih banyak atas penjelasan. Semoga pak Dokter sehat selalu.
Hai Dok….saya barusan selesai operasi laparotomi kista ovary, baru sekitar 10 harian….dokterpun baru mengambil jahitannya…..
tapi setiap saya melihat luka bekas operasi ada perasaan takut terbuka lagi….karena kulihat luka itu betul betul belum kering di bagian tengahnya….dokter hanya memberikan antibiotik dan krem untuk dioleskan ke luka untuk mengurangi rasa gatal….
kakak saya menyarankan untuk diberi betadine….
Apakah betadine tidak berbahaya untuk proses pengeringan luka bekas operasi? Saya imenginginkan cepat kering tapi saya takut menggunakan betadine…
Bolehkah minta saran apa yang sebaiknya digunakan agar luka bekas operasi cepat kering?
@ boni-boni,
ok, sama-sama … trims do’anya ya …
Ntar kalo masih bermasalh bisa kita diskusikan lagi
@ Dini,
ok, itu udah sip koq …
Yang diberikan dokter obsgyn antibiotika minum dan krem (biasanya antibiotika juga) untuk obat lokal.
Betadine bisa juga digunakan, namun karena dah ada krem dari dokter, gak perlu betadin lagi kecuali untuk membersihkan sisa krem.
Betadin ga bahaya, aman, dan emang biasa dipakai rawat luka.
Ntar kalo sudah waktunya kering, akan kering dengan sendirinya.
Jangan lupa, makan bergizi tinggi, pakai daging, ikan sayur mayur, buah dll, agar cepat pulih dan luka cepat kering. Jangan sebaliknya lho, ntar kalo makanan pasca operasi kurang gizi, malah lambat sembuh dan badan jadi lemes.
Biasanya sih, hari kesepuluh udah bisa kemana-mana tuh.
Ga perlu khawatir, operasi semacam itu biasa aja koq.
Moga segera pulih dan sehat kembali π
selama malam dok, saya mau menanyakan ya pak
knp klw di vagina saya ya perasaannya mau kencing2 terus dech pak, pas di wc kencing dkit…trus abis dari wc maunya kencing2 lagi, perasaan pgen kencing lagi…
dulu saya juga penyakit seperti ini, trus saya minum obat STARCEF 100 MG dan DETRUSITOL 2 MG, dah itu berhasil…tapi mengapan saya mengalami perasaan di vagina saya mau kencing2 trus …..sudah 5 hari saya kencing2 trus, dan saya coba minum obat itu lagi, tapi tidak ada reaksi na dok…..mohon dokter memberi saya saran atau resep yg cocok n pantangan nya…..trima kasih dok
oh ya dok, saya skrg status na masih kencing trus menerus, di vagina saya mau nya kencing. trus status saya, saya masih minum obat STATRCEF 100MG dan DETRUSITOL 2 MG dalam keaddaan datang bulan.
apakah klw saya minum obat trsebut dalam keadaan datang bulan, khasiat obat itu akan hilang???
trima kasih DOk
dok,saya ivanawaty..mohon balasan nya dok….
karena saya dengan sakit gini trus, tidak bisa menjalankan aktifitas saya dengan leluasa.
maaf menggangu dan terima kasih
saya tunggu reply na ya Dok
@ ivanawaty,
Mohon disorry mbak, listrik padam nih …
ok, udah saya jawab via email, gak usah diulang di sini ya …
Moga cepat sembuh π
cak moki yg baik,,, tlng kasih saran sekalian merk obat ya cak, merek nya yg ringan2x aja.. begini cak. sy mempunyai masalah dengan bau tak sedap pada mulut sy. sy sudah periksakan ke THT tepatnya 2 bulan yg lalu dokternya bilang bagus tidak ada masalah. 1 hari yg lalu sy periksakan ke dokter gigi nahloe dokter nya bilang tidak ada masalah dengan gigi sy, malah dokternya bilang bagus..-> Info:sy tidak punya penyakit maag, tpi memang sih klo makan memang sering terlambat (apa itu berpengaruh ya cak). terus sy harus memeriksakan ke dokter apa lgi cak yg cocok dengan panyakit sy ini. ya okelah sarannya ditunggu ya cak yg baik.. thanks.
pagi dok, saya Kiny, wanita berusia 22 tahun.
jika udara dingin saya sering batuk-batuk (tidak berdahak) dan tidak bisa berhenti. saat batuk tersebut dada saya sering terasa sakit (seperti ditekan), tak jarang saya muntah karena batuk hebat. penyakit ini saya derita kira-kira selama 2 tahun…
yang ingin saya tanyakan:
penyakit apa yang saya derita?
bagaimana cara mengobatinya?
dan apakah ada suplemen atau makanan khusus yang bisa saya konsumsi untuk meredakan batuk tersebut?
sebelumnya saya ucapkan terimakasih ya Cak…
@ ardi,
maaf, sudah saya jawab tapi ilang …
ok,
kalo dokter THT dan Gigi mengatakan ga ada kelainan, berarti aman aja.
Bisa dicoba obat kumur, misalnya: bethadin kumur atau lainnya.
Moga berhasil
@ kiny,
menilik tanda-tanda di atas, kemungkinan batuk hebatnya karena alergi (udara dingin)
Batuk alergi atau bronkitis alergi, bisa juga yang lain.
untuk menanggulanginya, sebaiknya ke dokter, ntar akan diperiksa atau bisa juga di Rontgen kalo emang diperlukan…
Ga ada suplemen ataupun makanan khusus untuk meredakan batuk tersebut
Mohon maaf ya, saya tidak merekomendasikan jenis obatnya karena kondisi tersebut memerlukan pemeriksaan oleh dokter.
Moga bermanfaat dan semoga segera sembuh π
» ke atas
Kalo Asam Urat gimana dok?…saya pernah kena sampai 10.4, padahal max kalo lakilaki 3.-7 aja ya…sekarang udah sembuh, tapi kadang kadang masih terasa linu-linu..bias tuntas…tas…tas..gimana caranya ya…
matur tengkyu cak dokter
@ tonick,
kalo 10,4 emang tinggi, bisa diturunkan dengan allopurinol secara bertahap.
Nah, soal linu ini gak ada hubugannya dengan asam urat. Kalaupun ketika itu diperiksa hasilnya abnormal bukan berarti linu identik dengan asam urat. Ini emang sudah salah kaprah.
Asam urat itu terjemahan dari uric acid, ga ada hubungannya samasekali dengan urat tubuh kita. Sama halnya dengan acetic acid diterjemahkan asam asetat dll.
Banyak orang beranggapan bahwa sakit or linu urat berhubungan dengan asam urat karena sama-sama bernama urat.
so sekarang dah paham kan? … makanya walau asam urat udah normal tetap linu, wong emang ga ada hubungannya … hehehe
Untuk linu sendi or tulang disebut arthritis atau rematik yg jenisnya ada ratusan, mula yg hanya linu sampai yang bengkak atau Gouty Arthritis (radang sendi or pembengakakan sendi yg disertai penumpukan asam urat di sendi). sedangkan nyeri otot disebut myalgia. Kedua golongan ini bisa dialami oleh semua orang.
Adapun untuk meredakan nyeri dapat digunakan salah satu obat pereda nyeri misalnya: natrium diklofenak, piroksikam, dll
Moga bermanfaat
» ke atas
Selamat Malam Dokter,
Saya mau tanya, mana susu yang lebih baik untuk kita minum. Susu yang beli di shopping centre/sudah dalam bungkusan atau susu yang dibeli dari pedagang keliling/ baru di perah. Menurut saya susu yang baru di perah rasanya sangat segar tapi tak dapat tahan lama (1 – 2 hari sahaja). Tetapi susu yang beli di shopping centre bisa tahan sampai 1 bulan.
– Apa perbezaan dari 2 jenis susu tersebut?
– Apa maksud susu yang sudah dipasteurkan?
– Apakah zat zat yang ada dalam susu tersebut sudah
berlainan atau berkurang?
– Untuk ibu hamil bolehkah minum susu yang dibeli dari
pedagang keliling/baru di perah?
Mohon jawabannya.
Atas perhatiannya, saya ucapkan terima kasih.
tengkyu cak moki…jadi aku udah sehat betulan kalo gitu dari asam urat hehehehe…boleh makan duren lagi? :::halah maksa::: cak di palaran ta? aku di bulunga..
Dok, saya ada email Dokter. Mohon dibalas lewat email juga jika memungkinkan.
Thanks sblmnya…
@ tonick,
walah tetangga tho … hahaha
suka duren ya … sip deh
@ Alex,
ok, ntar saya lihat ya π
» ke atas
cak moki, what a nice sites!
ini lho, saudara sepupu-ku tiba-tiba didiagnosis kanker mulut. emang se..pipi kirinya rada bengkak, trus katanya udah 3 bulan terakhir sariawan gak sembuh-sembuh, malah tambah parah.
udah di bawa ke dokter di rs.kanker darmais vonisnya musti biopsi, biar yakin. tapi habis biopsi tunggu 15 menit, kalau positif ya kudu dioperasi π¦ soalnya katanya luka kanker gak boleh kecolek dikit aja.
nha..berhubung sepupu-ku ini nggak mau kalau setelah operasi jadi “berantakan” – karena kan rahangnya musti dipotong separo, pipi dicowak trus ditambal – plus ada kemungkinan besar ngomongnya jadi gak jelas, ngeces terus dan lain sebagainya, akhirnya dia memutuskan gak mau operasi. sekarang malah berobat ke sinshe gitu, tapi ya kulihat ndak ada perkembangan yang signifikan.
pertanyaannya:
1. aku dah baca di situs tetangga cak moki (dr.evy), katanya penyebabnya mostly nikotin..tapi kok kayaknya lebih banyak perokok yang kena kanker paru-paru, ya? lek ancen bahaya, kenapa juga pabrik rokok di kudus dan malang itu produksine munggah terus? -ini pertanyaane gak nyambung blas! hehehehe..-
2. kalau dokter dimintai pendapat. dokter mo milih operasi apa berobat ke sinshe? atau mungkin gak operasi tapi di sinar? berapa angka harapan hidup penderita kanker mulut stadium 3 setelah operasi/penyinaran?
suwun ya, cak!
peace
@ candra,
Untuk memastikan kanker apa bukan, yang paling tepat (hingga saat ini) adalh melalui biopsi. Cara ini bisa melihat jenis sel jinak atau ganas dan menentukan jenisnya. ini penting untuk langkah pengobatan selanjutnya.
Jawaban:
1. Penyebab primer semua jenis kanker hingga kini belum diketahui. Yang disebutkan nikotin dll adalah faktor-faktor pencetus berdasarkan angka statistik insidens penyakit tersebut melalui penelitian retrospektif (langkah mundur ke belakang). Maksudnya, beberapa faktor pencetus yg diduga memicu timbulnya kanker dicatat trus dianggap sebagai faktor pencetus lantaran sifat-sifat zat tersebut (misalnya nikotin).
Kalo soal tutup menutup … hehehe, saya ga tahu.
Ilustrasinya gini: jika carbon monooksida dianggap sebagai pemicu timbulnya kanker, apa ya terus semua pabrik motor ditutup ?
2. Tentu saya pilih ke dokter dong π
Pilihan pengobatan, seperti: operasi, sinar, chemoterapi atau kombinasi diantara pilihan tersebut ditentukan berdasarkan manfaat dan efek sampingnya. Hal ini bisa didiskusikan dengan dokter yang merawat. Selain itu, si sakit dan pihak keluarga bisa ikutan memilih setelah mendapatkan penjelasan dari dokter.
Angka harapan hidup penderita kanker ulut stadium 3 ditentukan (secara edis) oleh kondisi umum penderita, ada tidaknya penyebaran penyakit dan sensitivitas pengobatan. Untuk mengetahuinya perlu follow up beberapa bulan hingga 1-2 tahun.
So saya tidak bisa memperkirakan persentasenya.
Moga membantu dan semoga dapat ditemukan jalan terbaik.
Trims
» ke atas
Selamat Sore Dokter,
Dok, kenapa pertanyaan saya kok gak dijawab?
Saya mau tanya, mana susu yang lebih baik untuk kita minum. Susu yang beli di shopping centre/sudah dalam bungkusan atau susu yang dibeli dari pedagang keliling/ baru di perah. Menurut saya susu yang baru di perah rasanya sangat segar tapi tak dapat tahan lama (1 – 2 hari sahaja). Tetapi susu yang beli di shopping centre bisa tahan sampai 1 bulan.
– Apa perbezaan dari 2 jenis susu tersebut?
– Apa maksud susu yang sudah dipasteurkan?
– Apakah zat zat yang ada dalam susu tersebut sudah
berlainan atau berkurang?
– Untuk ibu hamil bolehkah minum susu yang dibeli dari
pedagang keliling/baru di perah?
Mohon jawabannya.
@ F.Suzie Smith,
Maaf, duuuhhh ketinggalan, maklum 30 ags-4 sep masa-masa off hehehe.
Langsung jawab aja ya, kayaknya dah kebelet π
Susu segar tentu lebih bagus karena komponen-komponen di dalamnya seperti protein, lemak, vitamin dan mineral dalam keadaan fresh.
Sedangkan susu yg dibeli di shoping center sudah diproses dengan teknik tertentu (ada beberapa teknik pemrosesan). Protein, lemak dan karbohidrat boleh dikata tidak terlalu banyak beda. Yg banyak beda adalah vitamnin terutama vitamin yg larut dalam air yakni vit B & C. Sedangkan enzym dan co-enzym bisa jadi sudah tidak ada lagi atau sangat berkurang jumlahnya.
Susu yang diawetkan dengan pemanasan tertentu dan berulang-ulang untuk mencegah penurunan vitamin, mineral dan enzym.
Suhu yang dipakai biasanya menggunakan range. Rata-rata 70-80 derajat celcius. Masing-masing produsen mepunyai standar tertentu untuk suhu dan jumlah pemanasannya.
Udah terjawab dii atas.
Boleh, bagus.
Moga jawaban singkat ini berguna dan sekali lagi mohon maaf π
» ke atas
Makasih atas jawabannya dok,
Tetapi saya sangat risau dengan adanya penyakit Toxoplasmosis. Saya membaca beberapa artikel yang menyatakan bahwa untuk ibu hamil di nasehatkan untuk minum susu yang sudah di pasteurkan, untuk menghindari adanya parasit protozoa. Apakah itu benar dok?
– Apakah penyakit Toxoplasmosis itu & Bagaimana menghindarinya
– Apakah saya perlu menghentikan minum susu sapi segar dan beralih minum susu yang sudah dipasteurkan?
– Jika saya masak susu sapi segar apakah perlu sampai betul betul mendidih atau cukup untuk dipanaskan saja (tak perlu sampai keluar buih).
Mohon dijawab dengan jelas ya dok, maklum saya ini orang yang cetek dengan pengetahuan tapi saya saya ingin hidup dengan sehat (semua orang pun mau kan he he he )
Makasih dok,
@ Fedelia Suzie Smith,
Hahahaha, waspada boleh, tapi ga usah terlalu risau.
Ada ribuan penyakit terkait ibu hamil, lha ntar kalo dibaca 10 aja kan ga bisa tidur, … ya kan ?
Apapun pilihan ibu, semua bergantung pada masing-masing. Saya ga bisa merekomendasikan apapun, lantaran sekarang ini banyak anjuran bernuansa niaga … “pesan sponsor” berkedok ilmiah, dan saya sangat menentang hal tersebut.
Jika suka susu segar, masak sampai mendidih deh, walalupun ada unsur yg berkurang tapai lebih aman π
Untuk, toxoplasmosis, saya mohon maaf, masih belum sempat artikelnya (gak cukup dijelaskan di sini) dan saya masih punya hutang beberapa artikel permintan pembaca, so sy ga berani janji.
Thanks π
» ke atas
cak saya boleh nanya kan ?
begini dok, ibu saya terkena tbc tulang dan terdapat 1 benjolan disekitar tulang belakangnya dan menurut dokter benjolan itu berisi nanah dan harus di operasi untuk menghilangkannya dengan cara menyedot habis nanahnya tersebut, menurut dokter ada alternatif lainkah untuk selain dioperasi misalnya dengan minum obat ato jamu, karena terus terang saya terbentur dengan biaya untuk operasi tersebut, mohon cepat dibalas dok dan terima kasih.
@ rifkeys@gmail.com,
Untuk TBC tulang disertai benjolan seperti kasus ibunda, pengobatan terbaik hanya operasi.
Kalo masalah biatya jadi kendala, coba mengajukan keringanan biaya ke Lurah setempat.
moga penyakit ibunda segera teratasi π
» ke atas
Saya baru-baru ini dapet email (atau mungkin HOAX?) seputar ibadah puasa seperti ini cak:
*Jangan Berbuka shaum Dengan Yang ‘Manis*’
BENTAR lagi Ramadhan. Di bulan shaum itu, sering kita dengar kalimat
‘Berbuka shaumlah dengan makanan atau minuman yang manis,’ katanya.
Konon, itu dicontohkan Rasulullah saw. Benarkah demikian?
Dari Anas bin Malik ia berkata : “Adalah Rasulullah berbuka dengan Rutab
(kurma yang lembek) sebelum shalat, jika tidak terdapat Rutab, maka
beliau berbuka dengan Tamr (kurma kering), maka jika tidak ada kurma
kering beliau meneguk air. (Hadits riwayat Ahmad dan Abu Dawud)
Nabi Muhammad Saw berkata : “Apabila berbuka salah satu kamu, maka
hendaklah berbuka dengan kurma. Andaikan kamu tidak memperolehnya, maka
berbukalah dengan air, maka sesungguhnya air itu suci.”
Nah. Rasulullah berbuka dengan kurma. Kalau tidak mendapat kurma, beliau
berbuka shaumdengan air.
*Samakah kurma dengan ‘yang manis-manis’ ? Tidak. Kurma, adalah
karbohidrat kompleks (complex carbohydrate) .* Sebaliknya, gula yang
terdapat dalam makanan atau minuman yang manis-manis yang biasa kita
konsumsi sebagai makanan berbuka puasa, adalah karbohidrat sederhana
(simple carbohydrate) .
Darimana asalnya sebuah kebiasaan berbuka dengan yang manis? Tidak
jelas. Malah berkembang jadi waham umum di masyarakat, seakan-akan
berbuka shaumdengan makanan atau minuman yang manis adalah ‘sunnah
Nabi’.
Sebenarnya tidak demikian. Bahkan sebenarnya berbuka shaumdengan makanan
manis-manis yang penuh dengan gula (karbohidrat sederhana) justru
merusak kesehatan.
*Dari dulu saya tergelitik tentang hal ini, bahwa berbuka
shaum’disunnahkan’ minum atau makan yang manis-manis. Sependek ingatan
saya, Rasulullah mencontohkan buka shaumdengan kurma atau air putih,
bukan yang manis-manis.
*
Kurma, dalam kondisi asli, justru tidak terlalu manis.
*Kurma segar merupakan buah yang bernutrisi sangat tinggi tapi berkalori
rendah, sehingga tidak menggemukkan (data di sini dan di sini). Tapi
kurma yang didatangkan ke Indonesia dalam kemasan-kemasan di bulan
Ramadhan sudah berupa ‘manisan kurma’, bukan lagi kurma segar. Manisan
kurma ini justru ditambah kandungan gula yang berlipat-lipat kadarnya
agar awet dalam perjalanan ekspornya. Sangat jarang kita menemukan kurma
impor yang masih asli dan belum berupa manisan. Kalaupun ada, sangat
mungkin harganya menjadi sangat mahal.*
Kenapa berbuka shaumdengan yang manis justru merusak kesehatan?
Ketika berpuasa, kadar gula darah kita menurun. Kurma, sebagaimana yang
dicontohkan Rasulullah, adalah karbohidrat kompleks, bukan gula
(karbohidrat sederhana). Karbohidrat kompleks, untuk menjadi glikogen,
perlu diproses sehingga makan waktu.
Sebaliknya, kalau makan yang manis-manis, kadar gula darah akan melonjak
naik, langsung. Bum. Sangat tidak sehat. Kalau karbohidrat kompleks
seperti kurma asli, naiknya pelan-pelan.
Mari kita bicara ‘indeks glikemik’ (glycemic index/GI) saja. Glycemic
Index (GI) adalah laju perubahan makanan diubah menjadi gula dalam
tubuh. Makin tinggi glikemik indeks dalam makanan, makin cepat makanan
itu dirubah menjadi gula, dengan demikian tubuh makin cepat pula
menghasilkan respons insulin.
Para praktisi fitness atau pengambil gaya hidup sehat, akan sangat
menghindari makanan yang memiliki indeks glikemik yang tinggi. Sebisa
mungkin mereka akan makan makanan yang indeks glikemiknya rendah.
Kenapa? Karena makin tinggi respons insulin tubuh, maka tubuh makin
menimbun lemak. Penimbunan lemak tubuh adalah yang paling dihindari
mereka.
Nah, kalau habis perut kosong seharian, lalu langsung dibanjiri dengan
gula (makanan yang sangat-sangat tinggi indeks glikemiknya) , sehingga
respon insulin dalam tubuh langsung melonjak. Dengan demikian, tubuh
akan sangat cepat merespon untuk menimbun lemak.
Saya pernah bertanya tentang hal ini kepada seorang sufi yang diberi
Allah ‘ilm tentang urusan kesehatan jasad manusia. Kata Beliau, *bila
berbuka puasa, jangan makan apa-apa dulu. Minum air putih segelas, lalu
sholat maghrib. Setelah shalat, makan nasi seperti biasa*. Jangan pernah
makan yang manis-manis, karena merusak badan dan bikin penyakit. Itu
jawaban beliau.
Kenapa bukan kurma? Sebab kemungkinan besar, kurma yang ada di Indonesia
adalah ‘manisan kurma’, bukan kurma asli. Manisan kurma kandungan
gulanya sudah jauh berlipat-lipat banyaknya.
Kenapa nasi? Lha, nasi adalah karbohidrat kompleks.
Perlu waktu untuk diproses dalam tubuh, sehingga respon insulin dalam
tubuh juga tidak melonjak. Karena respon insulin tidak tinggi, maka
kecenderungan tubuh untuk menabung lemak juga rendah.
Inilah sebabnya, banyak sekali orang di bulan shaum yang justru lemaknya
bertambah di daerah-daerah penimbunan lemak: perut, pinggang, bokong,
paha, belakang lengan, pipi, dan sebagainya. Itu karena langsung
membanjiri tubuh dengan insulin, melalui makan yang manis-manis,
sehingga tubuh menimbun lemak, padahal otot sedang mengecil karena
puasa.
Pantas saja kalau badan kita di bulan Ramadhan malah makin terlihat
seperti ‘buah pir’, penuh lemak di daerah pinggang. Karena waham umum
masyarakat yang mengira bahwa berbuka dengan yang manis-manis adalah
‘sunnah’, maka shaumbukannya malah menyehatkan kita.
Banyak orang di bulan shaum justru menjadi lemas, mengantuk, atau justru
tambah gemuk karena kebanyakan gula. Karena salah memahami hadits di
atas, maka efeknya ‘rajin shaum= rajin berbuka dengan gula.’*
Belajar sabar.*
Waham Umum
Oke, kembali ke topik. Nah, saya kira, “berbukalah dengan yang
manis-manis” itu adalah kesimpulan yang terlalu tergesa-gesa atas hadits
tentang berbuka diatas. Karena kurma rasanya manis, maka muncul anggapan
bahwa (disunahkan) berbuka harus dengan yang manis-manis. Pada akhirnya
kesimpulan ini menjadi waham dan memunculkan budaya berbuka shaumyang
keliru di tengah masyarakat. Yang jelas, ‘berbukalah dengan yang manis’
itu disosialisasikan oleh slogan advertising banyak sekali perusahaan
makanan di bulan suci Ramadhan.
Namun demikian, sekiranya ada di antara para sahabat yang menemukan
hadits yang jelas bahwa Rasulullah memang memerintahkan berbuka dengan
yang manis-manis, mohon ditulis di komentar di bawah, ya. Saya, mungkin
juga para sahabat yang lain, ingin sekali tahu.
Semoga tidak termakan waham umum ‘berbukalah dengan yang manis’. Atau
lebih baik lagi, jangan mudah termakan waham umum tentang agama. Periksa
dulu kebenarannya.
Kalau ingin sehat, ikuti saja kata Rasulullah:
“Makanlah hanya ketika lapar, dan berhentilah makan sebelum kenyang.”
Juga, isi sepertiga perut dengan makanan, sepertiga lagi air, dan
sepertiga sisanya biarkan kosong.
“Kita (Kaum Muslimin) adalah suatu kaum yang bila telah merasa lapar
barulah makan, dan apabila makan tidak hingga kenyang,” kata Rasulullah.
“Tidak ada satu wadah pun yang diisi oleh Bani Adam, lebih buruk
daripada perutnya. Cukuplah baginya beberapa suap untuk memperkokoh
tulang belakangnya agar dapat tegak. Apabila tidak dapat dihindari,
cukuplah sepertiga untuk makanannya, sepertiga lagi untuk minumannya,
dan sepertiga lagi untuk nafasnya.” (HR Tirmidzi, Ibnu Majah dan Ibnu
Hibban dalam Shahihnya yang bersumber dari Miqdam bin Ma’di Kasib)
Semoga bermanfaat..
Nah, bagaimana tanggapnnya cak? Maaf kalo panjang banget…. Habis saya mau kirim via e-mail saya ndak tahu alamatnya njenengan…
ass wr.wb
gini lho dok saya maha siswa akbid mo menanyakan tentang penyakit adneksitis itu apa ya dok,juga penyebab,faktor,dan cara mengatasi penyakit itu bagaimana ya dok,tolong ya dok.sebelumnya saya berterima kasih.
wass.wr. wb.
ass wr.wb
pagi dok aq mahasiswa akbid mo nanya tentang penyakit adneksitis,gejala,penyebab,dan cara mengatasinya.sebelumnya saya terterima kasih atas jawaban dokter. wass.wr.wb
Cak mau tanya ttg keputihan, nyasar ga ya kalo aku tanya kesini,gini, dulu sblum aku punya anak aku jarang keputihan paling cuma klo mo dan abis dtng bulan itupun sdikit dan warnanya putih,tidak berbau tapi setelah aku melahirkan normal(april 2007) sampe sekarang ini aku masih saja keputihan warnanya agak hijau dan bau gitu, mau pergi ke dokter aku malu , aku udah ga nyusui sejak bulan september awal, dan sejak abis melahirkan aku mulai dtg bulan lagi awal bulan agustus kmaren.gmn ya cak apa itu berbahaya ya aku takut bgt.tolong dooooong beri aku solusinya takutnya aku kena penyakit kanker atau sejenisnya. aduh, ngebayangin aja aku wedi. makasih sebelumnya.
@ adisβ’,
Thanks sharingnya dari sudut pandang lain π
Maaf, saya tidak bisa memberi komentar lebih lanjut karena menyangkut banyak furu’
@ putri,
duhh maaf, blum sempat nulis artikel soal itu (adnexitis: infeksi adnexa, or jaringan ikat penyangga rahim).
Kebetulan belum ada waktu luang untuk tayang artikel yg lumayan panjang tentang adnexitis π
@ nesa,
Ok, saya dah nulis artikel tentang keputihan, baca dulu ya,…ntar kita diskusikan jika ada yg belum jelas.
Sila baca: Keputihan, ih risih
» ke atas
Salam kenal cak, saya mau nanya neh. saya menderita sakit pada bagian lambung dan perut, udah 2 bln ini tapi gak sembuh2. rasa sakitnya itu kadang2 ilang kadang2 muncul. saya pernah diobati dokter dgn antibiotik, antidepresan, anti mual, dan pengurang asam lambung. selama mengkonsumsi obat, perut saya baik2 saja alias rasa sakit tak pernah muncul. tapi setelah obat habis, sakit itu muncul lagi. O iya, kadang2 feses saya berwarna kehitaman (bukan kecoklatan darah). Pertanyaan saya, saya menderita penyakit lambung apa cak? saya pernah dengar istilah gastritis dan dispepsia itu apa bedanya? trus apa penyakit lambung itu efeknya bisa ke semua bagian perut? masalahnya yg saya rasakan sakit hampir pada semua bagian perut (terutama bagian lambung dan ulu hati). sbagai informasi, fungsi hati saya normal, amylase dan lipase normal, dan telah di USG tidak terdapat batu empedu. Tolong saya cak, kok penyakit ini gak kunjung ilang. maturnuwun.
@ oki,
Kalo semua hasil pemeriksaan penunjang normal, maka besar kemungkinan adalah dispepsia, yakni suatu sindroma atau kumpulah gejala (keluhan) yg melibatkan lambung. Penyebab terbanyak menurut referensi terkini adalah faktor “kecemasan”. Inilah yang menyebabkan peningkatn produksi asam lambung. Dispepsi oleh khalayak disebut saki maag…walau istilah sakit maag kurang tepat, namun bisa kita pakai untuk mempermudah. Hal ini dibuktikan dengan pemberian obat “pengurang asam lambung”.
Saya kurang setuju dengan pemakaian antibiotika kendati ada sebagain yg beranggapan bahwa Dispepsia bisa juga karena kuman Helicobacter pylori.
Menurut saya, antidepresan bisa digunakan untuk mengurangi kecemasan (walau tanpa disadari), obat pengurang asam lambung misalnya: famotidin, ranitidin dan cimetidine dan yang tak kalah penting adalah antasid yang berfungsi menetralisir asam lambung.
So, ada 3 jenis obat, yaitu:
1. Antasida, misalnya: asidrat 800mg diminum 2×1 saat perut kosong, dan masih banyak obat pilihan lain golongan antasida.
2. Obat pengurang asam lambung, misalnya Ranitidin diminum 2×1, dengan jarak sedikitnya 1-2 jam dengan obat golongan antasida.
2. Antidepresan.
Yang paling penting adalah pemahaman bahwa Dispepsi sebagain besar (lebih 80%) karena faktor kecemasan, misalnya khawatir terhadap penyakit tertentu, beban pekerjaan, dll. Perlu juga istirahat yg cukup.
Selain itu pola makan teratur juga penting.
Tidak ada makanan khusus yang dilarang, kecuali makanan or minuman yang “terlalu” merangsang, misalnya minuman beruap, kopi, alkohol, dan sejenisnya.
Moga berguna dan moga segera sembuh.
Catatan:
Pembahasan soal ini sudah sering kita diskusikan di blog ini… coba dicari ya π
» ke atas
numpang tanya ya Dok, saya baru tau site anda ini π
jadi begini, ibu saya (54 thn) sekitar 6 taun belakangan ini diketahui punya asma, dan sering kambuhan. kena debu ato cape dikit aja beliau langsung batuk-batuk dan hampir pasti besok paginya asmanya kambuh :(. Ibu saya pernah bilang klo dulu ga pernah kayak gitu, dan juga tidak ada keturunan yang punya riwayat asma. Dulu pernah ada anggota keluarga saya (kakak) yang terkena TBC (sempat dirawat lama di RS), namun sudah lama sembuh total.
yang ingin saya tanyakan :
– apakah ada pengaruhnya antara asma Ibu saya dengan penyakit TBC yang kakak saya derita dulu?
– adakah saran untuk pengobatan asma agar tidak kambuh? saya dengar klo asma itu tidak bisa disembuhkan, hanya bisa dicegah kambuhnya. Sebagai informasi, Ibu saya dulu pernah berobat dan disarankan mengkonsumsi salbutamol. Setelah itu Ibu saya cukup mengkonsumsi Salbutamol apabila asmanya kambuh, tapi sekarang sudah tidak manjur lagi, bahkan sekarang untuk obat semprot yang dulu cukup sekali semprot saja, sekarang minimal harus 2 kali semprot baru terasa katanya. Sekarang Ibu saya sedang mencoba suplemen Tianshi (20 hari).
Sekian dari saya, mohon bantuannya ya Dok, maaf juga klo kepanjangan π
@ artiani,
Ok, Asma bisa karena (a) faktor keturunan dan (b) aquired or didapat, artinya bisa kena kapan saja, pada umur berapa saja.
Jawaban:
1. Tidak ada kaitannya antara TBC kakak dengan Asma, keduanya berdiri sendiri dan penyakit yang berbeda.
2. Asma tetap akan kambuh kalo terpapar oleh faktor pencetus misalnya debu, capek, dingin, asap dll.
Emang gak bisa sembuh, namun gak perlu kecil hati karena Asma bisa dikendalikan. Yang penting siap obat.
Pilihan obat banyak. Dan perlu diketahui, adakalanya dosis perlu dinaikkan pada kondisi tertentu.
Kalo biasa pakai salbutamol, bisa dilanjutkan, ada 2 sediaan 2 mg dan 4 mg. Kadang efek sampingnya berdebar, lemas, gemetar … ini gak papa, hanya sementara. jika terjadi seperti itu, dosisnya diturunkan.
kalo disertai batuk, tidak cukup hanya salbutamol, perlu ekspektoran. Adakalnya perlu juga obat steroid.
Obat lain masih banyak, tinggal pilih yang paling nyaman.
waduuuhhhh, koq masih terperangkap promo begituan ya π … di tempat saya, gak laku tuh, lagipula salah satu koordinator Tiansi (kalo gak salah) tetangga saya, semua anggota keluarganya berobat ke dokter, dia hanya menjual tapi gak makai π
Menurut saya, pakai aja yang pasti, fungsi dan farmakokinetikanya, bukan dengan suplemen. Apasih suplemen itu ? Suplemen is isinya adalah vitamin and mineral, dikasih nama latin suapaya konsumen tergiur, padahal sama aja kita makan gado-gado, isinya juga suplemen tuuhhhh …hehehe maaf ya. Saya hanya mengajak berpikir rasional so gak perlu panik menghadapi kondisi ibunda, pintu diskusi selalu terbuka, namun pilihan ada di tangan masing-masing.
Kalo emang mo fair, pakai aja suplemen tsb tanpa obat asma, berani?
Moga berguna π
» ke atas
wah keren euy, langsung dijawab π
(bole minta emailnya gak hihihi :D)
telat deh saya konsultasinya ya π¦ saat ini saya udah pesen lagi si suplemen itu untuk bulan depan π¦ tapi bahaya gak sih? klo dipake sampai habis aja gimana ya? (tadinya saya mau coba sampe 3 bulan ato 100 hari gt)
oh iya tentang yang salbutamol itu, dulu kan Ibu saya dapetnya waktu berobat ke dokter tuh, trus ternyata dicobain di apotik ada, ya udah deh jadinya beli di apotik, gpp kan? secara harganya itu lho, dibawah 10rb ya klo ga salah satuannya π
Dok, memanjangkan bahasan suplemen dan vitamin yang lagi naik daun di indonesia,,
sekarang ini lagi ramai kan orang membicarakan khasiat Igg – Plus. Susu kolustrum sapi itu loh ..
Menurut dokter sendiri, apakah khasiat yang disebutkan di promo susu tsb (plus begitu banyak testimonialnya), mendekati kebenaran, atau hanya lagi2 trik pedagang agar laku jualannya?
Trims π
@ artiani,
Ok, tentang bahayanya gak ada penelitian soal itu, mestinya sih setiap pemakaian produk disertakan efek samping special precaution, dll. Ini kalo produk yg teruji sih.
Ya, salbutamol murah meriah, yg 2 mg cuman sekitar 2000 perak per 10 tablet, hehehe.
email boleh:
cakmoki2006@yahoo.com
Bahasan tentang asma ada di blog ini, bisa dicari koq, pakai fasilitas search di sidebar π
@ bunda ade dan kakak,
iya bener, hanya trik tuh.
Mana ada cholustrum asli seperti ASI, lha wong pembentukannya memerlukan proses rumit di tubuh dan perlu bantuan co-enzim yg gak bisa dibuat secara sintetis π
Biasalah, kalo bombastis kan seru, trus banyak yg beli…Indonesia paling mudah dipengaruhi soal ini, pasar yg enak buat jualan..hehehe
» ke atas
thank u cak atas pencerahannya. O iya, mau nanya lagi, udah sebulan ini saya kena sariawan tapi gak sembuh2 di ujung lidah n di bibir, apa ada hubungannya antara lambung dg sariawan? udah saya kasih abothyl tapi blum sembuh jg, emang berkurang sakitnya, tp gak hilang2.
@ oki,
thank u too…
Sariawan berkepanjangan kebanyakan karena faktor psikis, misalnya: banyak tugas, dikejar target, suasana kerja ga nyaman, dsb.
Obatnya udah bener koq, albothyl. Diterusin aja deh, oleskan tiap 6 jam atau setidaknya 2-3 kali sehari, biasanya 3 hari dah baikan. Kalo berulang, oles lagi.
Moga segera ilang sariawan-nya π
» ke atas
huaaaa, cak, saya habis pulang dari pak dokter dan didiagnosis saya sebenarnya kena pankreatitis, opo meneh kuwi? tapi lypase n amylase saya normal aja tuh. tapi pas dipencet bagian situ kerasa agak nyeri. pantangannya selain makanan n minuman yg beralkohol dan berlemak apa lg cak??
@ oki,
hahaha, masih satu daerah tuh, daerah fungsi penunjang pencernaan. Pancreatitis, adalah peradangan kelenjar pankreas, itu tuh, kelenjar yg produksi enzym lypase n amylase, dll ….
Pantangannya hanya itu aja koq …
Moga cepet sembuh ya … π
» ke atas
dok saya ingin bertanya… saya kena tipes dan darah tinggi,sudah 1 bln tp badan saya msh lemas,jika kecapean dikit maka pykit saya kambuh,apa yg hrs saya lakukan spya saya sembuh total?? skrg saya sedang mengkonsumsi obat cacing karena obat dari dokter sdh habis 2 kali,terimakasih
@ felix,
Suapaya segera pulih:
> makan makanan bergizi
> cukup istirahat
> pikiran tenang (atau ditenang-tenangkan, hehehe)
eh? obat cacing? … apaan tuh?
moga segera pulih ya …
» ke atas
dok saya ingin nanya lagi nih,maap kalo byk nanya soalnya saya kurang puas dengan jawaban dokter.
1.Apakah sekarang saya sudah boleh berolahraga seperti main basket atau bola??
2.Makanan apa yg menjadi pantangan buat saya??Apakah saya tidak boleh makan mknan itu utk slamanya??
3.Saya sekarang merasa sudah agak baikan tapi tetap saja jika kecapean kambuh lagi,bagaimana caranya supaya saya sembuh total??
maap ya dok kalo banyak nanya,kalo soal obat cacing it obat tradisional cina yg katanya sih tokcer dripada obat dari dokter,dibuat dari cacing yg ditumbuk gt dok…
terimakasih y dok ats jawabannya…..
@ felix,
ok, boleh π
1. Jika sudah dinyatakan sembuh, semua lah raga boleh dilakukan secara bertahap, tanpa kecuali. Berarti basket, boa sepak, bola apapun boleh … π
2. Untuk penyakit tipes yg sudah tidak ada pantangan apapun. Kebanyakan orang menganggap bahwa kalo seseorang sakit, ada makanan yg dipantang. tidak benar dan jangan percaya.
Sekali lagi, tidak ada pantangan … tidak ada pantangan.
Sedangkan pada hipertensi, bergantung kepada jenis dan seberapa tinggi hipertensinya. Tidak ada pantangan seumur hidup, yg ada hanya pembatasan, misalnya kopi, mengurangi garam, daging dan jeroan (dibatasi) …dll bergantung berapa tinggi hipertensi tersebut.
Jika hanya sekitar 150-160, …. disebut hipertensi ringan, maka pembatasannya juga ringan, dsttttt.
3. Gini aja dehhhh, supaya dapet gambaran lebih lengkap tentang tipes, sebaiknya baca dahulu ringkasan artikel dalam format flash di halaman download, ntar kita bahas lagi yg belum dimengerti …ok?
» ke atas
dok saya sudah membacanya,yang saya ingin tanyakan,kan kata dokter harus makan makanan bergizi,jadi harus makan buah dan sayur donk,kalo tidak makan itu bagaimana saya mendapatkan gizi? melalui vitamin?? atau apa??
@ felix,
ya bener … makan buah dan sayur. Itu dah banyak vitaminnya, so gak perlu vitamin tambahan.
» ke atas
Dok, apakah benar kista ada yang berbentuk semacam “jerawat”. Jadi dia hanya berbentuk titik hitam kecil Dan tidak bisa hilang, yang mana jika di pencet isinya juga seperti jerawat gitu Dok?
Apakah ini berbahaya dan harus diambil?
Thanks
@ Herawati,
ada, mungkin lebih tepat “atherome” ukuran kecil. Gak bahaya π
Kalo kecil gak harus diambil, namun lebih bagus jika segera diambil supaya tidak mengganngu, tidak risih dan tidak bertambah besar.
Ngambilnya juga bentar aja koq, cukup dibius lokal dan gak sakit, seminggu kemudian dah beres π
» ke atas
Dok, saya sering sakit maag bahkan bisa 1-2minggu.. agak siang mulai aga pegel dekat leher sama punggung kalau di pijit2 sendawa dan bisa sampai muntah… sekarang di punggung suka pegel dan keringat dingin.. jari tangan kesemutan dan gatal2… gejala apa ini Dok… pengobatan yg seperti apa yg efektif.. terima kasih
@ IMAN,
Kalo emang sakit maag or Dispepsia, ini diobati duluan dengan obat golongan antasida (banyak jenisnya lho) dan obat penghambat produksi asam lambung misalnya: simetidin, famotidin or ranitidin (salah satu saja)
Adapaun: pegel dekat leher sama punggung kalau di pijit2 sendawa dan bisa sampai muntah⦠sekarang di punggung suka pegel dan keringat dingin, bisa jadi keluhan ikutan dari sakit maag atau bisa jadi berdiri sendiri..
Nah kalo yang gatal dan ada bercak atau perubahan warna kulit, baiknya diperiksa dong π
Moga bermanfaat.
kalo masih belum jelas, boleh dilanjutkan dengan mencantumkan obat yang pernah or sedang diminum. ok?
» ke atas
terima kasih dok,
kemarin saya ke dokter dan dikasi lansoprazol dll, tapi tidak banyak perubahan setelah makan tetap kaya mengganjal di tenggorokan dan dipijit2 baru hilang… lalu saya ke alternatif katanya saluran percernaan agak terganggu, setelah di urut lalu saya dikasi obat (godogan) yang rasanya pahit,pedas dan panass, setelah makan gak lagi mengganjal cuma detak jantung kaya berdebar, tidur sering bangun-bangun.. kemarin saya keujanan lalu minum godokan itu eh malemnya di tengorokan kaya mengganjal, mata sepet, tangan dan kaki pegel.. hari ini saya gak minum dulu tuh godokan takut tambah panas tenggorokannya… sebaiknya gimana Dok.. gatal2 dan hilang…
@ IMAN,
iya, dyspepsia, maag, gastritis itu adalah gangguan pencernaan, masih banyak jenis lainnya.
So, menurut saya Lanzoprazol dkk dilanjutkan aja, ntar kontrol ke dokter yg merawat. Adakalanya emang agak lama.
Kalo diberi obat di atas berarti kemungkinan besar Dyspepsia yang banyak dipengaruhi oleh “kecemasan”, or kelelahan psikis dan fisik.
Andai belum ada perbaikan, bisa minta periksa dengan pemeriksaan penunjang, misalnya Laboratorium, dll
Moga segera sembuh, ya π
» ke atas
maaf cak mau nanya nih,
1. tanaman obat apa saja yang dapat menyembuhkan Hepatitis B
2. Apakah Hepatitis B dapat sembuh total?,
3. Bagaimana Perawatannya?
@ tatang,
1. mohon maaf, tanaman obat bukan keahlian saya
2. Hepatitis B bisa sembuh total asalkan dirawat dengan benar
3. Perawatan utama pada fase awal (akut) adalah istirahat total, minum obat sesuai anjuran dokter dan makanan tinggi kalori tinggi protein (TKTP: misalnya, sumber kalori: nasi, roti, dll, sumber protein: daging, ikan, dll )
» ke atas
terimaksih dok atas sarannya, tapi saya mau tanya lagi dok
1. fase awal(akut) itu tenggang waktunya berapa lama?
2. Apakah klo sudah 2 tahun HBSAG positif, bisa normal lagi alias sembuh total?
3. Klo saya nikah nanti, apakah ada vaksin yang harus diberikan untuk calon isteri saya, supay tidak tertular
4. apakah dada berdenyut kencang sampai pergerakannya kelihatan dari bagian luar, apakah itu detak jantung atau otot dada?
trimakasih sebelumya atas perhatian dan jawaban Cak Dokter.
Mau nanya….
Begini pak dokter….
Beberapa bulan lalu saya periksa ke dokter spesialis dan dilakukan USG pada payudara saya. Dan dari hasil USG tersebut tidak terdapat masalah atau gangguan2.
Kemudian 2 bulan setelah itu, saya merasakan adanya benjolan kecil sebesar jerawat yang terletak di bagian bawah payudara, tepat dilingkar payudara dan menjorok ke tengah dada, sekitar 5 cm dari tengah dada.
Bila ditekan tidak terasa sakit.
Tadi siang saya kedokter umum untuk berobat, dan sambil diperiksa juga benjolan tersebut. Eh….waktu diperiksa sama dokternya benjolannya gak nampak. apa mungkin karena berbaring ya??? Waktu tak periksa sendiri saya sambil duduk.
Pertanyaannya, apakah berbahaya benjolan tersebut yang sebesar jerawat tersebut?
Makasih atas jawabannya, kalo bisa diterangkan secara detail. Sekali lagi terima kasih.
@ tatang,
sama-sama … π
1. fase akut untuk masing-masing penyakit gak sama, namun secara umum gak lebih dari 2-4 minggu …
2. Tetap bisa sembuh. Sekarang dah ada obat untuk mengatasinya, cuman perlu pengobatan jangka panjang, minimal 6 bulan dengan follow up hingga 2 tahun untuk memastikan HBsAg benar-benar udah negatif.
Coba kunjungi dokter ahli penyakit dalam setempat karena obat tersebut sudah dipakai di Indonesia, cuman harganya mahal.
3. Ya, benar, kalo nanti menikah sebaiknya cek ulang HBsAg sebelum menikah, sekalian HBsAb untuk mengetahui kadar antibody yang sudah terbentuk. Adapun untuk calon istri sebaiknya juga periksa. Jika hasil pemeriksaan istri menunjukkan HBsAg dan HBsAb negatif sebaiknya imunisasi (vaksinasi)
4. Detak jantung.
Thanks, moga berguna π
@ Mirna,
ya benar, periksa sendiri sambil duduk, lebih bagus dan akan lebih mudah deteksi jika ada benjolan. Kalo benjolannya kecil, pada pemeriksaan USG kadang gak terdeteksi.
Tentang bahaya tidaknya, harus diperiksa ulang. Namun sebagai pegangan, kalo benjolannya sekecil jerawat, padat (solid), tunggal, mudah digerakkan (mobile), kemungkinan gak bahaya.
Menurut saya, sebaiknya periksa ke dokter bedah umum untuk memastikan jenis benjolan tersebut.
» ke atas
terimakasih dok moga cak dokter sehat slalu..amin
tapi saya masih penasaran mau naya lagi.
1.apakah sering minum Vitamin untuk hati tidak akan memperberat kinerja liver?
2. dada terasa panas seperti kebakar, tapi tidak ada rasa sakit dan sesak napas itu ada hubungannya dengan sakit liver? atau indikasi penyakit jantung?
3.apakah penderita liver atau HBsAG positif tidak boleh olah raga sama sekali walaupun olah raga ringan?
sekali lagi terimaksih banyak moga kebaikan cak dokter dibalas oleh tuhan yang maha esa…amin
@ tatang,
1. enggak, multivitamin gak terlalu membebani kinerja liver, so gak papa.
2. dada terasa panas, bisa jadi pengeruh penyakit livernya, bisa karena peningkatan produksi asam lambung. Kalo kita bicara kemungkinan, bakalan banyak kemungkinan, hehehe. Mengingat kondisi saat ini, saya cenderung yg pertama, yakni kemungkinan pengaruh liver …
3. Boleh, jika kondisi fisik memungkinkan. Olahraga ringan saja supaya tidak terlalu memacu metabolisme yg juga memacu kinerja liver. so, jika ingin olahraga, sebaiknya konsultasi kepada dokter yg merawat karena beliau yg lebih tahu kondisi fisik pasiennya. Inipun bertahap, gak langsung genjot olahraga berat, ntar bisa lemas.
» ke atas
ok tengkyu cak dokter
ini sangat bermanfaat sekali bagi saya.
Pak dokter yg baik, setahun belakangan setiap pagi saya mengkonsumsi vit. C (ester C) dan vit E 400 mg. Selama mengkonsumsi 2 vit tsb, saya jadi jarang sakit dan jarang tertular kalau lingkungan sekitar penyakitan (misalnya flu atau batuk). Jerawat juga jadi males muncul. Yang saya mau tanya, apakah konsumsi 2 vit tsb dalam jangka panjang bisa membahayakan? Hasil medical check up bulan lalu,tidak ada kelainan pada organ dalam tubuh (liver, jantung dan ginjal). Sekalian saya mo nanya obat utk menghilangkan bekas luka bakar kena knalpot. Di betis saya ada bekas luka kena knalpot waktu zaman SMA dulu, meski tidak mengganggu, cukup bikin saya ga berani pake hot pants. Adakah krim untuk menhilangkan bekas luka tsb? Saya sudah coba Mederma yg harganya lumayan itu, tp tetep ga hilang juga. Terima kasih ya Pak Dokter…
@ tatang,
sama-sama π
@ yantee,
1. untuk vit C gak papa karena mudah larut dalam air, so jika kelebihan akan dibuang oleh tubuh kita (angka kecukupan vit C 50-60 mg per hari untuk dewasa). Sedangkan vit E mudah larut dalam lemak, so menurut saya konsumsi vitamin E cukup 10-30 mg perhari (sesuai dengan kebutuhan tubuh kita). Pemakaian vit E dalam jumlah besar dan lama (secara teori) dapat menyebabkan kelemahan otot, gangguan reproduksi dan saluran cerna. Namun gangguan tersebut hilang setelah pemakaiannya dihentikan.
2. Bekas luka bakar ada obatnya. Mungkin tidak bisa hilang sama sekali, setidaknya bisa menyamarkan. Untuk lebih jelasnya silahkan konsultasi ke dokter spesialis kulit supaya bisa diberikan obat yang sesuai dengan kondisi bekas luka bakar tersebut
Moga berguna
Trims
» ke atas
Cak Dokter maaf mau nanya lagi nih?
1. Apakah berpuasa bagi orang yang menderita hepatitis B akan memperburuk keadaan Livernya Dok?
2. Bagaimana cara melihat tingkat keparahan penderita hepatitis B, karena klo secara pisik biasanya kelihatan normal- normal saja, padahal HBsAg nya +, apa saja yang harus di cek selain HBsAg? berapa kadar normal dari hal-hal yang harus dicek tersebut?
terimakasih ya Cak Dok, mudah-mudahan bermanfaat bagi semuanya.
makasih Pak Dokter…
halo dok…. waduh banyak bgt nih yang mau aku tanyain ? mulai dari mana dulu, jadi bingung sendiri…
@ tatang,
1. Tidak selalu. Semuanya bergantung kondisi fisk yang bersangkutan. Hampir semua penyakit ditentukan oleh “kondisi fisik” masing-masing orang yg tidak selalu sama.
2. Keparahan tidak dilihat dari lab semata. Sekali lagi, dilihat dari kondisi fisik seseorang. Misalnya ada 2 orang penderita Hepatitis B, yang satu nilai labnya jauh di atas normal sedangkan yang lain hanya sedikit di atas normal, tetapi dilihat dari fisiknya, penderita yg hasil labnya sedikit di atas normal ternyata nampak tak berdaya dibanding yang jauh di atas normal. So, lab adalah salah satu penunjang diagnosa dan follow up, bukan satu-satunya alat ukur. Di dunia medis, alat ukur utama adalah kondisi fisik penderita.
Untuk nilai Lab Normal, silahkan download ringkasannya di sini
@ yantee,
ok, sama-sama
@ tedjawangi,
kalo gitu pegangan dulu deh supaya bingungnya hilang hehehe *mode becanda: ON*
» ke atas
cak, pasien baru nih
gini cak, udah setahun lebih di lipatan hidung saya (kira dan kanan) itu agak bau, pokoknya baunya gak enak deh. dulunya awalnya gatel2, trus saya kukur, sampe akhirnya jadi bau. saya coba pake obat kulit anti jamur (obat panu, trus apa lagi tuh, aku lali), gak sembuh2. baunya gak ilang2.
obat apa ya kira2 yang bisa ngilangin dok? plis tolong, soalnya saya mau punya pacar. kan gak enak kalau pas nyium pacar saya, idungnya bau… hehehe
thanks yo cak
@ adi,
dilihat or diperiksa dulu dong, ntar baru tahu apakah infeksi sekunder karena bekas garukan atau tumpukan sisa lemak atau yang lain. Dengan mengetahui jenis kelainannya barulah dipilih obat yang sesuai. Kita tidak bisa hanya mengira-ngira lantas semua jenis obat dipakai. Selain mubazir, sang bau gak ilang-ilang.
So sebaiknya periksa ke dokter ahli kulit or dokter terdekat untuk mengetahuinya dan mendapatkan obat yg sesuai.
Or, boleh kirim foto di tempat si bau ke alamat email saya seperti yang lain, kalo mau π
cakmoki2006@yahoo.com
Thanks
» ke atas
Cak nanya donk
Saya punya anak usia 7 th doeloe berat 18 kg, nha waktu umur 9 bln didiagnosa kena flex dan berobat rutin selama 9 bln juga, dan akhirnya di rontgen ulang membaik.
Tapi kini kalo sudah kena batuk & pilek kesian euy, batuknya sering di tengah malam, dan udah ke dokter anak yang deket rumah katanya alergi, suruh kasih ” ozen ” + di inhalasi aja, ( dokter anak ini sangat nyaranin gak pakai antibiotik, ktnya gak papa sembuh lama dikit tapi amaan ).
sekarang udah 1 minggu lebih belom sembuh juga gimana yah ??? pls help yaa… Thanks
@ Mulya,
hehehe, kena tuduhan TBC Paru ya … sampai 9 bulan and gak sembuh.
Saya sependapat dengan dokter Anak yg mengatakan kemungkinan alergi. Ini emang sering terjadi dan adakalanya batuknya sampai 2-3 minggu. Emang kalo gak ada tanda infeksi sih gak perlu antibiotik, karena bisa menyebabkan si kecil nantinya resisten.
Jujur saja, saya paling gak setuju kalo anak begitu mudahnya didakwa TBC Paru or flek dengan pengobatan 6 bulan dan disambung 9 bulan ntar kalo ke sana lagi bakal disambung 12 bulan, 2 tahun dan gak sembuh juga.
So, sedikit bersabar lebih bagus dan itu tentu lebih aman untuk si kecil. Dengan bertambahnya usia, si kecil akan lebih banyak “mengenal” lingkungannya dan pada gilirannya nanti akan jarang batuk, dan makin jarang karena daya tahan tubuhnya makin bagus.
Repotnya, banyak para orang tua yang senang kalo dikasih obat TBC Paru yang kencingnya merah itu π … padahal gak semudah itu lho mendiagnosa TBC Paru … apa iya anak Indonesia banyak yang TBC Paru? … saya gak percaya, so sekali lagi sependapat dengan dokter anak yang nyaranin gak pakai antibiotik kalo gak perlu.
Silahkan kontrol kepada beliau lagi …
Semoga segera sembuh π
» ke atas
wis tak kirim photo lokasi gatalnya cak…. tak tunggu yo resepnya, thanks sing uuuaakeh cak…. tak dungakno jadi dokter yg sukses. π
@ ok,
ok, ntar habis praktek akan saya lihat.
Podho-podho π
» ke atas
Salam kenal Cakmoki π
mau tanya nih dok… sekitar 3 bulan lalu, saya sakit perut.. dibagian maag dan usus. Gara2 makan es buah sebelum makan siang (jam 3 siang). Seudah rest bed sekitar 1 bulan, akhirnya sembuh. Tapi setelah itu datang penyakit lainnya, mungkin dikarenakan saya tidak beraktivitas selama 1 bulan.
Penyakit itu antara lain :
Pinggang bagian bawah suka pegal2.. kadang pegalnya suka kebagian perut kiri bawah. Pegal nya ga selalu terjadi, dan kalau terjadi kadang di pinggang bawah sebelah kiri dan kadang di sebelah kanan (ganti2an). Saya sempat cek ke dokter, dan dokter bilang yang kena ototnya, bukan organ dalam. Yang saya mau tanyakan, bagaimana cara penyembuhannya? Saat ini sudah sekitar 2 minggu, walaupun berangsur2 membaik tapi kadang suka terasa kembali. Apa olah raga ringan (seperti jalan, berenang) sehari 30 menit cukup untuk menyembuhkannya?
Yang kedua, akhir2 ini saya juga jadi cepat merasa lapar. Apa ada pengaruh dari makan bubur dan nasi tim selama bed rest bulan lalu? Kalau tidak makan, perut suka jadi kembung. Jeda waktu antara seudah makan dengan rasa lapar sekitar 4jam. Kebetulan saya memang sering banyak minum, tapi tidak berarti haus kalau tidak minum (kalau ga minum saya ga masalah, tapi klo ga makan perutnya nagih terus). Saya sudah coba cek gula darah puasa bernilai 99 mg/dl. Sedangkan gula darah 2jam sesudah makan belum saya cek. Yang saya mau tanyakan untuk yang kedua ini :
1. Apa saya terkena diabetes atau hanya sekedar penyakit maag? Dikeluarga saya tidak ada keturunan diabetes, dan sebelumnya saya belum pernah kena maag. Jadi saya kurang tahu apa lapar saya normal atau tidak.
2. Apa ada hubungan diabetes sama sering dihinggapi nyamuk? Kata orang sering ngomong kalau dihinggapi nyamuk artinya darahnya manis.
3. Biasanya orang yang terkena diabetes, berapa lama dia akan merasakan lapar? dan berapa lama dia akan merasakan haus? setelah makan dan minum yang terakhir.
Terima kasih banyak Cakmoki atas bantuan nya π
senang sekali ada dokter seperti anda yang mau membantu secara amal di indonesia ini π
assalamualikum cak moki yg guanteng…
ehem.ehem..suit.suiit…heheheheh
cak aku pasien baru niy…
aku 30th udah nikah 2th tapi blm dikarunia momongan, krn haid tidak teratur setiap bulannya ( hanya jeda seminggu atau 2 minggu haid dtg lagi). aku sdh periksa ke dokter kandungan
1.test hormon FSH,LH,Estradiol, Prolactin (hasilnya memang hormon ga seimbang)
2.sdh USG (hasilnya normal tidak ada kista, dll)
3.test HSG (hasilnya juga normal)
bagaimana cara menormalkan haid aku cak mok? karena aku sdh sering dikasih cyclo progynova utk normalkan, tapi lepas minum itu ga teratur lagi…
bagaimana caranya biar normal secara alami?
trus aku kan ingin cepat hamil,aku lalu dikasih obat profertil 5 butir & dalfarol 300iu 10 butir,2 minggu yg lalu sdh habis obatnya,
jika bulan ini blm berhasil hamil, apakah minum profertil & dalfarol bisa diulangi kembali bulan siklus berikutnya?
boleh atau tidak? apakah ada efek sampingnya …
menurut cak mok sarannya apa agar aku cepat hamil…?
mudah2an cak mok bisa membantu masalah saya…
terimakasih
Oh iya, ada info yang lupa saya berikan. Umur saya 25 tahun, tinggi badan 170cm. Berat badan saya sebelum sakit 65kg, setelah sembuh sakit 57kg (2 bulan lalu), terakhir sekitar awal bulan november 60kg.
Trims..
@ Felik,
Salam kenal juga …
Ok, nyeri dibagian pinggang tembus perut bawah, salah satu kemungkinannya hanya otot, tidak bahaya, namun mengganggu.
Olah raga yang sudah dilakukan sudah cukup, ntar berangsur beraktifitas seperti semula.
Tentang lapar, bisa jadi kelamaan makan bubur or nasi tim, yang jelas kalorinya lebih rendah ketimbang nasi. Kenapa makan bubur or nasi lunak? Kalo bisa makan nasi, sebaiknya segera makan nasi, apalagi dengan tinggi dan berat badan segitu, tentu perlu kalori banyak.
Saat ini, rasanya tidak ada satupun referensi di kedokteran yang mengharuskan makan bubur. Emang kalo di RS masih seperti itu, kemungkinan para hali gizinya belum menggunakan referensi terkini.
Sebagai contoh, penderita typhus saja harus makan nasi untuk mengganti kalori yg hilang selama sakit … rawon, soto juga boleh.
1. Untuk Diabet, hasil lab normal tuh.
Sebelum periksa lab, ada tanda klinis yang agak spesifik untuk Diabet, yakni:
I. Banyak minum, sehari bisa lebih 3-4 liter, and merasa haus walaupun sudah minum lebih 3 liter
II. Banyak kencing, semalam bisa berulang kali dalam jumlah banyak, bisa mencapai lebih 2-3 liter perharinya.
III. Banyak makan, melebihi porsi normal tapi berat badan makin hari makain merosot drastis
2. Gak ada hubungannya
3. Diabet yang tidak diobati akan merasa haus dan kencing terus dalam jumlah banyak, awalnya disertai rasa lapar terus menerus,trus kalo gak diobati, rasa lapar menghilang and lama-lama kehilangan nafsu makan.
Nah, jika tidak ada tanda kinis seperti diatas, tidak perlu periksa Diabet, dijamin normal. Ok ? π
So, bukan Diabet lah …
untuk lebih jelasnya silahkan baca ringkasan tentang diabet yang saya tulis dalam format Flash swf di sini atau cari di halaman download … sila baca ya
@ tasya,
wa’alaikum salam …
Pemeriksaan di atas berarti normal.
Pengobatannya dah oke tuh … )
Profertil diminum hanya 5 hari dalam 1 siklus, … umumnya di minum pada hari kelima pada siklus menstruasi atau kapan saja jika tidak dalam siklus menstruasi. Sehari 1 tablet selama 5 hari. Obat lain hanya penunjang.
Jika belum berhasil, maka dapat diulang di bulan berikutnya hingga 3 kali… gak papa, emang kayak gitu caranya.
Selain itu, menurut saya perlu juga diperiksa kualitas sperma suami, karena penyebab tidak hamil menurut salah satu referensi, 40% karena faktor wanita, 40% faktor pria dan 20% faktor lain, misalnya kesibukan yang berlebihan, dll…dll
Jika 3 seri pengobatan dengan Profertil belum juga hamil maka dokter kandungan tersebut akan memeriksa ulang sebagai follow up dan mencari penyebab lainnya.
So, sabar dulu ya … lagipula kan masih 2 tahun π
Moga segera hamil …
» ke atas
Terima kasih banyak cakmoki buat jawabannya π
Untuk makan nasi, saya sudah 1 bulan beralih ke nasi. Tapi tetap aja setelah 4 jam sudah merasa lapar. Apa porsi makannya yang kurang ya, karena dulunya kekurangan kalori? Untuk minum, mungkin sehari saya bisa minum 3 liter air, tapi bukan karena haus, cuma karena sudah terbiasa. Jadinya kalau tidak minum untuk beberapa jam juga, badannya tidak nagih (tidak haus). Apa tidak apa-apa Cak kalau terbiasa minum banyak seperti itu? Atau perlu saya kurangi jadi 2 liter / hari?
Untuk buang air kecil, karena banyak minum, otomatis banyak juga buang air kecilnya, tapi saya ga pernah hitung berapa liter nya :p Kalau malam pas jam tidur sih, paling banyak juga 1x buang air kecilnya.. Tapi jarang2 itu juga.. biasanya kalau terjadi karena ketiduran sebelum buang air kecil, atau terbangun di waktu malam terus beraktivitas bentar (jalan2, baca buku). Termasuk normal kan cak?
Oh iya, mungkin ga saya kena maag karena stress? soalnya sejak sakitnya seperti tidak sembuh2, secara otomatis saya jadi suka berpikir negatif.
Cakmoki punya tips ga biar badan kita jarang di gigiti nyamuk? Cukup mengganggu soalnya, apalagi sekarang setelah masuk musim hujan nyamuknya banyak banget. Sampai2 sempat beberapa kali melihat nyamuk lagi kawin lewat depan mata π hehehehe…
Terima kasih banyak π
Assalamualaikum..Wr.Wb.
cak moki..trims atas informasi & supportnya…:)
btw sdh 2 bulan saya rutin minum vit E PURITANS 400iu setiap harinya 1 butir (info=www.puritan.com).
1.apakah jika mengkonsumsi vit e terlalu sering bisa masalah? ada efek sampingnya tidak cak?
2.sebagai penunjang utk suami, makanan apa spy kwalitas sperma suami bagus & subur cak?
terimakasih…;)
Wassalamualaikum
@ Felik,
1. ya, porsi makanan sebaiknya ditambah ntar lambat laun akan pulih kembali koq…
2. Kalo dah biasa minum segitu, gak papa. Paling ntar banyak kencing dan keringat, itu normal aja
3. Ya bener, dispepsia or maag pemicu tersering adalah faktor kecemasan. Beberapa referensi menyebutkan bahwa sekitar 80% pemicu maag adalah “cemas” … so enjoy aja
4. Maaf, gak ada tips khusus agar gak digigiti nyamuk … kali darahnya gurih bagi nyamuk … hahahaha
Yang dapat kita lakukan hanya semprot or lotion oles.
Trims
@ Tasya,
Wa’alaikun salam wr wb,
1. Kebutuhan vitamin E per hari sekitar 10-30 mg, dan ini sudah dipenuhi oleh makanan sehari-hari.
Pemakaian Vit E dalam jumlah besar dan jangka lama tentu ada efek samping, diantaranya: kelemahan otot, gangguan reproduksi dan gangguan pencernaan. Namun gangguan tersebut akan hilang dalam beberapa minggu setelah menghentikan pemakaian yg berlebihan.
2. Jika sperma laki-laki sudah bagus, gak perlu apapun untuk menunjang kesuburannya. Harap diingat bahwa pemakaian obat yg tidak perlu bagi kesuburan pria sedangkan dia tidak ada gangguan kesuburan justru akan mempengaruhi psikisnya, seolah-olah dia tidak perkasa… so harap dipertimbangkan. ok ? π
Moga berguna π
» ke atas
Assalamu’alaikum
Cak Moki, kenapa ya klo saya melakukan gerakan patah leher ke kanan dan ke kiri kok selalu berbunyi “ceklek” kayak ada tulangnya yang mengsle. Ini tjd hny pada leher bag kiri, klo melakukan gerakan mematahkan leher yang kanan malah g bunyi apa2, saya suka menderita tegang di leher leher (jarang2), yang lebih sering malah bagian bahu sebelah kanan suka sakit sekali, terutama bagian sekitar tulang belikat, apa lagi klo seharian hrs menenteng barang2 berat. Mohon penjelasan ya Cak Moki, trus klo’ bisa jenis obat apa ya yang bisa meredakan atau mengilangkan rasa sakit itu??
Cak Moki, maaf saya mau nanya lagi.
Ibu saya menderita gatal2 di kulitnya, terutama di bagian punggung, muka, ketiak dan sekitar perut. Daerah yang gatal itu biasanya lebam2 kemerah2an, klo’ di wajah bikin wajah ibu saya serasa “ketat” kering dan panas. Gatal2 ini disertai dengan kotembe di rambut ibu yang kondisinya tidak biasa dan berbeda dgn ketombe2 normal. Ketombe ada di seluruh bagian kulit kepala dan sudah hilang meski sudah dikeramasi, selain itu telinga ibu juga mudah kotor dengan kotoran yang teksturnya spt ketombe.
Ibu saya pernah berobat ke dokter kulit, katanya dikarenakan jamur (ini masih dugaan), karena ibu saya juga sedang mengkonsumsi obat2an dari spesialis tulang, terutama obat2an penahan sakit sebagai solusi “scoliasi” ibu saya yang sudah tidak mungkin normal dgn cara operasi sekalipun. Sehingga, ada pula dugaan bahwa ini krn alergi thd obat2an dr dokter tulang tsb.
Waktu ibu saya diberi obat salep racikan, sabun JF Sulfur, sampo Fungasol SS yang mengandung ketonozale 2%, trus salep utk muka bermerek cendo xitrol. Tidak tau kenapa, ibu tidak mengalami perubahan apa2 ketika menggunakan obat2an itu, sebetulnya ibu disuruh datang lagi ke dokter kulit tsb jika penyakitnya masih berlanjut, akan tetapi ibu saya tidah datang lagi karena memang biayanya yang sangat mahal, dan dalam satu bulan biaya kesehatan utk ibu sendiri tidak sedikit. Karena tdk tahan dengan gatalnya, ibu berobat ke dokter umum, di dokter umum tersebut ibu diberikan obat berupa Clonitia krim 1% dan tablet (lupa mereknya) tapi kandungannya ketonozale 2%. Setelah memakai krim kulit, memang gatal2 ibu berkurang, tapi hrs selalu menggunakan krim kulit tsb, akan tetapi sangat susah utk mendapatkan krim tsb di apotik. Meski dgn krim tsb gatal2 ibu bs mereda namun ketombe di kepala ibu saya tdk mau hilang, hal ini baru saja dikonsultasikan kepada dokter tulang ibu saya, dokter tulang memberikan obat (saya belum lihat nama dan jenis obatnya) yang disuruh untuk dikonsumsi hanya ketika gatal2 saja.
Mohon bantuannya ya Cak Moki, saya kadang ikut tidak kuasa melihat penderitaan yang dirasakan oleh ibu saya, selain harus menahan sakit di punggungnya, juga harus tersiksa dengan gatal2 dan ketombenya
Jazakumullah khoiron
@ neen,
ya, jika kita beraktifitas adakalanya terjadi ketegangan otot di leher atau bahu dan sekitarnya, misalnya: duduk di depan komputer lebih 2 jam, membaca, angkat berat, dan lain-lain.
Nah pada saat kita melakukan peregangan dengan menggerakkan leher, maka akan terdengar bunyi pada “tendon”, yakni pangkal otot yang melekat pada tulang. Gak papa, itu wajar dan normal…
Obat penghilang rasa sakit di otot or tulang belikat or sendi, banyak jenisnya. Yang relatif aman dan tidak begitu berpengaruh ke lambung, misalnya: golongan Natrium Dikofenat 50 mg ( nama dagangnya: Divoltar, Voltadex, Voltaren, Klotaren, dll ), diminum 3×1 sesudah makan. Obat ini hanya diminum saat sakit saja, kalo udah gak sakit bisa disimpan dan dapat digunakan lagi asalkan belum kadaluwarsa…
» ke atas
@ nee,
jika memang jamur, akan mereda setelah pemberian Ketoconazole 2% atau Myconazole 2 % selama sekitar 4 minggu. Saya sependapat untuk memakai obat luar saja, Ketoconazole atau Myconazole. Kalo sulit bisa beli merk dagang lain misalnya: Fexazol (ketoconazole) atau moladerm (myconazole). Dan kalo sangat luas, dapat dipertimbangkan pemakaian Myconazole dalam bentuk Powder, misalnya: Daktarin atau Mycorine powder sekitar 30-35 ribu.
Sedangkan untuk kepala, jika emang jamur, dapat menggunakan Ketomed shampoo 2-3 kali seminggu untuk keramas selama sekitar 4 minggu juga.
Moga beliau segera sembuh π
» ke atas
Pak Dokter, belakangan lg hot berita ttg Dede, si manusia akar. Katanya Dede menderita penyakit yg disebabkan okeh Human Pavilloma Virus (klo ga salah tulis…) Mohon penjelasan Pak Dokter, karena katanya penyakit yg disebabkan virus ini ada bermacam jenis dan bisa menular. Makasih ya Pak Dokter…
salam…
saya ai,butuh informasi tentang bawang merah,lebih tepatnya zat apa yang terkandung dalam bawang merah sehingga dapat menyembuhkan penyakit ambeien,neuronitis,rematik dan asam urat??Saya harap anda berkenan untuk membalasnya.trimakasih
@ yantee,
Ya bener, ada beberapa varian (jenis) virus HPV (Human Papilloma Virus)
ok, ntar kalo ada waktu saya tulis artikel tentang ini… gak janji lho, namanya juga kalo ada waktu … hehehe π
» ke atas
pak dokter, saya sering mendengar slogan “peyakit tidak kenal usia”. slogan yang sering saya anggap sebagai angin lalu sampai akhirnya saya (pria, 27 th) mengalaminya sendiri. malam ini, baru saja.
saat sedang tiduran, saya merasa pusing. lalu muncul rasa kesemutan. awalnya hanya di telapak tangan, namun lama kelamaan menjalar ke seluruh badan. bicara juga susah. melafalkan huruf ‘l’ dan ‘r’ saja susahnya minta ampun.
saya masih bisa bergerak, berdiri dan berjalan. tapi jari2 tangan saya kaku, denga posisi seperti orang akan menjumput sesuatu. sempat panik karena untuk mengambil air minum pun harus bersusah payah. saat berjalan untuk mengambil minum itu, keseimbangan saya tidak stabil walaupun tidak sampai terjatuh.
melalui telpon, pacar saya bilang gejala saya mirip dengan gejala orang yang terkena stroke. terutama dari sulitnya saya berbicara. saya berusaha mengatur nafas agar peredaran darah lancar, dan sebisa mungkin memaksa jari2 tangan saya untuk menggenggam.
beberapa menit kemudian, kondisi saya mulai pulih. masih ada rasa kesemutan walaupun sedikit. jari2 tangan mulai melemas. bicara juga sudah mulai jelas.
saya memutuskan untuk mencara informasi di blog pak dokter, dan ternyata memang ada di halaman ini. dari penjelasan pak dokter di atas, sepertinya saya memang terkena (gejala?) stroke. hampir semua penyebab stroke itu saya alami, pak.
saya merokok, kurang istirahat, mengkonsumsi daging (walau tidak berlebih), ngopi tiap hari, dan jarang olahraga.
dari penjelasan pak dokter terhadap pak telmark diatas, sepertiya yang saya alami adalah jenis trombus.
yang ingin saya tanyakan,
1. tidakan pertama apa yang harus diambil saat serangan itu datang lagi? (baik oleh penderita maupun orang2 di sekitarnya)
2. saya memang beruntung bisa pulih dalam beberapa menit. tapi saya tetap perlu saran, tindakan apa saja yang harus saya ambil berkaitan dengan kejadian ini.
terima kasih, pak
wis tak jalani resepnya cak dok. aku dapat decoderm 3 cream. wis satu minggu tak pake 2 kali sehari. alhamdulillah kayaknya baunya udah berkurang 75%-an. kira2 masih bisa dilanjut gak cak, sampe ilang 100%? soalnya di situ ada tulisan, “tidak baik untuk pemakaian jangka panjang”. kira2 jangka panjang itu berapa lama cak?
tapi sekarang ada masalah baru cak. calon pacarku gak kena2. padahal aku udah siap2 nyium dia. ada resep baru gak agar aku dapat ngenain dia secepatnya? wis gak sabar cak…. hahahah… thanks yo thanks banget resepnya……
TULISAN SEBELUMNYA :
cakmoki wrote:
moga ada perbaikan … ntar ditunggu berita selanjutnya setelah pemakaian 1 minggu ya π
adi wrote:
oke cak tengkyu……… resep segera tak laksanakan.
tengkyu cak tengkyu tengkyu…….
cakmoki wrote:
ok, foto udah diterima, cuman gak begitu terang.
Kemungkinannya : Dermatitis dengan sekunder infeksi.
Bisa digunakan salah satu dari: Desolex-N 2-3 kali oles perhari hingga sembuh, or Decoderm 3 cream, … yang lain mahal … hehehe
Moga segera sembuh
Thanks
adi wrote:
dulu awalnya gatal cak, abis itu tak garuk terus, sering lah pokoknya. sampe akhirnya bau. cuma kalau abis mandi aku cuci bersih baunya ilang, tapi kalau digaruk lagi bau lagi, pokoknya gak normal kayak sebelumnya deh.
thanks yo cak kalau bisa ngasih resep… π
pak dokter
kemarin saya periksa kolesterol gara gara sering kesemutan
hasilnya kolesterol total 243 HDL 43 LDL 216
kondisi ini kalo mau menurunkan pake obat apa dan pemakaiannya berapa hari
trims
nico
Pak dokter saya ada keluhan, sekitar 1 minggu yang lalu saya terkena anyang anyangan yang disertai sakit pada bagian bawah perut. Ada beberapa teman yang menganjurkan untuk mengikat jempol kaki kiri saya dengan karet untuk menyembuhkan anyang anyangan tsb, tapi tak kunjung sembuh juga. Kemudian saya menyapaikan keluhan saya ini kepada salah seorang teman dan dia memberikan saya obat yaitu buscopan dan graprima. Pada saat mengkonsumsi obat tersebut keluhan saya hilang. tapi setelah tidak meminum obat lagi timbul keluhan rasa sakit pada perut bagian bawah, rasanya seperti ada tekanan pada perut bagian bawah saya. jadi saya terserang penyakit apa ya dok? apakan ada kemungkinan turun berok??
Thanx…
ass..wr..wb
cak, masih inget masalah aku tentang kehamilan ga cak?
kelanjutan ceritanya aku haid tgl 27 oktober selesai tgl 5 november, trus bulan ini aku haid lagi tgl 8 desember, padahal itu sudah telat 11 hari yah cak…? nah saat telat itu aku ga test pack cak, krn aku fikir blm akurat untuk test pack. eh ga tau nya tgl 8 desember keluar darah buanyak deh cak.hiks..hiks..hikss… π₯
yang jadi pertanyaan:
1.saat yg tepat waktu testpack itu kapan dari telat haid?
2.yg aku alami itu kira2 darah haid atau pendarahan apa cak?
3.ciri2 keguguran dari telat seminggu apa cak?
4.tips spy tidak cepat gugur kehamilan?
trimakasih
wasalamm
oh ya cak ada tambahan, hari ke 5 haid aku disuruh minum profertil (utk kesuburan)5 butir + dalfarol 300iu 10 butir. nah setelah aku minum itu jadi telat haidnya.
wah, maaf..saya gak sempat buka halaman ini, ternyata dah telat jawab, ok … π
@ -sss-,
maaf itu bukan bidang saya, … pada dasarnya belum ada satu bahan untuk menyembuhkan beberapa jenis penyakit berbeda tanpa diketahui kandungan dan takarannya.
Apa berani seseorang hanya pakai bawang merah doang tanpa lainnya, terus terang saya meragukan hal itu … maaf π
@ riyan,
bentar … mohon dibaca lagi… pelan-pelan π
so, itu bukan stroke …hehehe, karena stroke selalu megenai separo bagian tubuh (kanan or kiri saja, dari atas hingga bawah), disertai beberapa faktor pencetus yg mengarah kesana.
Keluhan yg dialami mas Riyan itu jamak terjadi, tidak lantas mencocokkan sepenggalsepenggal trus menganggap stroke. Adapun penjelasan saya kepada pak telmark, adalah penjelasan spesifik yg emang sudah nyata stroke … ok?
Nah keluhan insidental yg dialami mas riyan, bisa jadi hanya akumulasi keluhan yang terkait dengan kebiasaan sehari-hari. Seperti kita ketahui, Tuhan menciptakan manusia sebagai makhluk sempurna yg punya kemampuan kompensasi dan punya barier terhadap berbagai kondisi. Ketika barier terlampui, maka akan timbul berbagai keluhan yg belum tentu karena penyakit tertentu.
Tidak selamanya orang selalu fit, ada saatnya kondisi menurun yg muncul setiap saat, bisa saat kerja, bangun tidur, dll. Nah jika gak ada kelainan organ tubuh, aman aja koq π
1. Tindakan: diam sejenak dan memobilisir (menggerakkan) anggota tubuh secara bertahap, ntar kembali normal.
2. Cukup makanan bergizi (nasi, sayur, daging, ikan dll), cukup istirahat dan olahraga untuk menjaga kebugaran.
Moga berguna π
@ adi,
ok, sama-sama … kalo bisa jangan digaruk, kecuali gak sengaja saat tidur, karena garukan dapat menyebabkan infeksi sekunder dengan segala eksesnya, misalnya: nyeri, bau, dll dll
@ nico,
ya, itu di atas normal.
Untuk menurunkan kadar lemak (termasuk kolesterol), paling ideal dengan olahraga dan mengurangi konsumsi lemak berlebihan, misalnya: jeroan dan kawan-kawannya. Sedangkan obat biasanya memerlukan waktu lama dan kurang efektif.
Ada yg makai sampai berbulan-bulan tetep tinggi, so dengan hanya 243, sebaiknya pakai 2 cara diatas, sama-sama lama tapi hasilnya jelas lebih bagus untuk semua sistem ketahanan tubuh.
@ ika,
hahahaha, maaf saya harus tertawa, karena di jaman semua orang udah sekolah di atas sltp, masih percaya pakai ikatan karet dan turun berok (emangnya kandungan turun kemana? …wong udah ditempatkan paling bawah oleh Sang Pencipta )
Salah satu kemungkinannya adalah ISK (infeksi Saluran Kemih). Obat dari temen dah hampir bener, tapi tentu masih kurang. Ganprima harus diminum sedikitnya 5 hari dan masih perlu minum sedikitnya 2,5-3 liter perhari.
Sudah ada artikel dan diskusinya, so silahkan lihat: di sini dan baca juga atau cari di kolom pencarian tentang “Mitos Kandungan Turun”
Moga bermanfaat
@ tasya,
1. 1-2 minggu disertai tanda-tanda kehamilan
2. Kemungkinan darah haid
3. Ciri: hasil test positif hamil, trus saat keluar darah disertai selaput plasenta (tembuni)
4. Gak ada tips khusus π … paling hanya dianjurkan mengurangi aktifitas berlebihan … lain-lain gak papa
Profertil bisa diulang secara serial hingga 3 kali atau lebih tergantung dokter yang merawat, karena beliaulah yg lebih tahu kondisi masing-masing pasiennya.
Sabar deh, moga segera hamil … ntar kalo hamil …trus homal hamil …hahahaha
» ke atas
Cak, emang bener ya ada aturan bahwa dokter spesialis paru dan asma gak boleh nerima pasien anak dengan penyakit tsb?soalnya gini cak..semalem saya (anak saya) ditolak ama dokter profesorr spesialis paru dan asma itu…dengan alasan etika dan menyarankan saya ke dokter anak….halah!!!
padahal maksud saya membawa anak saya ke beliaunya adalah supaya mendapat perawatan yang intensif apalagi dulu anak saya pernah terindikasi flek di paru2nya….dan pernah secara intensif juga dirawat oleh dokter spesialis paru dan asma di daerah lain….
saya jadi agak bete juga nih cak…apa mentang2 dokter senior trus bisa seenaknya aja “berbuat” itu ke pasien????yang bener etika dokter tuh gimana sih??????apa bukannya kemanusiaan nomer satu??kalo nolak cuman karena gak enak ama sejawatnya apa bener tuh cak??haduh….
@ er,
ya, itu pilihan sulit …jika bersandarkan etika, sang profesor benar, dan memang begitu seharusnya. Ini jika kondisi anak tidak dalam keadaan darurat.
Beliau juga dalam posisi sulit, karena jika menerima pasien anak, maka beliau akan menerima umpatan yg sama dari sejawatnya (walau tidak semua begitu), misalnya: “mentang-mentang profesor, etika dilanggar seenaknya …” . Nah, sulit kan.
Namun, jika bersandar pada keinginan pasien, sebenarnya sih pasien punya hak untuk memilih dokter yang dipercaya. Nah inilah 2 hal yg belum bisa terselesaikan.
Berbeda jika misalnya, profesor tersebut menerima pasien berdasarkan rujukan dari dokter umum atau lainnya, maka niscaya sang Profesor akan menerimanya.
Di sisi lain, kemanusian adalah salah satu item yang patut mendapat perhatian utama dari seorang dokter.
Sayangnya, dalam UU Praktek Kedokteran yang baru, persoalan yang bapak alami tidak tercantum secara nyata. Hanya ada salah satu pasal dalam aturan tambahan, yang menyebutkan bahwa dokter juga boleh “menyenangkan” pasien sejauh tidak melanggar etika dan tidak merugikan pasien. Kata “menyenangkan” tidak dijelaskan secara nyata dalam sebuah kalimat, so masih multi tafsir. Ini kalo kita bicara aturan lho..
So, memang sangat sulit menempatkan etika dan kemanusian sekaligus (dalam kasus ini), sedangkan dalam kasus yang normal hal itu tidaklah sulit.
Dipandang dari sudut biaya, kekakuan penerapan etika berdampak pada membengkaknya biaya. Misalnya pasien asma trus waktu dirawat menderita penyakit kulit, maka akan dipanggilkan ahli kulit (demi etika) padahal sebenarnya dokter yg pertamamampu mengobatinya. Tapi kalo diobati sendiri tanpa melibatkan ahli kulit, dokter yg pertama tadi punya resiko hukum…lha repot tho, padahal pasien maunya yg praktis …
inilah tantangan besar dunia medis di Indonesia. Saya akan membawa masalah ini ke IDI kota kami (samarinda) untuk ditindak lanjuti, kota lain moga juga membahasnya.
Pengalaman saya, pasien anak dengan dugaan TB Paru tapi masih meragukan, biasanya saya rujuk ke Ahli Paru.
Trims atas share-nya, moga pengalaman bapak bermanfaat bagi perbaikan layanan medis ke depan π
» ke atas
makasih cak…btw saya ibu bukan bapak…he..he….
salut ama komitmen cak moki!!
kalo aja…semua dokter kayak cak moki….ehmmm
@ ,
ohhh!! mohon maaf … jadi, ibu ya … π
trims telah berbagi
» ke atas
Met sore dok…
Mohon pejelasannya berkaitan dengan kejadian yang dialami.
10 hari yang lalu dilakukan operasi hernia, dengan prosedur menggunakan satu jaringan untuk menutup lubang.
Yang ingin saya tanyakan, apa ada efek samping jika menggunakan prosedur tesebut, gimana cara istirahat yang benar terhadap pasien tersebut, berapa lama musti istirahat. Terutama kapan boleh berolahraga, mengigat sering berolahraga tenis lapangan.
Terimakasih dok..
@ yunzhe,
maaf telat jawab … pas lagi ada kesibukan π
Gak ada efek samping.
Istirahat jangan lama-lama, cukup 1 minggu, kemudian sudah bisa beraktifitas seperti biasa. Sdangkan untuk olah raga sebaiknya dilakukan secara bertahap dan dimulai setelah 3-4 minggu. Setelah itu bebassss …
Trims
» ke atas
Hallo, saya pria berumur 41 tahun, sudah 3 minggu ini saya mengalami sedikit pembengkakan di bagian bawah telinga sebelah kanan, tapi TIDAK disertai gejala: demam, sakit kepala, nyeri otot, kehilangan nafsu makan, nyeri rahang bagian belakang saat mengunyah dan adakalanya disertai kaku rahang (sulit membuka mulut).
kenapa ya? perlu diketahui juga dari dulu kalau saya makan obat yang g cocok (terlalu keras) maka di kedua bawah telinga saya ada pembengkakan selama 1-3 hari, tapi setelahnya hilang dengan sendirinya, atau kalau meniup balon, juga suka muncul pembengkakan; tetapi yang satu ini, sudah 3 minggu g juga mengempis, memang tidak besar bengkaknya, tapi lumayan mengganggu dan menimbulkan pertanyaan,; saya sudah diberi obat untuk gondok, tapi tidak ada hasilnya. terima kasih.